Soal UN Dikhawatirkan Bocor Via Media Sosial  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 14 April 2014 14:17 WIB

Sejumlah perwakilan sekolah menengah atas mengambil naskah ujian nasional (UN) di Mapolrestabes Surabaya, Jatim (12/4). Naskah soal dan lembar jawaban komputer (LJK) UN tingkat SMA/MA/SMK mulai didistribusikan pada masing-masing sub rayon yang akan digelar serentak di seluruh Indonesia pada Senin (14/4) mendatang. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Bandung - Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Elih Sudia Permana mewaspadai kegiatan pelajar di media sosial. Menurut dia, dunia maya bisa menjadi tempat transaksi kunci jawaban soal Ujian Nasional.

"Kini media sosial menjadi salah satu cara membocorkan soal," kata Elih, saat ditemui di SMA Negeri 1 Bandung, Senin, 14 April 2014. Menurut dia, Dinas Pendidikan telah mengingatkan sekolah untuk mengarahkan siswanya agar tidak mencari kunci jawaban di media sosial. (Baca: Berapa Harga Naskah Ujian Nasional?)

Elih meyakini saat ini pelajar tidak merasa kesulitan untuk meraih kelulusan. Para siswa tidak keberatan untuk menjawab benar 60 persen dari total soal. "Terakhir saya menghubungi koordinator tiap sekolah, belum ada masalah," ujarnya. Menurut dia, kabar terjadinya kebocoran soal di Bandung, hanya isu. (Baca: Mencuri, Siswa SMK Ikut UN di Polsek Cipayung)

Dia mengatakan kunci jawaban yang tersebar lewat media sosial merupakan perilaku oknum yang memanfaatkan keadaan genting untuk menipu siswa. Kalau pun betul ada kebocoran, ucap Elih, Pemerintah Kota Bandung akan bersikap tegas dengan menelusuri letak kebocoran. (Baca: Ujian Nasional, Siswa ke Toilet Dikawal Polisi)

"Makanya, saya protes saat mendengar kabar bahwa ujian nasional di Bandung harus diundur," ujarnya. Sebab, Elih meyakinkan, kebocoran soal ujian via media sosial itu tidak terjadi di wilayah Kota Bandung. "Kami tidak terima bila dikenakan penalti karena penyebab kebocoran soal belum terbukti."

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Bandung Cucu Saputra mengatakan pihaknya terus memantau perkembangan informasi di media sosial. "Di samping itu, kita sudah tekankan pada pelajar agar tidak terkecoh dengan isu-isu yang tidak realistis," katanya.

PERSIANA GALIH

Topik terhangat:
Pemilu 2014 | Jokowi | Pesawat Kepresidenan | MH370 | Prabowo

Berita terpopuler:
Bayi Meninggal di Pesawat Lion Air
Intelijen Rusia: MH370 Dibajak Teroris Afganistan
20 Caleg Inkumben Dilaporkan Ke KPK

Berita terkait

FSGI Catat Setiap Pekan Terjadi 1 Kekerasan Seksual di Sekolah

3 Juni 2023

FSGI Catat Setiap Pekan Terjadi 1 Kekerasan Seksual di Sekolah

Selama awal 2023, telah terjadi 22 kasus kekerasan seksual di lingkungan sekolah dengan jumlah korban 202 anak.

Baca Selengkapnya

MWA UNS Tetap Gelar Pelantikan Rektor, Kemendikbud: Acara itu Ilegal

6 April 2023

MWA UNS Tetap Gelar Pelantikan Rektor, Kemendikbud: Acara itu Ilegal

Kemendikbud mengatakan acara pelantikan yang dilakukan MWA UNS adalah ilegal.

Baca Selengkapnya

Bangunan Bambu di KTT G20, Mahakarya Otentik Anak Bangsa

5 Desember 2022

Bangunan Bambu di KTT G20, Mahakarya Otentik Anak Bangsa

Pengerjaannya hanya tiga pekan. Hujan dan angin menjadi ujian berharga Bamboo Dome, sehari sebelum Presiden meninjau.

Baca Selengkapnya

Mengenal ANBK, Apa Bedanya dengan Ujian Nasional?

24 Agustus 2022

Mengenal ANBK, Apa Bedanya dengan Ujian Nasional?

Kemendikbudristek menginisiasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK untuk SD, SMP, dan SMA sederajat sebagai pengganti Ujian Nasional (UN).

Baca Selengkapnya

Sempat Diundur, Pengumuman Kampus Mengajar Angkatan 4 Diumumkan Besok 8 Juli 2022

7 Juli 2022

Sempat Diundur, Pengumuman Kampus Mengajar Angkatan 4 Diumumkan Besok 8 Juli 2022

Pengumuman disampaikan pada 7 Juli 2022 melalui akun Instagram Kampus Mengajar.

Baca Selengkapnya

MA Menangkan Kemendikbud Terkait Aturan Pencegahan Kekerasan Seksual

19 April 2022

MA Menangkan Kemendikbud Terkait Aturan Pencegahan Kekerasan Seksual

MA menolak gugatan uji materiil terhadap Permendikbud Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Perguruan Tinggi.

Baca Selengkapnya

IPB University Raih Nilai Kinerja Anggaran Terbaik Versi Kemendikbud

17 Maret 2022

IPB University Raih Nilai Kinerja Anggaran Terbaik Versi Kemendikbud

IPB University meraih nilai 94,41 dengan predikat sangat baik. Disusul oleh Universitas Pendidikan Indonesia dengan nilai 91,33 (sangat baik).

Baca Selengkapnya

Kementerian Pendidikan Buka Pendaftaran Guru Penggerak, Cek Syaratnya

15 Maret 2022

Kementerian Pendidikan Buka Pendaftaran Guru Penggerak, Cek Syaratnya

Pendaftaran program guru penggerak dibuka pada 14 Maret hingga 15 April 2022. Seleksi ini terbuka untuk guru TK, SD, SMA, SMK, dan SLB.

Baca Selengkapnya

Kementerian Pendidikan Sesalkan Konflik Rektor dan Dosen SBM ITB

10 Maret 2022

Kementerian Pendidikan Sesalkan Konflik Rektor dan Dosen SBM ITB

Kementerian Pendidikan meminta agar rektor dan dosen SBM ITB berdialog mencari solusi. Kemendikbud meminta agar tak mengorbankan mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Mau Magang di Kantor Mas Menteri Nadiem Makarim? Ini Syarat dan Formasinya

4 Maret 2022

Mau Magang di Kantor Mas Menteri Nadiem Makarim? Ini Syarat dan Formasinya

Kementerian Pendidikan yang dinaungi Nadiem Makarim membuka program praktik kerja lapangan dengan enam formasi seperti humas dan konten kreator.

Baca Selengkapnya