Potensi Maritim Indonesia Rp 9.300 Triliun

Reporter

Kamis, 30 Oktober 2014 04:55 WIB

aleutianseast.org

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Bobby Gafur Umar mengatakan potensi maritim Indonesia mencapai Rp 9.300 triliun jika dikelola dengan tepat. "Kawasan Indonesia yang didominasi dengan laut memang menjanjikan untuk dijadikan tulang punggung ekonomi Indonesia," ujarnya dalam acara Sosialisasi Industri Engineering, Procurement, & Conference (EPC) 2014 dengan tema "Kegiatan Pendukung Maritime Forum" di Menara Bank Mega, Jakarta, Rabu, 29 Oktober 2014

Menurut data organisasi pangan dunia (FAO), Indonesia menempati urutan ketiga dunia sebagai negara penghasil ikan setelah Cina dan India. "Langkah yang tepat telah dilakukan oleh Presiden Joko Widodo dengan membentuk Menteri Koordinator Kemaritiman. Kalau tidak punya political will yang kuat, tidak akan serius dikerjakan," ujarnya.

Bobby menjelaskan, untuk mendukung kemajuan di sektor maritim, perlu disiapkan fasilitas infrastruktur dan logistik. Apalagi masih banyak pelabuhan di Indonesia yang jauh di bawah standar internasional, seperti pelabuhan di Jakarta dan Surabaya. "Fasilitasnya masih rendah, truk masuk harus menunggu dua hari. Infrastruktur penunjang seperti jalan juga perlu diperbaiki di samping infrastruktur utama, yakni kesiapan sumber daya manusia yang berstandar internasional," tuturnya.

Para insinyur dan ahli teknik Indonesia, menurut dia, telah memiliki kemampuan tinggi untuk dilibatkan dalam proyek-proyek besar, misalnya pembangunan jalan tol laut dan infrastruktur pelabuhan berskala besar. Perusahaan-perusahaan rancang bangun dan rekayasa Indonesia juga telah semakin teruji dan berpengalaman di bidangnya.

"Sudah makin banyak perusahaan Indonesia dengan para ahli teknik dan insinyur asal Indonesia yang terlibat dalam pekerjaan-pekerjaan dan proyek konstruksi di mancanegara. Sudah berkelas internasional," kata Bobby.

AMOS SIMANUNGKALIT





Baca juga:
Korban Pelecehan JIS Ditolak Dua Sekolah

Polisi Papua Tingkatkan Pengamanan Pendatang

Jokowi Bagi Kartu Sehat dan Pintar di Sinabung

Duel Persis Solo Vs Borneo FC Diulang






Berita terkait

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

1 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Kementerian Kelautan dan Perikanan Buka Pendaftaran Taruna 2024, Simak Jalur dan Syaratnya

19 hari lalu

Kementerian Kelautan dan Perikanan Buka Pendaftaran Taruna 2024, Simak Jalur dan Syaratnya

Kementerian Kelautan dan Perikanan buka pendaftaran peserta didik 2024. Cek di sini caranya.

Baca Selengkapnya

Produksi Garam Nasional Lampaui Target

59 hari lalu

Produksi Garam Nasional Lampaui Target

Produksi terbesar diperoleh dari sektor produksi garam rakyat yang mencapai 2,2 juta ton,

Baca Selengkapnya

KKP Klaim Penerapan Sanksi Administratif Tingkatkan Efek Jera

25 Februari 2024

KKP Klaim Penerapan Sanksi Administratif Tingkatkan Efek Jera

Sejak penerapan sanksi administratif di sektor kelautan dan perikanan, KKP menyebut kebijakan tersebut mampu meningkatkan efek jera.

Baca Selengkapnya

Cina Dominasi Investasi Asing Sektor Kelautan Indonesia

5 Februari 2024

Cina Dominasi Investasi Asing Sektor Kelautan Indonesia

Nilai investasi di sektor kelautan dan perikanan Indonesia pada 2023 mencapai Rp 9,56 triliun. Cina menjadi investor asing terbesar Indonesia.

Baca Selengkapnya

Langkah KKP Hadapi Tuduhan Antidumping dan Countervailing Duties

30 Januari 2024

Langkah KKP Hadapi Tuduhan Antidumping dan Countervailing Duties

KKP telah menunjuk pengacara (lawyer) dalam penyelesaian kasus tersebut.

Baca Selengkapnya

Pengukuhan Yonvitner Jadi Guru Besar IPB, Paparkan Potensi Kerugian Sumber Daya Pesisir akibat Perubahan Iklim

27 Januari 2024

Pengukuhan Yonvitner Jadi Guru Besar IPB, Paparkan Potensi Kerugian Sumber Daya Pesisir akibat Perubahan Iklim

Pakar ilmu pengelolaan sumber daya pesisir dan lautan, Yonvitner dikukuhkan menjadi Guru Besar Tetap Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB.

Baca Selengkapnya

Dibuat untuk Meningkatkan Keadilan Nelayan, Ini 5 Fakta Penangkapan Ikan Terukur di Indonesia

18 Januari 2024

Dibuat untuk Meningkatkan Keadilan Nelayan, Ini 5 Fakta Penangkapan Ikan Terukur di Indonesia

Aturan penangkapan ikan terukur terus dimatangkan pemerintah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Eropa Terpecah karena Houthi, Dugaan Suap ke Pejabat RI Diungkap

14 Januari 2024

Top 3 Dunia: Eropa Terpecah karena Houthi, Dugaan Suap ke Pejabat RI Diungkap

Top 3 dunia adalah Eropa terpecah dalam serangan Houthi Yaman, AS mengungkap dugaan suap ke pejabat RI, hingga kapal tanker gunakan kru Cina.

Baca Selengkapnya

Dugaan Suap Perusahaan Jerman, Ini Tanggapan Kementerian Kelautan

13 Januari 2024

Dugaan Suap Perusahaan Jerman, Ini Tanggapan Kementerian Kelautan

Pejabat Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) diduga terima suap dari perusahaan asal Jerman. Ini tanggapan KKP.

Baca Selengkapnya