Heli TNI yang Hilang Kontak Produk Unggulan PT DI

Reporter

Editor

Erwin prima

Jumat, 25 November 2016 22:47 WIB

Sebuah helikopter jenis Bell 412 milik TNI Angkatan Darat berpatroli di atas jalan Jendaral Sudirman Thamrin, Jakarta, 7 Maret 2016. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Bandung -Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Dirgantara Indonesia, Andi Alisjahbana, membenarkan helikopter TNI Angkatan Darat jenis Bell 412 EP yang hilang kontak di wilayah Kalimantan Timur adalah buatan PT Dirgantara Indonesia.

“Ya betul, tahun 2011. Itu sudah lima tahun usianya,” kata dia di Bandung, Jumat, 25 November 2016.

Andi mengatakan helikopter Bell itu merupakan pesawat yang relatif unggul. “Bell itu termasuk yang perawatannya sederhana. Bagus kok, tidak kompleks. Makanya itu ditaruh di daerah-daerah, oke,” kata dia.

Menurut Andi, pesawat Bell 412 EP yang dipergunakan TNI AD itu masih dalam status hilang kontak. “Kita mesti tunggu apakah betul terjadi sesuatu. Harapan kami tidak,” kata dia.

Andi mengaku masih optimistis pesawat itu hanya hilang kontak akibat mendarat. “Karena ini daerah terpencil. Mungkin dia memilih mendarat darurat. Helikopter bisa mendarat darurat di sungai, di mana saja juga bisa. Jadi insya Allah gak terjadi apa-apa. Mungkin hanya hilang kontak,” kata dia.

Andi beralasan, hingga saat ini belum ada sinyal yang dikeluarkan oleh peralatan Emergency Locater Transponder (ELT) yang dikirimkan dari helikopter yang hilang kontak tersebut. “Kita selalu pasang Emergency Locator Transponder atau ELT, jadi kalau terjadi crash, dia nyala. Ini rasanya gak ada sinyal itu,” kata dia.

Menurut Andi, dengan belum terpancarnya sinyal emergency itu, kemungkinan helikopter itu mendarat darurat. “Namanya hilang kontak. Mungkin ke daerah dia stop di satu titik. Entah darurat, entah terencana,” kata dia.

Helikopter jenis Bell 412 itu hilang kontak pada Kamis siang. Pesawat tersebut terbang dari Bandara Juwata, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, pada pukul 10.54 Wita. Pesawat menuju Desa Long Bawan, Kabupaten Malinau. Pesawat diperkirakan mendarat di Long Bawan pukul 11.50 Wita.

Pada pukul 10.57 Wita, helikopter kontak terakhir dengan Tarakan Tower dan diarahkan untuk kontak ke Malinau Tower. Pada pukul 11.16, kontak pertama dengan Malinau Tower. Heli tersebut kontak terakhir pukul 11.29 dengan Malinau Tower pada posisi 8 Naitical Mile (sekitar 19 kilometer) dari Malinau.

Dari data pesawat diketahui helikopter dengan registrasi penerbangan HA-5166 itu dipiloti Letnan Satu (Cpn) Yohanes Syahputera. Helikopter juga berisi empat kru, yaitu Letnan Satu Cpn Abdi Darnain, Letnan Satu Cpn Ginas Sasmita, Sersan Satu Sudali, dan Prajurit Kepala Suyanto.

Baca:
Israel Dilanda Kebakaran Hebat, 4 Warga Palestina Ditangkap
HOAX: Kabar FPI Jadi Partai Islam
Kapolri Ancam Bubarkan Demo 2 Desember jika...

AHMAD FIKRI

Berita terkait

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

1 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

11 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

16 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

21 hari lalu

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

Kepala Terminal Leuwipanjang Kota Bdung Asep Hidayat mengatakan, kenaikan jumlah penumpang di arus mudik Lebaran terpantau sejak H-7.

Baca Selengkapnya

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

47 hari lalu

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

Pakar ITB menengarai kemunculan monyet ekor panjang di Bandung akibat kerusakan habitat asli. Populasi mamalia itu juga tergerus karena perburuan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

54 hari lalu

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

Macaca Fascicularis atau di Indonesia lebih dikenal monyet ekor panjang kerap bertindak agresif pada manusia, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

55 hari lalu

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

Monyet turun gunung, termasuk monyet ekor panjang ini disebut-sebut menjadi pertanda akan terjadi suatu peristiwa, apa itu?

Baca Selengkapnya

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

58 hari lalu

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

Sekelompok monyet ekor panjang berkeliaran di atap-atap rumah warga di Kota Bandung beberapa hari belakangan. Tanda bencana alam?

Baca Selengkapnya

Apa Peran PT Dirgantara Indonesia (PTDI) dalam Pengembangan Mobil Terbang Vela Alpha

22 Februari 2024

Apa Peran PT Dirgantara Indonesia (PTDI) dalam Pengembangan Mobil Terbang Vela Alpha

PT Dirgantara Indonesia (Persero) turut serta dalam pengembangan mobil terbang Vela Alpha. Bagaimana peran PTDI di proyek ini?

Baca Selengkapnya

Bappenas, PT DI dan Pemprov Bali Teken Kerja Sama Pemanfaatan Pesawat N219

17 Februari 2024

Bappenas, PT DI dan Pemprov Bali Teken Kerja Sama Pemanfaatan Pesawat N219

PT Dirgantara Indonesia (PT DI) , Kementerian PPN/Bappenas, dan pemerintah provinsi Bali menandatangani kesepakatan bersama pemanfaatan pesawat N219.

Baca Selengkapnya