Momen Kocak Saat Ridwan Kamil Tanya Nama Gubernur Jabar

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 3 September 2015 06:34 WIB

Walikota Bandung, Ridwan Kamil. ANTARA/aacc2015/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Bandung - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil kembali blusukan yang kini menjadi menjadi rutinitasnya setiap minggu. Pada Rabu, 2 September 2015, Ridwan Kamil berkeliling di Kecamatan Batununggal.

Ada sebuah momen kocak yang terjadi saat Ridwan Kamil melakukan blusukan di Kecamatan Batununggal ini. Ketika itu, Ridwan Kamil berjalan menyusuri sungai yang menjadi penyebab Banjir di kawasan central industri rajut Binongjati. Seperti biasa, sungai dan selokan selalu menjadi perhatiannya saat blusukan.

Sungai tersebut ternyata melewati bagian belakang SD Negeri Kiaracondong 3 dan 7 Kota Bandung. Ridwan Kamil terkejut dengan beberapa orangtua siswa yang mengajak bersalaman disambut teriakan histeris dari siswa yang melongok dari jendela.

Kadung ketahuan, Ridwan Kamil langsung menyapa para siswa kemudian masuk ke dalam kelas II. Sontak para murid kembali berteriak kegirangan. Di dalam kelas, Ridwan Kamil melontarkan pertanyaan kepada para siswa.

"Ada yang tahu siapa Wali Kota Bandung ?" ujar Ridwan Kamil.

Pertanyaan tersebut dijawab serempak oleh para siswa dengan nada keras. "Ridwan Kamil".

"Siapa Presiden Indonesia?" kata Ridwan Kamil kembali bertanya.

"Jokowi," jawab para siswa lagi.

Tapi suasana tiba-tiba berubah menjadi hening ketika pertanyaan ketiga dilontarkan Ridwan Kamil.

"Kalau Gubernur Jawa Barat namanya siapa?" kata Ridwan Kamil.

Karena takut salah menyebutkan atau memang tidak tahu sama sekali, para siswa tidak ada yang berani menjawab pertanyaan dari Ridwan Kamil. Beberapa orang siswa terdengar berbisik-bisik kepada temannya menanyakan nama Gubernur Jawa Barat.

Sebagian lagi ada yang saling tunjuk agar menjawab dan sebagian juga ada yang saling bertatapan sambil mengerenyitkan dahi. Mereka tidak tahu kalau nama Gubernur Jawa Barat adalah Ahmad Heryawan atau Aher.

Ketidaktahuan siswa ini membuat para pengajar malu. Ada beberapa guru yang memberi bocoran dengan cara berbicara tanpa suara. Tapi para siswa tidak mampu membaca gerak bibir para guru.

Sebelum meninggalkan kelas, Ridwan Kamil meninggalkan kenang-kenangan untuk anak-anak. Ridwan Kamil kemudian mengambil kapur dan menuliskan nama lengkapnya. Tidak lupa Ridwan Kamil menggambar kartun wajahnya di papan tulis.

"Catat, harus ingat pokoknya. Nama Wali Kota Bandung itu Ridwan Kamil," ucap Ridwan Kamil sambil berlalu.

PUTRA PRIMA PERDANA

Berita Menarik:
Kenapa Mourinho Keok Hadapi Deretan Pelatih Berinisial P?
DITEMUKAN: Selain Tuhan Banyuwangi, Ini Tuhan dari Lumajang

Berita terkait

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

1 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

2 hari lalu

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

2 hari lalu

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

Doli menyebut istri Ridwan Kamil itu belum tentu maju Pilwalkot Bandung dan melepas statusnya sebagai calon anggota DPR.

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

3 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

7 hari lalu

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

Sejumlah kandidat yang digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

7 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Daftar Kandidat yang Digadang Jadi Cagub DKI Jakarta, Jateng, dan Jatim di Pilkada 2024

9 hari lalu

Daftar Kandidat yang Digadang Jadi Cagub DKI Jakarta, Jateng, dan Jatim di Pilkada 2024

Sejumlah tokoh digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur untuk Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

PAN Lobi Golkar Usung Anak Zulhas Jadi Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

9 hari lalu

PAN Lobi Golkar Usung Anak Zulhas Jadi Pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

PAN sedang berkomunikasi dengan Golkar untuk mendorong Ketua DPP PAN, Zita Anjani, menjadi pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ketum Projo Budi Arie Sebut RK akan Maju Pilkada DKI Jika Melawan Anies

10 hari lalu

Ketum Projo Budi Arie Sebut RK akan Maju Pilkada DKI Jika Melawan Anies

Ketua Umum kelompok relawan Projo Budi Arie Setiadi mengatakan pihaknya akan mendukung semua kandidat yang diusung Koalisi Indonesia Maju di pemilihan kepala daerah (pilkada), termasuk Ridwan Kamil di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Masjid Al Jabbar, Perbaiki Tarif Parkir Setelah Viral Isu Pungli

10 hari lalu

Fakta-fakta Masjid Al Jabbar, Perbaiki Tarif Parkir Setelah Viral Isu Pungli

Masjid Al Jabbar sempat viral karena isu pungli dan tarif parkir yang mahal saat libur lebaran.

Baca Selengkapnya