Survei: Pemilih Prabowo-Hatta Tolak RUU Pilkada  

Reporter

Editor

Budi Riza

Rabu, 10 September 2014 15:10 WIB

Peneliti Lingkaran Survey Indonesia (LSI), Agust Budi Prasetio, dan Adjie Alfaraby ketika membacakan hasil surey LSI di Jakarta, Minggu (7/8). TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Peneliti Senior Lingkaran Survei Indonesia, Adjie Alfaraby, mengatakan berdasarkan hasil survei yang dilakukan LSI, pemilih Prabowo-Hatta pada pilpres 2014 mendukung pilkada langsung. "Mereka menolak RUU Pilkada oleh DPRD," kata Adjie saat dihubungi Tempo, Rabu, 10 September 2014.

Menurut Adjie, persoalan sebenarnya bukan terletak pada pemilih Prabowo-Hatta, tetapi partai di DPR yang mendukung RUU Pilkada itu. "Pemilih atau publik sudah mulai pintar dalam berdemokrasi," kata dia. (Baca: Kata DPRD Jakarta Soal RUU Pilkada)

Sebelumnya, saat ini isu mengenai pilkada yang akan dipilih oleh DPRD sedang marak diperbincangkan. Pilkada yang tadinya dipilih secara langsung oleh masyarakat akan diganti dengan pilkada yang dipilih oleh DPRD. Salah satu alasan DPR mencanangkan RUU ini adalah demi menghemat anggaran pilkada.

Menurut Adjie, pemilih mulai belajar demokrasi untuk memilih kepala daerah sejak sembilan tahun lalu. "Mereka telah belajar dengan pilkada langsung dua kali," ujar Adjie.

Oleh karena itu, publik, termasuk pemilih Prabowo-Hatta, juga mendukung pilkada langsung. "Mereka sudah merasakan hasil pilkada langsung, misal munculnya kepala daerah yang benar dan bertanggung jawab," kata dia. (Baca: KPK: Pilkada di DPRD Ancaman Demokrasi)

Alasan lain, menurut Adjie, publik juga tidak mau hak politiknya diambil begitu saja. "Publik tetap ingin memakai hak politiknya," kata dia.

Hal yang diinginkan oleh publik adalah perubahan dalam pilkada langsung. "Perubahan agar lebih baik lagi dalam pelaksanaannya," kata dia. Salah satunya, menurut Adjie, dengan aturan kampanye yang lebih ketat sehingga politik uang tidak terjadi. "Jadi, bukan sistem pilkada yang diubah dari langsung jadi dipilih oleh DPRD," kata dia.

Berdasarkan hasil survei LSI pada 5-7 September lalu, 81,53 persen pemilih Prabowo-Hatta mendukung tetap dilakukan pilkada langsung, sedangkan 83,28 persen pemilih Joko Widodo-Jusuf Kalla mendukung pilkada langsung.

ODELIA SINAGA

Terpopuler:
Jokowi Tolak Mercy, Sudi: Mau Mobil Bekas?
RUU Pilkada, Jokowi Siap Terima Ahok Jadi Sekutu
Ketua PBNU: Pilkada Langsung Bukan Perintah UUD45
Jokowi Pilih Pakai Mobil Dinas Lawas
Murah, Mercy Jadi Mobil Dinas di Kabinet Jokowi

Berita terkait

7 Lembaga Survei Terkenal di Indonesia Beserta Pemiliknya

6 Januari 2024

7 Lembaga Survei Terkenal di Indonesia Beserta Pemiliknya

Terdapat beberapa lembaga survei di Indonesia yang telah memiliki nama terkenal baik di kalangan politisi Indonesia maupun masyarakat.

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Kepuasan Publik Atas Kinerja Satgasus TPPO Bentukan Polri Mencapai 86 Persen

31 Agustus 2023

Survei LSI: Kepuasan Publik Atas Kinerja Satgasus TPPO Bentukan Polri Mencapai 86 Persen

Mayoritas responden menyatakan puas dengan kinerja Satgasus TPPO bentukan Polri dalam menangani tindak pidana perdagangan orang.

Baca Selengkapnya

LSI Denny JA: Duet dengan Airlangga Buat Prabowo Unggul

15 Agustus 2023

LSI Denny JA: Duet dengan Airlangga Buat Prabowo Unggul

Elektabilitas Prabowo menduduki peringkat pertama dengan 38,2 persen.

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Prabowo Unggul Tipis dari Ganjar dan Anies

4 Mei 2023

Survei LSI: Prabowo Unggul Tipis dari Ganjar dan Anies

Survei teranyar Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan Prabowo Subianto unggul tipis dari Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Publik Tetap Harapkan Bansos Meski PPKM Dicabut Jokowi, Ini Penjelasannya

23 Januari 2023

Survei LSI: Publik Tetap Harapkan Bansos Meski PPKM Dicabut Jokowi, Ini Penjelasannya

Hasil survei LSI menyimpulkan bahwa publik masih berharap tetap mendapatkan Bansos meskipun PPKM telah dicabut oleh Jokowi.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Ganjar Pranowo Tinggi, LSI Singgung Sokongan Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin

23 Januari 2023

Elektabilitas Ganjar Pranowo Tinggi, LSI Singgung Sokongan Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin

LSI menyatakan basis pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019 lalu cenderung akan memilih Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

LSI: Kepuasan Kinerja Presiden Jokowi di Awal Tahun 2023 Tinggi

23 Januari 2023

LSI: Kepuasan Kinerja Presiden Jokowi di Awal Tahun 2023 Tinggi

Lembaga Suvei Indonesia menyebutkan kepuasan terhadap kinerja Presiden Jokowi di awal tahun ini tinggi.

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Tingkat Kepuasan atas Kinerja Jokowi Capai 76,2 Persen

22 Januari 2023

Survei LSI: Tingkat Kepuasan atas Kinerja Jokowi Capai 76,2 Persen

LSI mengungkap hasil survei terbarunya menunjukkan bahwa sebanyak 76,2 persen responden merasa puas dengan kinerja Jokowi

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Kasus Korupsi Pembelian Lahan Bikin Program DP Nol Rupiah Direspons Negatif

22 Oktober 2022

Survei LSI: Kasus Korupsi Pembelian Lahan Bikin Program DP Nol Rupiah Direspons Negatif

Survei LSI menunjukkan sejumlah program Anies Baswedan selama memimpin DKI direspons positif kecuali DP Nol Rupiah.

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Polri Berada di Urutan Terbawah Penegak Hukum yang Dipercaya Publik

31 Agustus 2022

Survei LSI: Polri Berada di Urutan Terbawah Penegak Hukum yang Dipercaya Publik

Tingkat kepercayaan publik terhadap Polri turun setelah kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J,

Baca Selengkapnya