Tedjo Edhy Pakai Mobil Warisan Djoko Suyanto  

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Rabu, 29 Oktober 2014 09:45 WIB

Mantan Kepala Staf Angkatan Laut Tedjo Edhy Purdijatno. dok TEMPO/Nickmatulhuda

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno memulai aktivitas sebagai menteri sejak pagi hari. Hari ini, Rabu, 29 Oktober 2014, Tedjo tiba di kantornya pukul 07.10 WIB. Ia menumpang mobil sedan hitam merek Toyota Royal Salon berpelat RI 15 dengan diiringi satu mobil dan satu motor pengawal dari kepolisian.

Mobil yang digunakan Tedjo adalah peninggalan menteri sebelumnya, Djoko Suyanto. Bedanya, kali ini pelat mobil diubah dari RI 11 menjadi RI 15. Sebelumnya, pelat RI 15 digunakan oleh Sekretaris Kabinet. Empat orang protokol kementerian menyambut kedatangan bekas Kepala Staf TNI Angkatan Laut ini. (Baca: Sambil Tunggu Menpora, Ajudan Olahraga Dulu)

Begitu Tedjo turun dari mobil, empat orang staf itu langsung membungkukkan badan sebagai bentuk penghormatan kepada Tedjo, pimpinan baru bagi empat orang itu. Pria 62 tahun yang mengenakan safari cokelat muda ini membalas dengan salam dan senyuman. (Baca: Tak Semua Menteri Tinggal di Rumah Dinas)

"Selamat pagi!" kata Tedjo sambil menyodorkan tangan ke salah satu bawahannya. Satu per satu Tedjo menyalami mereka sebelum masuk ke ruang kerjanya. Hari ketiga Tedjo menjabat menteri pun dimulai. (Baca: Menteri Lukman Ogah Pake Staf untuk Twitter-an)

PRIHANDOKO

Baca juga:


Antisipasi Banjir, ITS Bikin Perahu Ringan
Luke Shaw Optimistis MU Akan Bekuk Man City
Pasangan Suami Istri Ini Kompak Jadi Pencuri
Rumah Singgah Sukarno Diusulkan Jadi Cagar Budaya

Berita terkait

Unggah Foto Bareng Susi Pudjiastuti, Jonan: We Will Do More

27 Oktober 2019

Unggah Foto Bareng Susi Pudjiastuti, Jonan: We Will Do More

Mantan Menteri ESDM, Ignasius Jonan, mengunggah potret hitam-putih berisi kenang-kenangan bersama bekas koleganya, Susi Pudjiastuti.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

19 Oktober 2019

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mennggelar acara silaturahmi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri Kabinet Kerja Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Menteri M. Nasir Mengaku Sudah Siapkan Landasan untuk Ristekdikti

18 Oktober 2019

Menteri M. Nasir Mengaku Sudah Siapkan Landasan untuk Ristekdikti

Nasir juga mendorong agar badan riset dan inovasi nasional segera dibentuk di pemerintahan Jokowi mendatang.

Baca Selengkapnya

Kabinet Kerja Bubar, Budi Karya Kemas Barang dari Rumah Dinas

18 Oktober 2019

Kabinet Kerja Bubar, Budi Karya Kemas Barang dari Rumah Dinas

Sejumlah menteri mulai mengemas barangnya dari rumah dinas, termasuk Budi Karya.

Baca Selengkapnya

Perpisahan Kabinet Kerja, Jokowi Sebut Setiap Hari Adalah Spesial

18 Oktober 2019

Perpisahan Kabinet Kerja, Jokowi Sebut Setiap Hari Adalah Spesial

Jokowi menyatakan setiap hari adalah hari yang spesial dalam kabinet kerja jilid I.

Baca Selengkapnya

Hanif Dhakiri: Kabinet Kerja Solid Percepat Pembenahan Masalah

18 Oktober 2019

Hanif Dhakiri: Kabinet Kerja Solid Percepat Pembenahan Masalah

Hanif mengungkap tantangan sejumlah isu ketenagakerjaan mendatang yakni ekosistem ketenagakerjaan perlu ditransformasi menjadi lebih fleksibel.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

18 Oktober 2019

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

Silaturahmi tersebut dimulai dengan Shalat Jumat bersama, foto bersama, dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Baca Selengkapnya

Jokowi Akui Baru Kali Ini Bisa Bersantai Bersama Para Menterinya

18 Oktober 2019

Jokowi Akui Baru Kali Ini Bisa Bersantai Bersama Para Menterinya

Sejumlah menteri menampilkan kebolehannya dalam bernyanyi termasuk di antaranya Mendikbud Muhadjir Effendy yang menyanyikan lagu Stuck on You dan Yell

Baca Selengkapnya

Akbar Tandjung Bocorkan Calon Kabinet Jokowi Jilid II

15 Oktober 2019

Akbar Tandjung Bocorkan Calon Kabinet Jokowi Jilid II

Akbar Tandjung mengatakan calon menteri dari partai hanya sedikit dalam komposisi Kabinet Jokowi Jilid II.

Baca Selengkapnya

Jokowi Mengenang Arahannya Saat Sidang Kabinet Paripurna

3 Oktober 2019

Jokowi Mengenang Arahannya Saat Sidang Kabinet Paripurna

Jokowi dalam sidang kabinet paripurna terakhirnya bersama Jusuf Kalla mengucapkan terimakasih kepada para menteri dan pimpinan lembaga.

Baca Selengkapnya