Jalan Layang Pasupati Akan Dipasangi CCTV  

Reporter

Editor

Eni Saeni

Jumat, 27 Desember 2013 20:00 WIB

Ribuan suporter Persib atau yang biasa disebut dengan Bobotoh memblokir akses dari dan menuju Tol Pasteur di jembatan fly over Pasupati, Bandung (22/6). Aksi ini reaksi dari penyerangan Jakmania terhadap bis tm Persib di Jakarta. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Jalan layang Pasupati, Bandung, yang rawan aksi kriminalitas akan dipasangi kamera closed-circuit television (CCTV) atau kamera pengintai. Dalam dua pekan ini, dua aksi kejahatan yang dilakukan geng motor terjadi di jalan sepanjang 2,5 kilometer itu.

"Dengan adanya rekaman CCTV, sebuah aksi kriminalitas dengan mudah dapat diungkap," kata Ridwan di Bandung, Jumat, 27 Desember 2013. "Karena pelat nomor kendaraan dan ciri-ciri pelaku bisa diketahui dengan cepat."

Untuk memasang kamera pengintai, lanjut Ridwan, pihaknya akan memanfaatkan program CSR (corporate social responsibility) dari sebuah perusahaan swasta di Kota Bandung. "Karena kita tidak mengalokasikan dana CCTV dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)," ujarnya.

Tiga hari yang lalu, seorang taruna Akademi Angkatan Udara Andik Wahyu Hermawan dianiaya orang tak dikenal di atas jalan layang Pasteur Cikapayang-Surapati (Pasupati). Kemarin, Deni Hermawan, 23 tahun, warga Geger Kalong, juga menjadi korban kekerasan di jalan itu. Pada Maret-Agustus 2013 saja, empat orang menjadi korban penganiayaan di atas jalan layang Pasupati.

Pantauan Tempo, mulai jam 12 malam, jalan layang asupati sudah sepi. Patroli polisi hanya melintas beberapa jam sekali, dan berhenti di sekitar Jalan Surapati. Jalan yang gelap karena minim penerangan itu kini meresahkan warga Bandung setelah dua peristiwa kejahatan terjadi dalam sepekan di sana.


PERSIANA GALIH | RISANTI

Berita terkait

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

11 jam lalu

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

Pelaku pembunuhan dan korban telah dua kali berhubungan intim. Permintaan korban untuk segera dinikahi membuat pelaku marah.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

11 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

11 jam lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

Seorang suami memutilasi istrinya. Pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

14 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

15 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

16 jam lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

16 jam lalu

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

Pelaku pembunuhan perempuan di Bandung yang mayatnya dimasukkan dalam koper membeli koper usai menghabisi nyawa korban.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

1 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

1 hari lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

1 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya