Pengungsi Gunung Sinabung Batal Pulang Hari Ini  

Reporter

Sabtu, 1 Februari 2014 14:16 WIB

Seorang warga mengendarai motor melintas di jalan yang tertutup abu erupsi Gunung Sinabung di desa Sigarang-garang, Karo, Sumatera Utara, (24/1). Erupsi Gunung Sinabung menyebabkan 28.000 lebih warga mengungsi ke posko-posko pengungsian. TEMPO/Dian Triyuli

TEMPO.CO, Medan - Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, kembali memuntahkan material debu bergulung berbentuk awan panas, Sabtu, 1 Februari 2014. Akibatnya, pengungsi batal kembali ke desa hari ini.

"Tadi pagi sebagian pengungsi sudah bersiap-siap kembali ke desa. Ada juga pengungsi yang bersiap-siap bekerja membersihkan rumah masing-masing sebagai tindak lanjut program Cash for Work. Namun, akhirnya warga batal berangkat," kata Kepala Subdit Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumatera Utara, Aris Fadilah, Sabtu.

Gunung Sinabung memuntahkan awan panas pada pukul 10.30 WIB. Akibat awan panas dari Gunung Sinabung, hujan debu panas mengguyur beberapa desa di Kecamatan Tiganderket, Kecamatan Simpang Empat. (Baca juga: Gunung Sinabung Muntahkan Awan Panas, 3 Warga Luka)

Hujan debu kali ini tergolong besar sehingga mempengaruhi jarak pandang di sekitar kaki Sinabung. Bahkan, debu juga sampai di ibu kota Karo, yakni Kabanjahe.

Badan Nasional Penangulangan Bencana (BNPB) berencana memulangkan pengungsi ke desa masing-masing. Kepala BNPB Syamsul Maarif mengatakan rencana pemulangan pengungsi dari 16 desa di kaki Gunung Sinabung saat rapat koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, Kamis lalu.

Maarif menjelaskan sebanyak 4.639 kepala keluarga dan 13.828 jiwa pengungsi dari 16 desa di luar radius 5 kilometer akan dikembalikan ke desa asal jika kondisi Sinabung terus menurun (kembali normal).

SAHAT SIMATUPANG

Topik terhangat:
Banjir Jakarta Cipularang Ambles Anggoro Ditangkap Jokowi Nyapres Deddy Corbuzier

Berita lain:
Penjualan Tablet Melonjak
Semua Boleh Pakai Foto Gus Dur, Kecuali Partai Ini
Llorente Antusias Sambut Kedatangan Osvaldo
Murry Wafat Koes Plus Tersisa Yon dan Yok Koeswoyo
Jokowi 'Corat-coret' Direksi PT Transjakarta




Berita terkait

Benarkah Gempa Terkini di Karo Bakal Picu Letusan Besar Gunung Sinabung? Ini Kata BMKG

28 April 2023

Benarkah Gempa Terkini di Karo Bakal Picu Letusan Besar Gunung Sinabung? Ini Kata BMKG

Untuk data gempa terkini yang guncangannya bisa dirasakan pada hari ini dicatat oleh BMKG terjadi di Kota Jayapura, Papua.

Baca Selengkapnya

Indonesia Miliki Gunung Berapi Aktif Terbanyak di Dunia: 76 Gunung di Berbagai Pulau

7 Desember 2022

Indonesia Miliki Gunung Berapi Aktif Terbanyak di Dunia: 76 Gunung di Berbagai Pulau

Terdapat 127 Gunung Berapi di Indonesia dan dari jumlah tersebut, 76 di antaranya merupakan gunung berapi aktif.

Baca Selengkapnya

4 Status Erupsi Gunung Semeru dan Merapi, ini Penjelasan Level 1 hingga 4

8 Desember 2021

4 Status Erupsi Gunung Semeru dan Merapi, ini Penjelasan Level 1 hingga 4

Erupsi Gunung Semeru di Jawa Timur pada 4 Desember 2021, dan berkali pula Gunung Merapi meletus. Perlu diketahui 4 status gunung berapi.

Baca Selengkapnya

4 Gunung Berapi Ini Alami Peningkatan Status setelah Semeru Erupsi

7 Desember 2021

4 Gunung Berapi Ini Alami Peningkatan Status setelah Semeru Erupsi

Empat gunung berapi di Indonesia berstatus waspada hingga siaga setelah Gunung Semeru meletus pada 4 Desember 2021.

Baca Selengkapnya

Tim dari Australia Teliti Perempuan Hamil dan Bencana Gunung Sinabung

23 Juni 2021

Tim dari Australia Teliti Perempuan Hamil dan Bencana Gunung Sinabung

Bukan hanya di Indonesia, hasil studi yang sama tentang kecenderungan bayi lahir prematur di tengah bencana alam pernah didapati pula di Australia.

Baca Selengkapnya

Gunung Sinabung Luncurkan Abu Vulkanik Setinggi 2.000 Meter

24 April 2021

Gunung Sinabung Luncurkan Abu Vulkanik Setinggi 2.000 Meter

Kolom abu Gunung Sinabung terpantau setinggi 2.000 meter warna kelabu dengan intensitas tebal dibawa angin condong ke arah timur dan tenggara.

Baca Selengkapnya

Erupsi 2 Kali, Gunung Sinabung Luncurkan Abu Vulkanik Sejauh 2.000 Meter

19 April 2021

Erupsi 2 Kali, Gunung Sinabung Luncurkan Abu Vulkanik Sejauh 2.000 Meter

Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, mengalami erupsi sebanyak dua kali dengan jarak luncur maksimal abu vulkanik sejauh 2.000 meter

Baca Selengkapnya

Gunung Sinabung Erupsi, Luncurkan Awan Panas 500 meter

2 April 2021

Gunung Sinabung Erupsi, Luncurkan Awan Panas 500 meter

Jika terjadi hujan abu Gunung Sinabung, masyarakat diimbau memakai masker saat keluar rumah.

Baca Selengkapnya

Gunung Sinabung Erupsi, Luncurkan Awan Panas 1 Km

27 Maret 2021

Gunung Sinabung Erupsi, Luncurkan Awan Panas 1 Km

Saat ini Gunung Sinabung berada pada status Level III (Siaga) .

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Sinabung Teramati Setinggi 1.000 Meter

22 Maret 2021

Erupsi Gunung Sinabung Teramati Setinggi 1.000 Meter

Saat ini Gunung Sinabung berada pada status Level III (Siaga).

Baca Selengkapnya