Batal Natalan, Bos Keramik Tewas Dirampok

Reporter

Kamis, 25 Desember 2014 20:28 WIB

ilustrasi perampokan. dailyexaminer.com.au

TEMPO.CO, Jakarta - Identitas mayat yang ditemukan dalam kondisi mulut diplester dan kepala terbungkus plastik di jurang perbatasan Pacet, Mojokerto, dengan Cangar, Kota Batu, Rabu, 24 Desember 2014, akhirnya terungkap. Korban dipastikan Budi Hartono Tanadjaja, 45 tahun, seorang bos pemilik toko keramik di Ruko Mutiara Dupak, Surabaya. Budi tercatat sebagai warga Perum Galaxy Bumi Permai L-4 No. 11 Surabaya.

Identitas korban tersingkap setelah polisi mencocokkan sidik jari mayat korban dengan data laporan orang hilang di Kepolisian Sektor Bubutan, Surabaya. "Beberapa hari yang lalu ada laporan orang hilang di Polsek Bubutan, Surabaya. Istri korban melapor dan setelah dicocokkan ternyata benar," kata Kepala Kepolisian Resor Mojokerto Ajun Komisaris Besar Muji Ediyanto, Kamis, 25 Desember 2014.

Muji mengatakan penyelidikan kasus ini akan diserahkan ke Kepolisian Sektor Bubutan atau Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya. Diduga wilayah Pacet di Mojokerto, hanya sebagai lokasi pembuangan mayat setelah dibunuh.

Muji melanjutkan, berdasarkan perkiraan sementara, Budi merupakan korban perampokan dan pembunuhan. Berdasarkan hasil otopsi ditemukan sejumlah bekas luka. "Dilihat secara kasat mata ditemukan luka bekas jeratan pada leher korban," kata Muji.

Anak korban, Michelle Novita, membenarkan jika mayat yang ditemukan di dalam jurang tersebut adalah ayahnya. "Iya betul itu papa saya," katanya saat dihubungi wartawan. Michelle menduga ayahnya jadi korban perampokan dan pembunuhan. "Mobil dan uang di ATM hilang," katanya.

Terakhir kali keluarga berkomunikasi dengan korban pada 22 Desember 2014 sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu korban dalam perjalanan dari Ruko Mutiara Dupak menuju Jalan Lontar, Surabaya. Seperti biasa, Budi mengendarai mobil jenis USV merek Mazda double cab BT-50 bernomor polisi L 9347 VB warna putih miliknya. "Setelah itu handphonenya enggak aktif dan mama lapor ke polisi," ujar Michelle.

Michelle mengatakan mestinya hari ini mereka merayakan Natal bersama papanya. Namun takdir berkata lain. "Mestinya kami merayakan Natal bersama papa karena beliau salah satu jemaat gereja di Surabaya," ujarnya. Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya masih menyelidiki kasus ini dengan memintai keterangan istri dan anak korban.

ISHOMUDDIN

Terpopuler
Keliling Gereja, Aher Ucapkan Selamat Natal
Menteri Pariwisata Target 10 Juta Wisman di 2015
Penunggak Pajak Dicekal, Termasuk Bos Epiwalk
Mabuk Lem, Anak Dicambuk Ibunya hingga Tewas

Berita terkait

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

4 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

9 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

12 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

40 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

KJRI Hong Kong menerima informasi dari Kepolisian Hong Kong ada enam WNI terlibat aksi perampokan di sebuah toko arloji mewah

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

56 hari lalu

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

Polisi tangkap tiga dari sembilan anggota komplotan perampok yang merampas ratusan karton rokok dalam sebuah mobil boks,

Baca Selengkapnya

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

21 Februari 2024

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

Kapolres Garut mengatakan ide kejahatan ini berasal dari kedua anggota polisi dan uang hasil curian digunakan untuk membeli narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

3 Februari 2024

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

Hingga sekarang belum ada kejahatan lain yang dilakukan kelompok gangster Meksiko itu di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

26 Januari 2024

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

Seorang lansia, Any, 75 tahun, ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah di ruang tengah rumahnya, Kota Bekasi, pada Sabtu pekan lalu

Baca Selengkapnya

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

15 Januari 2024

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

Para perampok bersenjata kapak itu merusak CCTV milik restoran Pizza Hut untuk menghilangkan jejak.

Baca Selengkapnya

Korban Salah Tangkap Polisi Dapat Ganti Rugi Rp 222 Juta, Apa Kasus Oman Abdurohman?

14 Januari 2024

Korban Salah Tangkap Polisi Dapat Ganti Rugi Rp 222 Juta, Apa Kasus Oman Abdurohman?

Oman Abdurohman dapat uang ganti rugi Rp 222 juta setelah menjadi korban salah tangkap oleh pihak kepolisian Polres Lampung Utara, pada 2017.

Baca Selengkapnya