Pimpinan Baleg DPR Sudah Terbentuk

Reporter

Editor

Budi Riza

Kamis, 30 Oktober 2014 20:00 WIB

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Fadli Zon (kedua kiri) berfoto bersama Pimpinan Komisi I terpilih Mahfudz Siddiq (keempat kiri) usai mengikuti sidang pemilihan ketua komisi I di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Selatan, Rabu, 29 Oktober 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Rapat anggota Badan Legislasi Dewan Perwakilan Rakyat menetapkan komposisi pimpinan badan itu siang hari ini. Lima fraksi yang hadir dalam forum ini menyepakati keputusan pemilihan pimpinan secara aklamasi lantaran hanya ada satu paket calon.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPR, Fadli Zon, itu dimulai sekitar pukul 13.00 WIB. Rapat sempat ditunda selama 10 menit untuk menunggu kehadiran fraksi pendukung pemerintah seperti PDIP, PKB, NasDem, Hanura dan, PPP. (Baca: Dede Yusuf Pimpin Komisi Kesehatan DPR)

Namun penundaan itu tidak mengubah keadaan. Tidak satu pun dari lima fraksi yang tergabung dalam Koalisi Jokowi itu, yang berkenan hadir. Rapat Naleg akhirnya tetap dilanjutkan meski hanya dihadiri fraksi-fraksi dari Koalisi Prabowo, seperti Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, dan PKS. (Baca: Paripurna DPR Ricuh, Meja Rapat Digulingkan)

Usulan nama paket pimpinan yang diajukan kelima fraksi itu sepakat menunjuk Sareh Wiryono, anggota Fraksi Gerindra sebagai Ketua Baleg. Saleh didampingi tiga wakil yang terdiri dari fraksi Golkar, Firman Subagyo, Saan Mustafa dari Demokrat dan Toto Daryanto, anggota fraksi PAN. (Baca: Solusi Jika Koalisi Prabowo dan Jokowi Ngotot)

"Mengingat hanya ada satu paket calon, maka sesuai pasal 64 ayat 13 tata tertib DPR, pimpinan sementara badan legislasi langsung menetapkan calon tersebut sebagai pimpinan," ujar Fadli Zon sebelum mengetuk palu sidang, Kamis, 30 Oktober 2014.

RIKY FERDIANTO






Berita Terpopuler
Foto Porno Ini Bikin Penghina Jokowi Ditangkap
@TrioMacan2000 Pernah Memeras Bos Minyak
Dropout SMA, Ini Catatan Akademik Menteri Susi

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

13 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

14 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

15 jam lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

1 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

2 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

3 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

3 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

3 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

4 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

5 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya