Pengusaha Jangan Beri Upeti untuk Pejabat Polisi

Reporter

Minggu, 21 September 2014 04:10 WIB

Sejumlah polisi berdoa saat apel siaga di Mapolda Jawa Timur (6/7). Polda Jatim dan Polwiltabes Surabaya, mengerahkan 26942 personel untuk pengamanan pelaksanaan Pilpres 2009. Foto: ANTARA/Eric Ireng

TEMPO.CO , Kediri: Kepala Polresta Kediri Ajun Komisaris Besar Budi Herdi meminta pengusaha dan warga mengabaikan permintaan uang atau barang terkait pergantian pejabat di kepolisian. "Diabaikan saja jika ada yang memanfaatkan," katanya kepada Tempo Sabtu 20 September 2014.



Saat ini terjadi mutasi 16 pejabat di lingkungan Polda Jawa Timur. Peristiwa ini membuka peluang sindikat melancarkan praktiknya. Menurut Budi, tak ada anak buahnya yang meminta uang atau fasilitas lainnya.



Beberapa kasus terjadi, yaitu permintaan uang dan berbagai fasilitas oleh sindikat kepada pengusaha atau warga dengan dalih menjamu pejabat polisi yang baru. Biasanya mereka mengatasnamakan pimpinan polisi setempat.(Baca: Kabareskrim Baru Siap Bersihkan Penyidik Nakal)



Ketika bertugas di Polda Metro Jaya, Budi memiliki pengalaman saat meringkus komplotan spesialis mutasi asal Sulawesi. Mereka meminta uang kepada pengusaha untuk menjamu pejabat polisi yang baru. Komplotan ini bahkan mengelabui anggota polisi.



Para pemeras berhasil ditangkap. Modusnya cukup lihai, berbekal berita di surat kabar mereka memantau dan mencermati satuan mana yang dimutasi. Berpura-pura sebagai anak buah pejabat polisi yang baru, mereka meminta uang dan fasilitas kepada kepala dinas dan pengusaha setempat.



Advertising
Advertising

Seorang pengusaha di Kediri mengaku senang dengan sikap tegas Kapolres. Dengan demikian dia memiliki alasan kuat menolak permintaan serupa baik yang disampaikan orang tak dikenal maupun oknum anggota polisi. "Semoga ini serius dan tak sekedar basa basi," katanya.



HARI TRI WASON


Berita terkait

Polda Jawa Timur Tangkap Seorang Polwan Terindikasi Radikalisme

27 Mei 2019

Polda Jawa Timur Tangkap Seorang Polwan Terindikasi Radikalisme

Kepolisian Daerah Jawa Timur mengamankan seorang perempuan berinisial NOS yang merupakan anggota polisi wanita atau polwan Polda Maluku Utara.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Penyelundupan Bayi Komodo Lewat Perdagangan Online

29 Maret 2019

Polisi Ungkap Penyelundupan Bayi Komodo Lewat Perdagangan Online

Polda Jawa Timur mengungkap perdagangan puluhan satwa dilindungi, termasuk komodo, secara online

Baca Selengkapnya

BAP Vanessa Angel Diributkan, Polisi Tantang Pengacaranya

27 Februari 2019

BAP Vanessa Angel Diributkan, Polisi Tantang Pengacaranya

Kabid Humas Kepolisian Daerah Jawa Timur Komisaris Besar Frans Barung enggan menanggapi kuasa hukum Vanessa Angel yang mempermasalahkan BAP kliennya.

Baca Selengkapnya

Polisi: Status Vanessa Angel dan Avriellya Shaqqila Bisa Berubah

7 Januari 2019

Polisi: Status Vanessa Angel dan Avriellya Shaqqila Bisa Berubah

Polda Jawa Timur menyatakan bahwa pria pemesan Vanessa Angel di Surabaya adalah pengusaha tambang asal Lumajang berinisial R.

Baca Selengkapnya

Dua Muncikari Kasus Vanessa Angel Berbagi Kerja, Berikut Tugasnya

7 Januari 2019

Dua Muncikari Kasus Vanessa Angel Berbagi Kerja, Berikut Tugasnya

Muncikari Tantri menawarkan jasa layanan seksnya melalui media sosial dan aplikasi perpesanan WhatsApp. Tarif jasa seksnya Rp 25-80 juta.

Baca Selengkapnya

Polda Jawa Timur Sita Akun Instagram Musisi Ahmad Dhani

17 November 2018

Polda Jawa Timur Sita Akun Instagram Musisi Ahmad Dhani

Dengan disitanya akun Instagram Ahmad Dhani, sejumlah alat bukti yang dibutuhkan penyidik telah lengkap.

Baca Selengkapnya

Ahmad Dhani Tak Kunjung Serahkan Bukti, Polri Ancam Geledah Rumah

12 November 2018

Ahmad Dhani Tak Kunjung Serahkan Bukti, Polri Ancam Geledah Rumah

Polisi memerlukan ponsel sebagai barang bukti karena berkas tersangka Ahmad Dhani akan diserahkan kepada jaksa penuntut umum.

Baca Selengkapnya

Polda Jawa Timur Kembali Panggil Ahmad Dhani

22 Oktober 2018

Polda Jawa Timur Kembali Panggil Ahmad Dhani

Ahmad Dhani akan diperiksa terkait kasus penipuan dan penggelapan investasi vila di Batu.

Baca Selengkapnya

Alasan Polisi Minta Imigrasi Mencekal Ahmad Dhani ke Luar Negeri

22 Oktober 2018

Alasan Polisi Minta Imigrasi Mencekal Ahmad Dhani ke Luar Negeri

Polda Jawa Timur meminta Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia untuk mencegah Ahmad Dhani ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Berapa Jatah Bos Polres Kediri dari Pungli SIM? Ini Rinciannya

24 Agustus 2018

Berapa Jatah Bos Polres Kediri dari Pungli SIM? Ini Rinciannya

Menurut Tim Saber Pungli Polda Jawa Timur setoran untuk jatah pejabat Polres Kediri dari pungli SIM diberikan setiap pekan.

Baca Selengkapnya