Varietas Beras Merah-Putih RI-1

Reporter

Editor

Minggu, 13 Agustus 2006 19:13 WIB

TEMPO Interaktif, Yogyakarta:Di bawah terik matahari siang tadi, sekitar seribu orang memohon doa di alun-alun utara Keraton Yogyakarta. Peluh membasahi baju, kaus, serta topi mereka. Ada petani, buruh bangunan, buruh pabrik, aktivis, serta dosen. Mereka menengadah untuk kebangkitan Indonesia dengan mengamini lafal yang dipujikan Kiai Haji Nawawi dari Bantul dan Kiai Haji Khudori asal Magelang.Prof. Dr. Damarjati Supadjar dari Universitas Gadjah Mada memberi petuah lewat ilmu filsafat yang dikuasainya. Disusul prosesi pemberian beras langka kepada 12 orang oleh Ajikoesoemo, pegiat bidang pertanian.Mereka adalah petani asal berbagai penjuru di Republik ini, di antaranya petani dari Kediri, Papua, Maluku, Kalimantang, Sumbawa, serta Sumatera. Baras yang dibagikan Aji bukan sembarang beras. Tapi berupa benih padi yang diberi nama Beras Merah Putih RI-1. Label ini meniru sebutan Presiden RI, sebagai orang nomor satu dalam struktur pemerintahan negeri ini. Beras hasil budidaya sendiri itu bentuknya unik. Apabila kulit gabah dibuka, butirannya separuh berwarna merah dan separuhnya lagi putih. "Beras ini sudah ratusan tahun menghilang. Sekarang telah kembali. Rasanya enak. Ini merupakan tanda-tanda zaman kebangkitan Indonesia," ucap Ajikoesoemo. Aji menemukan varietas beras merah-putih secara tidak sengaja di sebuah situs percandian. Meski sudah berwujud beras saat ditemukan, bukan gabah, Ajikoesoemo dengan teknologi pertanian yang dimiliki berhasil membudidayakan.Hasil penen yang kemudian dibagikan kepada perwakilan 12 daerah tadi, sebagai upaya Aji membagi pengalaman dan pengembangbiakkan Beras RI-1 bersama petani lain. "Kami sudah siap dengan teknologi pengembangan beras RI-1 ini.”HERU CN

Berita terkait

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

9 jam lalu

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

Kekeringan El Nino sudah overlap dan harus waspada.

Baca Selengkapnya

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

2 hari lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

2 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

3 hari lalu

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

BMKG mencatat kejadian gempa bumi dengan kekuatan M5,5 di wilayah Maluku Utara. Pusat gempa di laut, dipicu deformasi batuan Lempeng Laut Maluku.

Baca Selengkapnya

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

3 hari lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

3 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

3 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

3 hari lalu

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

Gempa bumi seperti yang terjadi di Garut, menurut BMKG sering disusul dengan bencana lainnya seperti tanah longsor, pohon tumbang, bahkan tsunami.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

4 hari lalu

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

Korban gempa Garut bertahan di rumah mereka yang rawan roboh karena tidak ada tempat pengungsian.

Baca Selengkapnya

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

5 hari lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya