Rusuh Tolikara, Ketua Sinode GDI Minta Maaf  

Reporter

Sabtu, 18 Juli 2015 09:16 WIB

Ilustrasi. REUTERS/Lucas Jackson

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Bimas Kristen Kementerian Agama, Oditha R. Hutabarat mengatakan sejumlah tokoh agama termasuk perwakilan Sinode Gereja Injil di Indonesia (GDI) mengadakan rapat koordinasi bersama Kepolisian Daerah Papua pagi ini terkait bentrok di Karubuga, Kabupaten Tolikara, Papua. Kementerian masih menunggu hasil rapat tersebut.

"Ada perkembangan lebih lanjut. Pagi ini pukul 10.00 WIT sinode GDI, tokoh agama, pemerintah daerah dan Kapolda Papua rapat koordinasi," kata Oditha saat dihubungi Tempo, Sabtu, 18 Juli 2015.

Oditha mengatakan Kementerian Agama meminta laporan tertulis rapat koordinasi tersebut. Ia ingin setiap kelompok yang terlibat dalam bentrok yang terjadi Jumat, 17 Juli 2015 menjelaskan kronologi kejadian secara rinci.


(Baca: http://nasional.tempo.co/read/news/2015/07/18/078684720/bentrok-di-tolikara-begini-langkah-menteri-lukman-memediasi)


(Baca:http://nasional.tempo.co/read/news/2015/07/18/078684713/bentrok-di-tolikara-umat-kristen-menyatakan-permohonan-maaf)

Ketua Sinode GDI, kata Oditha, telah menyatakan permintaan maaf secara lisan lewat telepon dan tulisan lewat pesan pendek semalam. "Hanya lewat itu karena di sana sinyal sangat sulit. Mereka tak bisa akses internet sehingga tak bisa kirim laporan e-mail," kata Oditha.

Pagi ini, Oditha bersama Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia akan mengadakan konferensi pers di Kantor Pusat PGI, Jakarta. Ia akan menyampaikan permohonan maaf kepada umat muslim dan memaparkan perkembangan penyelidikan kasus. "Kami sambil menunggu hasil rapat di sana," kata dia.

Kerusuhan terjadi di Kaburaga, Tolikara, Papua tepat pada perayaan Idul Fitri 1436 Hijriah, Jumat, 17 Juli 2015. Sekelompok warga setempat membakar kios, rumah, dan Musala Baitul Mutaqin yang terletak di dekat tempat penyelenggaraan Seminar dan KKR Injili Pemuda.


Para pelaku pembakaran sempat melempari musala dengan batu sambil melarang pelaksanaan salat Idul Fitri. Saat kebakaran meluas, warga langsung membubarkan diri. Salat terpaksa dibatalkan. Enam rumah, sebelas kios, dan satu musala ludes terbakar.

PUTRI ADITYOWATI

Advertising
Advertising

Berita terkait

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

2 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

11 hari lalu

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

Kementerian Agama sedang menyiapkan dokumen dan memproses visa jemaah haji regular Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

12 hari lalu

Kemenag Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Zakat dan Wakaf

Tim ini dibentuk sebagai upaya Kemenag dalam mengoptimalkan pemanfaatan potensi besar yang terdapat dalam zakat dan wakaf.

Baca Selengkapnya

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

23 hari lalu

Idul Fitri 1445 H, Kapolri Singgung soal Toleransi

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat Idul Fitri 1445 H. Ia menyinggung tentang toleransi.

Baca Selengkapnya

Simak Perbedaan Metode Hilal dan Hisab Penentu 1 Syawal Hari Idul Fitri atau Lebaran 2024

24 hari lalu

Simak Perbedaan Metode Hilal dan Hisab Penentu 1 Syawal Hari Idul Fitri atau Lebaran 2024

Menentukan 1 syawal Idul Fitri atau lebaran terdapat metode hisab dan rukyatul hilal. Apa perbedaan kedua sistem itu?

Baca Selengkapnya

Sidang Isbat Menjelang Lebaran, Diadakan pada 9 April 2024 hingga Pemantauan Hilal di 120 Lokasi

25 hari lalu

Sidang Isbat Menjelang Lebaran, Diadakan pada 9 April 2024 hingga Pemantauan Hilal di 120 Lokasi

Sidang isbat akan diawali dengan Seminar Pemaparan Posisi Hilal oleh Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama

Baca Selengkapnya

Jemaah Masjid Aolia Gunungkidul Sudah Rayakan Idul Fitri, Begini Asal Usul Jemaah Mbah Benu

26 hari lalu

Jemaah Masjid Aolia Gunungkidul Sudah Rayakan Idul Fitri, Begini Asal Usul Jemaah Mbah Benu

Jemaah Masjid Aolia di Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta telah merayakan Idul Fitri. Bagaimana asal usul jemaah asuhan Mbah Benu ini?

Baca Selengkapnya

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

29 hari lalu

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menolak permintaan Menteri Teten Masduki terkait penundaan wajib sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

Juli 2024, Kemenag Wajibkan Calon Pengantin Ikut Bimbingan Perkawinan

34 hari lalu

Juli 2024, Kemenag Wajibkan Calon Pengantin Ikut Bimbingan Perkawinan

Kemenag mewajibkan calon pengantin ikut bimbingan perkawinan. Jika tidak, pengantin tak bisa mencetak buku nikah.

Baca Selengkapnya

Ditjen Bimas Hindu Bahas Peradilan Agama Hindu dengan PPTKHI

43 hari lalu

Ditjen Bimas Hindu Bahas Peradilan Agama Hindu dengan PPTKHI

Tercapai tiga rekomendasi yang disepakati 13 PTKH.

Baca Selengkapnya