Siapa 'Abah' dalam Kicauan Anas Urbaningrum  

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Senin, 27 Januari 2014 10:44 WIB

Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum dikawal petugas keamanan saat akan menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta (17/1). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Anas Urbaningrum kembali rajin berkicau melalui akun Twitternya, @anasurbaningrum. Dalam beberapa kicauan terakhir, dia membahas semakin turunnya elektabilitas Partai Demokrat dan penggunaan APBN untuk membiayai saksi dalam pelaksanaan Pemilu 2014 nanti. Dalam setiap kicauan itu selalu terdapat kata "Abah" di bagian akhir. Siapa sebenarnya "Abah" itu?

Menurut juru bicara Perhimpunan Pergerakan Indonesia Tri Dianto, penggunaan kata "Abah" itu sengaja dimasukkan untuk menandai jika kicauan tersebut muncul bukan dari pemiliknya langsung. Dengan kata lain, kicauan itu dikendalikan oleh seorang admin yang dirahasiakan identitasnya. "Cuma untuk membedakan saja antara kicauan pribadi Anas dan bukan kicauan langsung,” kata dia, saat dihubungi, Senin, 27 Januari 2014.

Meski kicauan yang memiliki tanda "Abah" berarti bukan dari Anas langsung, Tri menjamin jika kicauan tersebut muncul melalui pemikiran dari Anas. Tersangka korupsi proyek Hambalang itu menuliskan sejumlah pemikirannya dalam secarik surat untuk diterjemahkan melalui Twitter. Surat itu, kata Tri, ditulis langsung oleh Anas saat berada di dalam penjara. Surat yang berisi opini pribadi itu pun diserahkan kepada penjenguknya setiap pekan. “Karena Anas rutin menerima kunjungan setiap pekannya hari Senin dan Kamis,” kata dia.

Tentang mengapa kata "Abah" yang dipilih, Tri melanjutkan, karena sebutan itu sudah melekat pada diri Anas. Banyak orang yang biasa memanggil Anas dengan panggilan Abah. “Jadi,
memang sebutan biasa saja, tidak ada yang khusus."

DIMAS SIREGAR

Terkait:

INFOGRAFIS Jalan Anas Urbaningrum di Hambalang
Sahabat Dipecat, Anas Urbaningrum Nge-twit 'Sadis'
Anas di Tahanan, Bagaimana Bisa Nge-twit?
Cuitan Anas, Ruhut: Tahanan Hina Jangan Didengar
Cuit Anas Urbaningrum Sebut Karma Sedang Berjalan

Berita terkait

Ini Alasan Anas Urbaningrum Belum Tentukan Dukungan ke Salah Satu Capres-Cawapres

23 Desember 2023

Ini Alasan Anas Urbaningrum Belum Tentukan Dukungan ke Salah Satu Capres-Cawapres

Ketum Partai Kebangkitan Nusantara Anas Urbaningrum ungkap alasan partainya belum tentukan arah dukungan ke pasangan capres-cawapres pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Belum Tentukan Arah Mendukung Pasangan Capres, Inilah Profil PKN

30 Oktober 2023

Belum Tentukan Arah Mendukung Pasangan Capres, Inilah Profil PKN

Soal dukungan capres dan cawapres di Pilpres 2024 akan dibahas di Majelis Agung PKN.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Bicara Drama Bacapres: Pada Waktunya PKN Bersikap

10 September 2023

Anas Urbaningrum Bicara Drama Bacapres: Pada Waktunya PKN Bersikap

Anas Urbaningrum memastikan PKN akan mendukung salah satu capres. Namun belum saat ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan dan Anas Urbaningrum Dijadwalkan Berkunjung ke Sumatera Selatan

7 September 2023

Anies Baswedan dan Anas Urbaningrum Dijadwalkan Berkunjung ke Sumatera Selatan

Anies Baswedan bakal berakhir pekan di Palembang. Di hari yang sama, Anas Urbaningrum juga dijadwalkan ke Sumatera Selatan

Baca Selengkapnya

Hadiri Deklarasi Prabowo Subianto oleh PBB, Ini Profil Cak Imin, Anis Matta, dan Anas Urbaningrum

31 Juli 2023

Hadiri Deklarasi Prabowo Subianto oleh PBB, Ini Profil Cak Imin, Anis Matta, dan Anas Urbaningrum

Cak Imin, Anas Urbaningrum, dan Anis Matta hadiri deklarasi Prabowo Subianto sebagai Capres 2024 oleh PBB. Ini profil ketiga ketua umum partai itu.

Baca Selengkapnya

Profil Partai Kebangkitan Nusantara, Eks Sayap Partai Demokrat yang Disebut Anas Urbaningrum Bukan Partai Keluarga

16 Juli 2023

Profil Partai Kebangkitan Nusantara, Eks Sayap Partai Demokrat yang Disebut Anas Urbaningrum Bukan Partai Keluarga

Anas Urbaningrum sebut Partai Kebangkitan Nusantara bukan partai keluarga yang ekslusif. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Balik Terjun ke Dunia Politik, Gede Pasek sempat Singgung Hak Berserikat

16 Juli 2023

Anas Urbaningrum Balik Terjun ke Dunia Politik, Gede Pasek sempat Singgung Hak Berserikat

Anas Urbaningrum kembali terjun ke dunia politik setelah bebas. Gede Pasek sempat singgung hak berserikat.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Bilang PKN Bukan Partai Keluarga

16 Juli 2023

Anas Urbaningrum Bilang PKN Bukan Partai Keluarga

Anas Urbaningrum optimistis partai ini akan menjadi magnet bagi hadirnya calon kader baru yang ingin bergabung.

Baca Selengkapnya

Profil Anas Urbaningrum, Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara

15 Juli 2023

Profil Anas Urbaningrum, Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara

Anas Urbaningrum terpilih sebagai Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara yang baru. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

15 Juli 2023

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

Anas Urbaningrum dan Gede Pasek sebut Partai Kebangkitan Nusantara atau PKN belum tentukan arah koalisi untuk Pemilu 2024

Baca Selengkapnya