Telusuri Aliran Uang Narkoba Belawan, BNN Libatkan PPATK dan OJK

Sabtu, 23 April 2016 08:11 WIB

Gedung Badan Narkotika Nasional (BNN). Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Narkotika Nasional akan menggandeng Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan serta Otoritas Jasa Keuangan untuk menelusuri aliran uang dalam kasus narkoba di Medan yang melibatkan perwira pertama kepolisian. Aliran duit dari rekening yang dimaksud adalah yang digunakan Togiman alias Toni, narapidana Lembaga Permasyarakatan Lubuk Pakam, Medan.

"Apakah pernah mengirimkan kepada orang lain ataupun menerima dari orang lain. Bisa saja lebih (yang diterima)," kata Kepala Hubungan Masyarakat BNN Komisaris Besar Slamet Pribadi ketika dihubungi, Sabtu, 23 April 2016.

Kasus dugaan tindak pencucian uang kembali muncul setelah Kepala Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan Belawan Ajun Komisaris Ichwan Lubis ditangkap BNN atas dugaan tindak pidana pencucian uang. Ichwan ditangkap pada Kamis malam, 21 April 2016.

Ichwan ditangkap setelah menerima Rp 10,8 miliar dari TH alias Ahin yang mendapatkan perintah dari Togiman. "Togiman divonis 12 tahun penjara atas kasus narkoba yang ditangani Polrestabes Medan pada 2011," ucap Slamet.

Slamet menceritakan, penangkapan itu berawal dari kasus narkoba yang menyeret MR alias Achin pada 1 April lalu. Saat itu Achin ditangkap karena terbukti membawa 46 ribu butir ekstasi, 20,5 kilogram sabu-sabu, dan 600 ribu butir happy five. "Ahin diperintahkan Togiman membantu pengurusan kasus Achin dengan imbalan sejumlah uang," ujar Slamet.

Selain menangkap Ichwan dan Ahin, BNN menangkap JT, kakak perempuan Togiman, karena rekening miliknya digunakan Togiman. JT ditangkap pada 7 April lalu di Medan. Saat ini BNN telah mengamankan barang bukti berupa rekening tabungan dengan saldo Rp 8,1 miliar, uang tunai hasil operasi tangkap tangan sebesar Rp 2,3 miliar, dan uang tunai Rp 400 juta.

Atas kasus tersebut, tutur Slamet, ketiganya diancam dengan Pasal 137 huruf B Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dan Pasal 5 ayat 1 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang. Ketika ditanya, apakah ada indikasi aparat kepolisian lain yang terlibat, Slamet menjawab, "Kita lihat nanti, apakah PPATK mengendus yang lain."

ANGELINA ANJAR SAWITRI




Berita terkait

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

2 jam lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

20 jam lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

1 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

2 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

4 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

4 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

4 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

4 hari lalu

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

Baru terungkap, rapper Korea Selatan berusia 30 tahun yang menyerahkan diri ke kantor polisi pada Januari lalu adalah Sik-K.

Baca Selengkapnya