Pelantikan Jokowi, 1.000 Tukang Sampah Disiagakan  

Reporter

Sabtu, 18 Oktober 2014 14:54 WIB

Petugas mengunakan alat berat saat mengangkut tumpukan sampah ke sebuah truk sampah di silang Monas, Jakarta, 16 Juni 2014. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Kebersihan Pemerintah DKI Jakarta menyiagakan 1.000 petugas kebersihan selama acara pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo dan Jusuf Kalla, Senin, 20 Oktober 2014. (Baca: 24.815 Personel Gabungan Amankan Pelantikan Jokowi)

Kepala Dinas Kebersihan Saptastri Ediningtyas Kusumadewi mengatakan petugas tersebut disebar di beberapa lokasi, seperti gedung Parlemen, Monas, Jalan Sudirman, Jalan M.H. Thamrin, dan Jalan Medan Merdeka Barat. "Itu adalah tempat acara pesta rakyat digelar," kata dia, Sabtu, 18 Oktober 2014.

Selain petugas kebersihan, Saptastri mengatakan telah menyiapkan 22 unit truk sampah, 15 unit mobil toilet, 3 unit truk tangki air bersih, dan 3 unit truk tangki air kotor. Dia berharap, petugas langsung membersihkan sampah di jalanan dan memuatnya ke dalam truk tersebut untuk kemudian diangkut.

Pelantikan Jokowi-JK dilakukan di gedung Parlemen. Setelah dilantik oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat, Jokowi-JK akan diarak dari menuju Istana Negara menggunakan kereta kencana dengan diiringi parade Reog Ponorogo, sepeda onthel, ondel-ondel, barongsai, dan atraksi kesenian lainnya. (Baca: Ketua MPR: Pelantikan Jokowi Sudah Siap 90 Persen).

Di Istana Negara keduanya disambut mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Acara berlanjut prosesi upacara penyambutan dari tentara dan polisi. Setelah itu, Jokowi-JK melakukan tur singkat keliling Istana Negara dan acara di Istana diakhiri dengan pelepasan mantan Presiden SBY.

Setelah kegiatan di Istana Negara selesai, Jokowi-JK akan menemui relawan di panggung rakyat di Monas. Acara ini akan diisi dengan pertunjukan musik oleh artis-artis Indonesia, di antaranya Slank, Oppie Andaresta, Seringai, Dead Squad, Saykoji, Rif, dan Aura Kasih. Acara rencananya ditutup pukul 22.00 WIB dengan pemotongan tumpeng dan pembacaan doa. Jumlah massa yang akan hadir diperkirakan sekitar 150 ribu orang. (Baca: Bareng Slank, Jokowi Bakal Nyanyi Salam 3 Jari)

ERWAN HERMAWAN

Berita Terpopuler
Diberi Hormat Prabowo, Mengapa Jokowi Membungkuk?
Prabowo: Jokowi Seorang Patriot
Jokowi Janji Perbolehkan Rakyat Masuk Istana

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

1 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

3 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

3 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

3 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

4 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

4 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

5 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

6 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

8 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

9 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya