Pengancam Bom Batik Air Tak Sebut Identitasnya

Reporter

Editor

Zed abidien

Jumat, 17 April 2015 10:58 WIB

Pesawat dari maskapai Batik Airlines saat mendarat di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, Minggu 11 Januari 2015. Rute penerbangan yang cukup padat membuat warga betah berlama-lama untuk menyaksikan aktivitas pesawat saat landing dan take off. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai Batik Air menyatakan ancaman bom di penerbangan Batik Air ID6171 rute Ambon-Jakarta pagi tadi berasal dari pesan singkat orang tak dikenal. Pesan itu diterima oleh seorang staf lokal Batik Air di Ambon.

"Setelah diverifikasi, diputuskan pesawat mendarat (divert) di Makassar," kata Presiden Direktur Batik Air Captain Achmad Luthfie saat dihubungi, Jumat, 17 April 2015.

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan menyatakan ID6171 terpaksa divert di bandara yang bukan tujuan ke Bandara Hasanuddin, Makassar, pukul 07.20 Wita, Jumat, 17 April 2015, gara-gara adanya informasi terdapat bom di dalam pesawat itu. Saat ini, pesawat sedang diperiksa oleh tim Gegana Polda Sulawesi Selatan dan Barat. Pesawat sudah berada di ujung landasan Bandara Hasanuddin.

Menurut Luthfie, pesan ancaman bom masuk setengah jam seusai Airbus A320 itu lepas landara dari Bandara Pattimura, Ambon. Sesuai prosedur keamanan, kata Luhtfie, pesan ancaman itu kemudian ditindaklanjuti. "Ketika menerima ancaman, karyawan sudah tahu harus bagaimana," katanya.

Ketika lepas landas dari Ambon, pesawat itu mengangkut 125 penumpang dan tujuh kru. Saat ini, semua penumpang sudah berada di lounge Batik Air Bandara Hasanuddin. "Mereka sudah makan dan minum di sana," katanya.

KHAIRUL ANAM

Berita terkait

Terbang Perdana Rute Ambon-Langgur, Lion Air Gunakan Boeing 737-800

16 Juni 2022

Terbang Perdana Rute Ambon-Langgur, Lion Air Gunakan Boeing 737-800

Maskapai Lion Air memulai terbang perdana di wilayah Maluku dengan rute

Baca Selengkapnya

Malindo Air Resmi Berganti Nama Batik Air

3 Mei 2022

Malindo Air Resmi Berganti Nama Batik Air

Malindo Air, maskapai regional yang berbasis di Malaysia, mengumumkan secara resmi berganti nama menjadi Batik Air.

Baca Selengkapnya

Thai Lion Air Tambah Frekuensi Terbang Jakarta-Bangkok, Tiket Rp 1,4 Juta

19 April 2022

Thai Lion Air Tambah Frekuensi Terbang Jakarta-Bangkok, Tiket Rp 1,4 Juta

Thai Lion Air menambah frekuensi terbang Jakarta-Bangkok menjadi tiga kali 3 kali seminggu, mulai 1 Mei 2022

Baca Selengkapnya

Direktur Utama Maskapai Batik Air Achmad Luthfie Meninggal

24 Januari 2021

Direktur Utama Maskapai Batik Air Achmad Luthfie Meninggal

Bergabung dengen Grup Lion Air pada 2000, Achmad Luthfie menjabat sebagai Direktur Utama Batik Air sejak 2013.

Baca Selengkapnya

Penumpang Sepi, Wings Air Belum akan Terbang ke Aceh

2 Juni 2020

Penumpang Sepi, Wings Air Belum akan Terbang ke Aceh

Maskapai berjadwal Wings Air dipastikan tetap menunda penerbangan ke sejumlah bandar udara di Provinsi Aceh.

Baca Selengkapnya

Lion Air Kembali Terbang Hari Ini, Ada Syarat Bagi Penumpang

1 Juni 2020

Lion Air Kembali Terbang Hari Ini, Ada Syarat Bagi Penumpang

Maskapai Lion Air akan kembali beroperasi pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Ada Larangan Mudik, Lion Air Belum Pangkas Frekuensi Penerbangan

30 Maret 2020

Ada Larangan Mudik, Lion Air Belum Pangkas Frekuensi Penerbangan

Lion Air belum mengubah frekuensi penerbangan selama mudik lebaran 2020.

Baca Selengkapnya

Batik Air Buka Penerbangan Langsung ke Cina Dua Kali Sepekan

17 November 2019

Batik Air Buka Penerbangan Langsung ke Cina Dua Kali Sepekan

Batik Air, anak usaha Lion Air Group, melakukan ekspansi rute ke Cina dengan membuka penerbangan langsung Nanning-Jakarta

Baca Selengkapnya

Mendag AS Janji Boeing Datang ke Indonesia Terkait Lion Air

7 November 2019

Mendag AS Janji Boeing Datang ke Indonesia Terkait Lion Air

Boeing akan datang ke Indonesia terkait kecelakaan Lion Air.

Baca Selengkapnya

Lion Air Nyaris Gagal Mendarat di Tarakan

3 November 2019

Lion Air Nyaris Gagal Mendarat di Tarakan

Dua pesawat Lion Air sempat berputar-putar sebelum mendarat akibat cuaca buruk.

Baca Selengkapnya