Dikabarkan Terluka, Ustad Arifin Ilham: Saya Sehat

Reporter

Sabtu, 5 November 2016 00:12 WIB

TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Ustad Arifin Ilham dikabarkan terluka saat ikut demonstrasi bela Al-Quran di Istana Negara, Jumat, 4 November 2016. Foto-foto yang tersebar di media sosial memperlihatkan Arifin sedang duduk sambil memegang dadanya. Bahunya terlihat karena bajunya diduga robek.

Dari pesan suara yang diterima Tempo, Arifin mengabarkan bahwa ia baik-baik saja. Ia mengatakan tak menjadi korban kerusuhan. "Yang di gambar itu tersingkap baju, bukan karena peluru. Jadi saya sehat," tuturnya dalam pesan suara.

Arifin mengatakan dia memang sempat berada di tengah-tengah kerusuhan. Sebelum ricuh, ia bersama perwakilan pengunjuk rasa menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk bernegosiasi. Di sana, ada juga Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Di tengah-tengah negosiasi, tiba-tiba terdengar suara tembakan. "Pak Jusuf Kalla terkejut. Wiranto juga sempat marah," kata Arifin.

Selanjutnya mereka semua keluar. Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal M. Iriawan menahan polisi agar tidak menembak. Sedangkan Arifin bergerak untuk menahan umat. "Lalu tercium gas air mata," tuturnya.

Menurut Arifin, Kalla bersumpah menindak Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang dianggap menistakan agama. "Dia minta waktu dua minggu," ujarnya.

Unjuk rasa bela Al-Quran berlangsung sejak seusai salat Jumat. Massa yang berjumlah ratusan ribu orang itu berasal dari seluruh penjuru Nusantara. Sejak dua hari yang lalu, beberapa dari mereka berkumpul di Masjid Istiqlal.

Kericuhan di depan Istana sempat terjadi. Demo yang seharusnya selesai pada pukul 18.00 WIB, hingga saat ini belum selesai. Massa dan polisi masih terlihat bertebaran di area Istana. Bahkan massa bergerak menuju gedung Dewan Perwakilan Rakyat.

MAYA AYU PUSPITASARI

Baca juga:
Kisah Wiranto Terpercik Darah Prajurit yang Dipeluknya
Dituding Biang Ricuh Demo 4 November, Ini Kata Ketua HMI

Berita terkait

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

1 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

2 hari lalu

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.

Baca Selengkapnya

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

8 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

8 hari lalu

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

Din Syamsuddin dan eks Danjen Kopassus, Soenarko, turut hadir di unjuk rasa jelang putusan MK soal sengketa Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

8 hari lalu

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

2.713 personel gabungan dikerahkan untuk menjaga demonstrasi di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) jelang putusan sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

8 hari lalu

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Polisi mulai menutup Jalan Medan Merdeka Barat menyusul rencana demonstrasi jelang sidang putusan sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca Selengkapnya

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

8 hari lalu

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

Komandan Tim Kampanye Nasional bidang relawan Haris Rusli Moti menyatakan, Prabowo meminta penghentian aksi damai di depan gedung MK

Baca Selengkapnya

Suasana Gedung KPU Sehari Setelah Penetapan Hasil Pemilu: Jalan Sudah Dibuka, Tak Ada Demo

37 hari lalu

Suasana Gedung KPU Sehari Setelah Penetapan Hasil Pemilu: Jalan Sudah Dibuka, Tak Ada Demo

Begini suasana di kawasan Gedung KPU RI sehari setelah penetapan hasil Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Din Syamsuddin Pengerak Demonstrasi Kecurangan Pemilu 2024

37 hari lalu

Profil Din Syamsuddin Pengerak Demonstrasi Kecurangan Pemilu 2024

Din Syamsuddin menjadi salah satu tokoh penggerak aksi unjuk rasa menolak pemilu curang

Baca Selengkapnya