Ilham Arief Ditahan KPK, Keluarganya Pasrah

Reporter

Editor

Zed abidien

Minggu, 12 Juli 2015 09:49 WIB

Mantan Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin, mengenakan rompi tahanan saat di dalam mobil sebelum meninggalkan gedung KPK, Jakarta, 10 Juli 2015. KPK resmi menahan Ilham sebagai tersangka kasus dugaan korupsi. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Makassar - Keluarga mantan Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin mengaku pasrah terhadap penahanan yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Menurut kakak Ilham, Syamsul Bahri Sirajuddin, dirinya tidak menyangka kalau Ilham akan langsung ditahan. “Kami sudah siap karena itu merupakan resiko,” katanya ketika dihubungi Tempo, Sabtu, 11 Juli 2015.

Menurut Daeng Ancu-sapaan Syamsul Bahri, keluarganya menghormati dan menghargai keputusan KPK yang menahan adiknya itu. Bahkan ia mengatakan, keluarga tidak kecewa atas putusan praperadilan. “Belum ada upaya hukum yang kami lakukan. Kita nikmati saja dulu bulan suci Ramadan. Apalagi sebentar lagi mau Lebaran,” ujar politikus dari Partai NasDem ini.

Sedangkan adik Ilham, Hendra Sirajudddin, emoh menanggapi perihal penahanan kakaknya oleh KPK. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada kader Demokrat. “Hubungi Pak Selle (kader Demokrat) saja. Biar dia yang memberikan komentar,” katanya melalui pesan singkatnya.

Kemarin, ratusan simpatisan dan relawan Ilham menggelar doa kepada Ilham dalam menjalani segala proses hukum di KPK. Doa tersebut digelar di sekretariat Ilham di Jalan Batu Putih, Makassar, ketika melakukan acara buka puasa bersama. Ratusan simpatisan itu terdiri atas unsur tim pejuang dan Laskar Merah Putih dan dihadiri oleh Wakil Wali Kota Makassar Syamsu Rizal, legislator DPRD Makassar, Basdir dan Supratman.

“Kami yakin beliau tidak bersalah, dan kami berharap hakim memberikan putusan yang adil tanpa intervensi dari pihak mana pun,” kata Daeng Ical-sapaan Syamsu Rizal.

Pada Jumat, 10 Juli 2015, KPK menahan bekas Wali Kota Makassar Ilham di rumah tahanan KPK cabang Pomdam Jaya, Guntur, Jakarta Selatan. Ilham ditahan selama 20 hari untuk kepentingan penyelidikan. Ia menjadi tersangka kasus dugaan korupsi kerja sama rehabilitasi kelola transfer untuk Instalasi Perusahaan Daerah Air Minum tahun anggaran 2006-2012.

ARDIANSYAH RAZAK BAKRI

Berita terkait

Alexander Marwata Benarkan Pernyataan Nurul Ghufron Soal Diskusi Mutasi ASN di Kementan

7 jam lalu

Alexander Marwata Benarkan Pernyataan Nurul Ghufron Soal Diskusi Mutasi ASN di Kementan

Alexander Marwata mengaku membantu Nurul Ghufron untuk mencarikan nomor telepon pejabat Kementan.

Baca Selengkapnya

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

20 jam lalu

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

Nurul Ghufron dinilai panik karena mempermasalahkan prosedur penanganan perkara dugaan pelanggaran etiknya dan menyeret Alexander Marwata.

Baca Selengkapnya

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

20 jam lalu

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

Menurut KPK, keluarga SYL dapat dijerat dengan hukuman TPPU pasif jika dengan sengaja turut menikmati uang hasil kejahatan.

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

1 hari lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

1 hari lalu

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

Nurul Ghufron menyebut peran pimpinan KPK lainnya dalam kasus dugaan pelanggaran kode etik yang menjerat dirinya.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

1 hari lalu

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

Wakil KPK Nurul Ghufron menilai dirinya menggugat Dewas KPK ke PTUN Jakarta bukan bentuk perlawanan, melainkan pembelaan diri.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

1 hari lalu

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan perihal laporan dugaan pelanggaran etik yang ditujukan kepadanya soal mutasi ASN di Kementan.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

1 hari lalu

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

Nurul Ghufron mengatakan tak hadir dalam sidang etik Dewas KPK karena sengaja meminta penundaan sidang.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

1 hari lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

1 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya