Soal Dukung Jokowi, Demokrat Tidak Haus Kekuasaan  

Reporter

Editor

Budi Riza

Senin, 14 Juli 2014 05:22 WIB

Calon Presiden nomor urut satu, Prabowo Subianto (tengah) berfoto bersama anggota DPR RI Partai Demokrat dalam deklarasi dukungan untuk pasangan Capres dan Cawapres, Prabowo-Hatta di Hotel Crown, Jakarta, 16 juni 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO , Jakarta - Partai Demokrat tidak berencana mengalihkan dukungannya ke calon presiden dan wakil presiden yang diusung koalisi PDI Perjuangan, Joko Widodo-Jusuf Kalla, jika pasangan itu ditetapkan sebagai pemenang pemilihan presiden oleh Komisi Pemilihan Umum.

Demokrat merupakan salah satu partai pendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, calon presiden dan wakil presiden yang diusung koalisi Partai Gerindra. (Foto: Demokrat Jabar Deklarasikan Dukungan kepada)

"Kami setia kepada komitmen politik untuk mendukung Prabowo-Hatta," kata Wakil Ketua Umum Demokrat, Max Sopacua, saat dihubungi Tempo, Ahad, 13 Juli 2014. Menurut dia, kesetiaan terhadap sebuah komitmen politik berkaitan dengan kehormatan partai.

Max mengatakan partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono itu tak akan begitu saja mendekat ke pihak yang berpeluang menjadi penguasa di pemerintahan maupun parlemen. Demokrat, kata dia, tetap berkomitmen mendukung Prabowo-Hatta meski nantinya pasangan tersebut kalah dalam pemilihan presiden. (Foto: Fraksi Demokrat Deklarasi Dukung Prabowo-Hatta)

"Apa pun keadaannya, Demokrat bersama Prabowo-Hatta. Tidak akan ada pemikiran untuk beralih ke yang berkuasa," ujar mantan penyiar di Televisi Republik Indonesia ini. Menurut dia, sikap ini mesti ditunjukkan Demokrat sebagai partai besar yang pernah berkuasa selama 10 tahun. "Kami tidak mau melacurkan harga diri hanya demi kekuasaan."


PRIHANDOKO


Berita Terpopuler
Soekarwo: Saya Kampanye Batin untuk Prabowo-Hatta
Siaran TV One dan Metro TV Paling Banyak Diadukan
Terduga Penyegel Kantor TVOne Diancam Dibunuh
Aliansi Perempuan Surakarta Berdoa untuk Pemilu Damai

Berita terkait

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

10 Agustus 2023

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

rekam jejak karier dan pendidikan Moeldoko yang selalu kalah melawan kubu AHY soal pengajuan gugatan kepengurusan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

13 April 2023

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

Agama tidak hanya hadir sebagai ritualitas pada individu, akan tetapi memiliki dampak yang jauh lebih luas

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

18 September 2022

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

Anies Baswedan diskusi tertutup dengan Jenggala Center bahas keadilan sosial di ibu kota dan soal situasi Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

27 Desember 2021

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

Dalam survei tersebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar hanya dipilih 0,1 persen responden.

Baca Selengkapnya

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

22 Desember 2021

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

Komisi II DPR meminta KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat mengantisipasi kesulitan pemilih menggunakan hak pilih, lantaran diprediksi akan banyak surat suara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

4 November 2021

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

Panglima TNI merupakan jabatan yang sangat tinggi di Tentara Nasional Indonesia karena menjadi pimpinan TNI selurunh angkatan militer.

Baca Selengkapnya

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

7 Oktober 2021

Jelang Pilpres 2024, Beberapa Parpol Ini Potensial Jadi Rumah Ridwan Kamil

Moncernya karier dan tingginya popularitas Ridwan membuat sejumlah partai mendekatinya. Berikut jejak kedekatan Ridwan Kamil dan sejumlah parpol

Baca Selengkapnya

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

19 Oktober 2019

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mennggelar acara silaturahmi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri Kabinet Kerja Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

18 Oktober 2019

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

Gojek dan Tokopedia mengaku disokong penuh oleh pemerintahan Jokowi-JK.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

18 Oktober 2019

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

Silaturahmi tersebut dimulai dengan Shalat Jumat bersama, foto bersama, dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Baca Selengkapnya