Rekonstruksi Pembunuhan Polisi di Bali, Tersangka Bingung

Reporter

Rabu, 31 Agustus 2016 08:37 WIB

Warga negara Inggris, David James Taylor (kanan bawah) dan warga negara Australia Sara Connor (kiri bawah) melakukan adegan perkelahian dengan korban saat rekonstruksi kasus pembunuhan polisi di Pantai Kuta, Bali, 31 Agustus 2016. Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Kuta - Kepolisian menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan anggota Unit Lalu Lintas Polsek Kuta Ajun Inspektur Polisi Dua Wayan Sudarsa di pantai Kuta, Rabu, 31 Agustus 2016 dini hari pukul 03.45 Wita. Pantauan Tempo di lokasi, petugas kepolisian mempertemukan dua tersangka Sara Connor (WN Australia) 45 tahun, dan David James Taylor (WN Inggris), 34 tahun, di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Pasangan kekasih ini akhirnya kembali bertemu setelah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polresta Denpasar pada, Sabtu, 20 Agustus 2016. Selama ditahan di Polresta Denpasar, Sara dan David menempati ruang tahanan terpisah.

Baca: Rekonstruksi Pembunuhan Polisi Bali, Penjagaan Diperketat

Kapolresta Denpasar Komisaris Besar Hadi Purnomo juga ikut hadir di TKP. Polisi memasang garis polisi di seputaran TKP. Jalan di sepanjang perbatasan Pantai Kuta dan Legian, persisnya di depan Hotel Pullman ditutup total. Arus kendaraan tidak bisa melintas di kawasan TKP.

Pengamanan yang dilakukan pihak kepolisian sangat ketat. Bahkan, para awak media yang awalnya berkumpul di trotoar pintu masuk pantai untuk mengambil gambar oleh pihak kepolisian sempat diminta berkumpul di seberang jalan.

Baca: Pembunuhan Polisi: Saksi Bertambah, David dan Sara Tersudut?

Pukul 4.33 Wita dua tersangka, Sara dan David turun dari mobil. Pada adegan pertama dua pasangan kekasih itu masih berjalan di trotoar menuju pintu masuk pantai. Setelah masuk ke pantai, Sara dan David memerankan adegan berpacaran. Mereka tampak saling berpelukan dan berciuman. Dua bule itu juga sempat berjalan-jalan mendekati tepian pantai, hingga tiba-tiba Sara merasa kehilangan tasnya.

Pada adegan ke-7 Sara dan David mulai berpencar mencari tas yang hilang. David terlihat berjalan kembali menuju pintu masuk. Di sana dia bertemu dengan korban, Aipda Wayan Sudarsa. Pada adegan ke-8 anggota kepolisian menggiring Sara ke pintu masuk pantai. Sontak, raut wajah Sara tampak kebingungan. Sara berkali-kali terlihat berbicara dengan penerjemah sambil menggeleng-gelengkan kepalanya.

Baca: Turis Australia Pembunuh Polisi di Bali Jalani Tes Kejiwaan

Kasus pembunuhan itu terjadi pada Rabu, 17 Agustus 2016, sekitar pukul 01.15 Wita di Pantai Kuta, yaitu di seberang depan Hotel Pullman. Pada pukul 03.00 Wita, Aipda Wayan Sudarsa ditemukan tewas. Sara Connor dan David James Taylor ditetapkan sebagai tersangka oleh Polresta Denpasar pada Sabtu, 20 Agustus 2016, atas kasus pembunuhan Aipda Wayan Sudarsa.

Usai rekonstruksi di TKP Pantai Kuta, kuasa hukum Sara, Erwin Siregar mengatakan pada adegan ke-8 itu penyidik meminta posisi Sara ketika pertama kali melihat korban. "Itu terlalu dekat jarak yang diminta penyidik, karena dia masih merasa jauh di pantai," ujarnya. "Ini masalah jarak saja, dia jauh di pantai."

Baca: Usai Bunuh Wayan, Dua WNA Diduga Hilangkan Barang Bukti


Rekonstruksi di Pantai Kuta berakhir pukul 7.20 Wita. Akses jalan di Pantai Kuta kembali dibuka pukul 7.35 Wita.

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

3 jam lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

6 jam lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

12 jam lalu

Tak Hanya di STIP Jakarta, Kasus Kematian Mahasiswa Dianiaya Senior Terjadi di Beberapa Kampus Ini

Selain di STIP Jakarta, berikut beberapa kasus kematian mahasiswa yang dianiaya seniornya di kampus.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

2 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

2 hari lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

3 hari lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

Tarsum mengakui telah membunuh dan memutilasi istrinya sendiri

Baca Selengkapnya

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

3 hari lalu

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

Seorang ayah di Bekasi berinsial N, 61 tahun, menghantam anak kandungnya sendiri berinisial C, 35 tahun menggunakan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Polisi Duga Suami Mutilasi Istri di Ciamis Karena Depresi Masalah Ekonomi

3 hari lalu

Polisi Duga Suami Mutilasi Istri di Ciamis Karena Depresi Masalah Ekonomi

Polres Ciamis Jawa Barat, belum dapat memastikan motif pembunuhan dan mutilasi oleh suami ke istri di Dusun Sindangjaya.

Baca Selengkapnya

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

3 hari lalu

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

Keributan antara bapak dan anak di Bekasi ini dipicu urusan menantu, atau istri dari korban. Si anak minta ayannya mencari keberadaan sang istri.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

3 hari lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya