Kawanan Gajah Masuk Permukiman, Belasan Rumah Rusak

Reporter

Editor

Zed abidien

Selasa, 10 November 2015 20:42 WIB

Warga melihat perkebunan pepaya yang dirusak kawanan gajah liar di Desa Rimba Raya, Bener Meriah, Aceh, 31 Oktober 2015. Puluhan gajah liar masuk ke perkampungan merusak rumah dan kebun milik warga, sehingga warga tidak berani kembali ke desa mereka. ANTARA/Irwansyah Putra

TEMPO.CO, Lhokseumawe - Belasan rumah warga Desa Seumanah Jaya, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh rusak dan ambruk akibat diganggu kawanan gajah. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Zakaria, 50 tahun, warga setempat mengatakan gajah yang turun ke permukiman itu terjadi tiga gelombang, mulai Sabtu lalu hingga Senin. Jumlah rumah yang dirusak di Desa Seumanah Jaya mencapai 15 unit. “Saat malam pertama kami berlarian kerumah tetangga, begitu juga malam kedua dan ketiga kami menghindar,” ujar Zakaria, Selasa 10 November 2015.

Zakaria menambahkan, kedatangan gajah liar yang berjumlah puluhan ekor tersebut cepat diketahui karena tidak langsung menuju pemukiman melainkan ke kebun kakao. “Banyak kebun juga rusak,” kata Zakaria. Dia berharap pemerintah segera mencari solusi masalah ini.


Kepala BKSDA Aceh, Genman Hasibuan yang di mintai konfirmasinya mengatakan petugas lapangan selalu memantau kawasan itu, karena daerah tersebut memang daerah yang rawan turunnya gajah liar ke pemukiman. “Untuk upaya penggiringan gajah, sedang kita kordinasikan dengan para pihak, petugas kita ada disana,” kata Genman

Genman juga menambahkan, karena eskalasi gangguan gajah semakin tinggi di kawasan itu, pihaknya sedang membangun Conservasi Respon Unit (CRU) untuk mengatasi konflik manusia dengan gajah di kawasan pedalaman itu. “ Kita sedang berproses, kita bersama pemerintah daerah sedang membangun CRU, ini diharapkan menjadi solusi,” Tambah Genman.

IMRAN MA

Berita terkait

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

16 hari lalu

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

Sepanjang tahun lalu, 5 warga Timor mati digigit buaya dan 10 luka-luka. Tahun ini sudah satu orang yang tewas.

Baca Selengkapnya

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

28 hari lalu

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

Lewat publikasi ilmiah, sampel sehelai rambut itu dipastikan dari seekor harimau jawa.

Baca Selengkapnya

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

33 hari lalu

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

Ekolog satwa liar Sunarto menjelaskan konflik Harimau Sumatera dengan manusia akibat beberapa faktor termasuk kondisi individual dan habitatnya.

Baca Selengkapnya

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

33 hari lalu

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

Setelah dikonfirmasi BKSDA kembali, satwa dilindungi harimau sumatera itu diketahui sudah keluar dari saluran air namun masih sempat berkeliaran.

Baca Selengkapnya

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

35 hari lalu

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

BKSDA Sumatera Barat melaporkan adanya harimau Sumatera di bak penampung di Desa Kajai Selatan, Kecamatan Talamau, Pasaman Barat.

Baca Selengkapnya

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

45 hari lalu

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

Temuan anak buaya ini cukup mengejutkan warga Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Tulungagung. Dari mana asalnya?

Baca Selengkapnya

Konflik Buaya dan Manusia di Bangka Belitung Meningkat Akibat Ekspansi Tambang Timah

54 hari lalu

Konflik Buaya dan Manusia di Bangka Belitung Meningkat Akibat Ekspansi Tambang Timah

BKSDA Sumatera Selatan mencatat sebanyak 127 kasus konflik buaya dan manusia terjadi di Bangka Belitung dalam lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Gajah Liar Obrak-abrik Area Wisata TNBBS

56 hari lalu

Gajah Liar Obrak-abrik Area Wisata TNBBS

Sedikitnya 18 ekor gajah liar disebut masuk kawasan wisata di Kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS), Kabupaten Lampung Barat, Lampung.

Baca Selengkapnya

Rentetan Kematian Gajah Sumatera, KLHK Manfaatkan Teknologi Deteksi Dini

58 hari lalu

Rentetan Kematian Gajah Sumatera, KLHK Manfaatkan Teknologi Deteksi Dini

Sebelumnya, BKSDA Aceh menemukan seekor gajah sumatera yang mati di Kabupaten Pidie Jaya.

Baca Selengkapnya

Mau Jual Anak Orang Utan ke Luar Negeri, Dua Warga Aceh Tertangkap di Medan

59 hari lalu

Mau Jual Anak Orang Utan ke Luar Negeri, Dua Warga Aceh Tertangkap di Medan

PN Medan memvonis dua warga Aceh karena terbukti menangkap dan hendak menjual dau ekor anak orang utan ke luar negeri

Baca Selengkapnya