7 Pendaki Hilang, Suhu Puncak Lawu Capai 4 Derajat Celsius

Reporter

Kamis, 30 Juli 2015 04:24 WIB

Pendaki Gunung Lawu. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Karanganyar - Tim search and rescue (SAR) gabungan terus berupaya bergerak cepat untuk menemukan tujuh pendaki yang hilang di Gunung Lawu. Selain bekal para pendaki tidak bisa diperkirakan, suhu di sekitaran puncak Lawu juga sangat dingin.

Kepala Kantor SAR Semarang Agus Haryono mengatakan cuaca di Gunung Lawu sebenarnya cukup cerah. "Tidak ada badai maupun hujan," katanya, Rabu, 29 Juli 2015.

Hanya saja, suhu di sekitar Gunung Lawu pada musim kemarau ini memang cukup rendah. Menurut Agus, pada malam dan pagi hari suhu di Gunung Lawu bisa mencapai 4 derajat Celsius.

Kondisi itu membuat tim pencari harus bisa menemukan tujuh pendaki dalam waktu secepatnya. Apalagi, dua di antara tujuh pendaki itu masih anak-anak. "Daya tahan tubuh mereka tentunya belum terlalu kuat menahan hawa dingin," kata Agus.

Ketujuh pendaki itu adalah Abdul, 9 tahun, Sasi (11), Refi (18), Maya Mega Pratiwi (18), Rizal (18), Guruh Putra (18), dan Gabriel (18).

Mereka mulai melakukan pendakian sejak Sabtu lalu. Sesuai jadwal, seharusnya mereka sudah turun pada Ahad malam.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karanganyar Nugroho mengatakan, ketujuh pendaki itu naik ke Lawu sejak Sabtu kemarin. Pihaknya telah berkoordinasi dengan relawan Anak Gunung Lawu (AGL) dan tim SAR yang segera melakukan penyisiran.

AHMAD RAFIQ

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

6 menit lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

15 menit lalu

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

Fenomena beban emosional yang dipikul oleh anak perempuan tertua alias anak sulung perempuan di banyak keluarga, sejak mereka masih kecil.

Baca Selengkapnya

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

21 menit lalu

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

Banyak insiden yang menggerus reputasi Boeing sebagai produsen pesawat terkemuka di dunia, yang terakhir adalah kematian seorang pelapor.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

43 menit lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Gerakan yang Tak Dianjurkan Pakar pada Penderita Nyeri Punggung

44 menit lalu

Gerakan yang Tak Dianjurkan Pakar pada Penderita Nyeri Punggung

Spesialis bedah saraf tak menganjurkan penderita nyeri punggung untuk melakukan berbagai aktivitas berikut beserta alasannya.

Baca Selengkapnya

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

51 menit lalu

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

Ketua Satgas Pembangunan Infrastruktur IKN memastikan tidak ada permasalahan lahan untuk pembangunan runway Bandara VVIP di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Selain The Idea of You, 3 Film Baru yang Tayang di Prime Video Bulan Mei 2024

1 jam lalu

Selain The Idea of You, 3 Film Baru yang Tayang di Prime Video Bulan Mei 2024

Ada empat film dan tiga serial baru yang tayang di Prime Video Mei 2024

Baca Selengkapnya

Film Menjelang Ajal Tembus 250 Ribu Penonton dalam 3 Hari, Kisah Legenda Urban Jin Pelaris

1 jam lalu

Film Menjelang Ajal Tembus 250 Ribu Penonton dalam 3 Hari, Kisah Legenda Urban Jin Pelaris

Rapi Films mengimbau penonton yang hendak menonton film Menjelang Ajal di hari keempat penayangan.

Baca Selengkapnya

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

1 jam lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya

Hanum Rais Daftar ke PKB untuk Maju di Pilkada Kota Yogyakarta

1 jam lalu

Hanum Rais Daftar ke PKB untuk Maju di Pilkada Kota Yogyakarta

Putri Amien Rais, Hanum Rais tercatat mendaftarkan diri ke Partai Kebangkitan Bangsa untuk maju di Pilkada 2024

Baca Selengkapnya