Hadiri Undangan HUT RI Ke-72 , Tamu Istana Wajib Kenakan Pakaian Tradisional

Reporter

Rabu, 16 Agustus 2017 05:46 WIB

Presiden Joko Widodo memberikan tanda kehormatan pada 8 tokoh di Istana Negara, Jakarta, 15 Agustus 2017. Penganugerahan ini diberikan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-72. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, JAKARTA - Sejumlah tamu yang diundang untuk menghadiri upacara Peringatan HUT Ke-72 Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, pada 17 Agustus 2017, diminta mengenakan pakaian tradisional guna menunjukkan rasa nasionalisme.

"Semua diminta seperti itu. Berbeda, untuk memberikan colorful, untuk memberikan rasa nasionalisme kita," kata Sekretaris Kabinet Pramono Anung saat ditemui di halaman Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, 15 Agustus 2017..

Menurut Pramono, permintaan untuk mengenakan pakaian adat dicantumkan dalam undangan yang telah disebar Kementerian Sekretariat Negara.

Pramono mengatakan terdapat dua prosesi upacara peringatan HUT Ke-72 Proklamasi Kemerdekaan RI, yaitu pengibaran bendera Merah Putih pada pagi dan penurunannya pada sore hari.

Dalam upacara nanti, Pramono berencana mengenakan pakaian adat Daerah Istimewa Yogyakarta dan Bali.

Selain itu, Pramono mengharapkan semua mantan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia dapat menghadiri upacara peringatan HUT Ke-72 Proklamasi Kemerdekaan RI.

"Diharapkan pemimpin-pemimpin hadir dan kita sedang tunggu konfirmasinya," ujarnya. Dia menambahkan, dalam prosesi akan disajikan hiburan nasional.

Sebelumnya, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan 200 penari Gandrung yang terdiri atas pelajar sekolah menengah pertama dan atas telah diberangkatkan ke Jakarta dari Banyuwangi pada Sabtu malam, 12 Agustus lalu, serta akan membawakan tari Jejer Kembang Menur sebagai kreasi baru dari Tari Jejer Gandrung.

Tari Gandrung direncanakan akan ditampilkan seusai upacara Detik-detik Proklamasi Ke-72 Kemerdekaan RI di halaman Istana Kepresidenan, Jakarta.


ANTARA

Berita terkait

Berbagai Lomba HUT RI ke-76 Digelar Virtual Dalam Rumah Digital Indonesia

30 Juli 2021

Berbagai Lomba HUT RI ke-76 Digelar Virtual Dalam Rumah Digital Indonesia

Pemerintah meluncurkan Rumah Digital Indonesia (RDI) menjelang perayaan HUT RI ke-76.

Baca Selengkapnya

Promo Hari Kemerdekaan, PT KAI Jual Tiket Rp 73 Ribu

10 Agustus 2018

Promo Hari Kemerdekaan, PT KAI Jual Tiket Rp 73 Ribu

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun RI ke-73, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyiapkan program promo Kemerdekaan.

Baca Selengkapnya

Diskon Hari Kemerdekaan, Jco dan Baskin Robbins Dijual Serba 73

9 Agustus 2018

Diskon Hari Kemerdekaan, Jco dan Baskin Robbins Dijual Serba 73

Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 terhitung masih pekan depan, tak sedikit pengusaha sudah menawarkan diskon bagi pelanggannya.

Baca Selengkapnya

Ada Diskon Kemerdekaan Hingga 45 Persen untuk Gerai Makanan Ini

9 Agustus 2018

Ada Diskon Kemerdekaan Hingga 45 Persen untuk Gerai Makanan Ini

Sejumlah gerai makanan menawarkan berbagai promo diskon atau potongan harga dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-73.

Baca Selengkapnya

Pagi Ini DPR Gelar Rapat Paripurna Peringati HUT DPR ke-72  

29 Agustus 2017

Pagi Ini DPR Gelar Rapat Paripurna Peringati HUT DPR ke-72  

Dewan Perwakilan Rakyat bakal menggelar rapat paripurna untuk memperingati hari ulang tahun ke-72 DPR pada Selasa, 29 Agustus 2017.

Baca Selengkapnya

Di Karnaval Kemerdekaan, Jokowi Kenakan Pakaian Ungu Ngejreng

26 Agustus 2017

Di Karnaval Kemerdekaan, Jokowi Kenakan Pakaian Ungu Ngejreng

Jokowi didampingi Iriana dan Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan, dan Walikota Bandung, Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bakal Pimpin Karnaval Kemerdekaan di Bandung  

26 Agustus 2017

Jokowi Bakal Pimpin Karnaval Kemerdekaan di Bandung  

Bey mengatakan Jokowi tiba di Bandung pada pukul 11.45 WIB.

Baca Selengkapnya

Parade Karnaval Kemerdekaan di Bandung Tempuh Jarak 2 Km

24 Agustus 2017

Parade Karnaval Kemerdekaan di Bandung Tempuh Jarak 2 Km

Iring-iringan Karnaval Kemerdekaan di Bandung yang dihadiri Presiden Jokowi akan menempuh jarak 2 kilometer.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Papua di Oregon AS Rayakan HUT RI ke-72

23 Agustus 2017

Mahasiswa Papua di Oregon AS Rayakan HUT RI ke-72

Puluhan masyarakat dan diaspora Indonesia yang berdiam di Kota Salem, negara bagian Oregon, di Amerika Serikat merayakan HUT RI ke-72.

Baca Selengkapnya

UKP Pancasila Beri Penghagaan Pada 72 Orang di Festival Prestasi

21 Agustus 2017

UKP Pancasila Beri Penghagaan Pada 72 Orang di Festival Prestasi

Penerima penghargaan dari mantan atlet Alan Budikusuma, Garin Nugroho hingga Shinta Nurriyah Abdurrahman Wahid.

Baca Selengkapnya