Warga Kutai Diterkam Buaya  

Reporter

Editor

Mustafa moses

Jumat, 29 Agustus 2014 16:39 WIB

Ilustrasi buaya. Sxc.hu/Sias van Schalkwyk

TEMPO.CO, Samarinda - Dela Handayani, 28 tahun, diterkam buaya sepanjang 3 meter di Sungai Sangatta, Kutai Timur, Kalimantan Timur, Jumat, 29 Agustus 2014. Dela tercatat sebagai warga Kampung Mujur Jaya 17 RT 37, Desa Sangatta Utara. Warga kampung ini bermukim di bantaran Sungai Sangatta. Setiap hari, mereka mengkonsumsi air Sungai Sangatta yang disedot menggunakan mesin.

"Kejadiannya tepat berseberangan dengan kawasan Taman Nasional Kutai. Sampai sekarang korban masih dalam pencarian di sekitar lokasi kejadian," kata Hernowo Supriyanto, Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional Kutai Wilayah Sangatta, Jumat, 29 Agustus 2014, melalui pesan singkat. (Baca: Nelayan Sulawesi Tenggara Ketakutan karena Ada Buaya Raksasa)

Dari cerita warga di lokasi kejadian, tutur Hernowo, sekitar pukul 08.30 Wita, korban saat itu sedang memperbaiki pipa yang tersumbat di sungai. Saat asyik memperbaiki pipa, Dela tak sadar ada seekor buaya mendatangai dan langsung menyambar pinggangnya. "Korban sempat terlepas dari gigitan buaya itu, tapi disambar lagi," kata Hernowo.

Korban sempat berteriak dan meminta tolong kepada adiknya, Firdaus, yang berada di dalam rumah di pinggir sungai. Ketika Firdaus sampai ke pinggir sungai, Dela sudah ditarik ke tengah sungai oleh seekor buaya. Firdaus pun tak bisa menolong.

Menurut Hernowo, buaya muara di Sungai Sangatta tak hanya kali ini memangsa manusia. Diperkirakan, buaya muara terpaksa memangsa manusia lantaran persediaan makanan di Sungai Sangatta sudah semakin menipis. Apalagi saat ini memasuki musim hujan. Besar kemungkinan, buaya yang ada di hulu sungai menuju hilir sungai guna mencari makan. (Baca: Walikota Meksiko Nikahi Buaya)

FIRMAN HIDAYAT





Berita Terpopuler
Kenapa Prabowo Tolak Berpidato Seusai Putusan MK?
Hasil Pleno, Demokrat Tetap Koalisi Merah Putih
Fadli Zon dan Muzani Rebutan Kursi Wakil Ketua DPR
SBY-Jokowi Tidak Hanya Bahas BBM
Pelat Nomor Lamborghini Lulung Tak Terdaftar

Berita terkait

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

1 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

16 hari lalu

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

Sepanjang tahun lalu, 5 warga Timor mati digigit buaya dan 10 luka-luka. Tahun ini sudah satu orang yang tewas.

Baca Selengkapnya

Gerombolan Monyet Ekor Panjang ke Pemukiman Daerah Soreang Bandung

27 hari lalu

Gerombolan Monyet Ekor Panjang ke Pemukiman Daerah Soreang Bandung

Setelah Kota Bandung, kini giliran Soreang, ibu kota Kabupaten Bandung, menjadi sasaran kawanan monyet ekor panjang untuk berkeliaran.

Baca Selengkapnya

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

28 hari lalu

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

Lewat publikasi ilmiah, sampel sehelai rambut itu dipastikan dari seekor harimau jawa.

Baca Selengkapnya

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

33 hari lalu

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

Ekolog satwa liar Sunarto menjelaskan konflik Harimau Sumatera dengan manusia akibat beberapa faktor termasuk kondisi individual dan habitatnya.

Baca Selengkapnya

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

33 hari lalu

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

Setelah dikonfirmasi BKSDA kembali, satwa dilindungi harimau sumatera itu diketahui sudah keluar dari saluran air namun masih sempat berkeliaran.

Baca Selengkapnya

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

35 hari lalu

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

BKSDA Sumatera Barat melaporkan adanya harimau Sumatera di bak penampung di Desa Kajai Selatan, Kecamatan Talamau, Pasaman Barat.

Baca Selengkapnya

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

45 hari lalu

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

Temuan anak buaya ini cukup mengejutkan warga Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Tulungagung. Dari mana asalnya?

Baca Selengkapnya

Empat Satwa Kunci Aceh Terancam Deforestasi

53 hari lalu

Empat Satwa Kunci Aceh Terancam Deforestasi

BKSDA Aceh mengkhawatirkan dampak deforestasi terhadap satwa liar. Ancaman tertinggi dihadapi empat satwa kunci di hutan Aceh.

Baca Selengkapnya

Konflik Buaya dan Manusia di Bangka Belitung Meningkat Akibat Ekspansi Tambang Timah

54 hari lalu

Konflik Buaya dan Manusia di Bangka Belitung Meningkat Akibat Ekspansi Tambang Timah

BKSDA Sumatera Selatan mencatat sebanyak 127 kasus konflik buaya dan manusia terjadi di Bangka Belitung dalam lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya