Pelabuhan Cappa Ambruk, Tiga Kendaraan Dievakuasi  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Selasa, 24 Desember 2013 09:34 WIB

Ilustrasi pelabuhan peti kemas. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Parepare - Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Cappa Ujung, Muhammad Ali, mengatakan sejauh ini belum ada korban yang ditemukan dalam kecelakaan di Pelabuhan Cappa Ujung, Parepare, Sulawesi Selatan. Dari empat kendaraan roda empat yang tercebur ke laut, tiga di antaranya berhasil dievakuasi. "Tinggal truk yang ada di dasar laut," katanya, Selasa, 24 Desember 2013.

Sedangkan untuk kendaraan roda dua, belum satu pun yang bisa dievakuasi. "Tim SAR masih melakukan pencarian untuk memastikan ada tidaknya korban jiwa," kata Ali. Sampai siang ini, pihaknya belum mendapat laporan dari masyarakat tentang anggota keluarga mereka yang hilang.

Staf Seksi Operasional Kantor SAR Makassar Darul Astiyadi mengatakan, area pelabuhan dipenuhi masyarakat yang ingin menonton. Bahkan, tidak sedikit yang masuk ke lokasi kecelakaan. Mereka berebut mengambil telur dan barang lain dari truk yang tercebur ke laut. "Mereka menyelam ke laut," kata Darul. Aktivitas massa itu, kata Darul, menyulitkan tim SAR untuk mencari korban.

Herman, salah seorang tim penyelam, mengatakan kendaraan yang belum bisa dievakuasi sekitar 16 sepeda motor dan satu truk. Kendaraan itu bertumpuk di kedalaman 7 meter.

Kecelakaan di dermaga Pelabuhan Cappa Ujung itu terjadi Senin malam sekitar pukul 19.15 WITA. Sebuah kapal bermuatan kontainer yang hendak bersandar menghantam dermaga. Kapal itu lepas kendali setelah dihempas ombak besar.



SUARDI GATTANG

Berita lain:
Kata KPK Soal Perintah SBY untuk Tangkap Anas
Jokowi Capres, Risma Bersedia Dampingi Ahok?
Atut Ngepel di Bui, Rano Dampingi SBY ke Lebak
Atut Kecewa, Anaknya Besuk Harus Izin KPK
PTUN Batalkan Keppres Pengangkatan Patrialis




Berita terkait

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

12 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

18 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

19 hari lalu

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

Menhub Budi Karya menginstruksikan agar pelabuhan alternatif Panjang-Ciwandan dimaksimalkan kegunaannya selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

20 hari lalu

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

Menhub meminta dibuatkan fasilitas war room untuk menyajikan data digital untuk memantau aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak.

Baca Selengkapnya

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

20 hari lalu

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

Jangan biarkan arus balik Lebaran jadi berantakan karena kehabisan tiket kapal. Ikuti tips ini untuk mengamankan tiket penyeberangan

Baca Selengkapnya

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

20 hari lalu

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

Pengemudi yang akan naik kapal saat arus balik agar membeli tiket dalam jarak 2,41 KM menuju pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

20 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Pemerintah telah menyiapkan strategi guna menangani arus balik Lebaran dari Pulau Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

21 hari lalu

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menghapus pemberlakuan tiket kedaluwarsa sampai dengan 24 jam sejak waktu masuk pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Akui Penyelenggaraan Mudik di Merak Masih Bermasalah

23 hari lalu

Budi Karya Akui Penyelenggaraan Mudik di Merak Masih Bermasalah

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengakui penyelenggaraan mudik di Pelabuhan Merak masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

24 hari lalu

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

ASDP Ferry Indonesia melaporkan arus mudik laut dari Pelabuhan Bakauheni (Sumatera-Jawa) meningkat dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya