DPR, Lembaga Paling Sering Laporkan Gratifikasi  

Reporter

Editor

Anton Septian

Senin, 9 Desember 2013 18:49 WIB

Ketua DPR Marzuki Alie (tengah) memenuhi panggilan KPK, di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (22/10). ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat menjadi lembaga negara yang paling banyak melaporkan penerimaan gratifikasi kepada Komisi Pemberantasan Korupsi.

Dalam rangkaian acara Pekan Antikorupsi 2013, KPK memberi penghargaan bagi sejumlah lembaga negara yang rajin melaporkan gratifikasinya ke komisi antikorupsi. Di level kementerian dan lembaga, DPR menjadi jawara. Pada peringkat kedua ada Kementerian Keuangan, serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di peringkat ketiga.

"Bukan berarti lembaga-lembaga ini bebas dari korupsi, tapi ini penghargaan KPK terhadap kepatuhan pelaporan gratifikasi," ujar Direktur Gratifikasi KPK Giri Suprapdiono di Istora Senayan, Senin, 9 Desember 2013.

Ketua DPR Marzuki Alie mengakui pemberian penghargaan itu tak berarti lembaganya hebat. "Ini berarti banyak ruang untuk menerima gratifikasi," katanya.

Namun, ia meminta KPK mempertimbangkan masukan dari para pelapor gratifikasi. "Beberapa sahabat saya ingin manakala mengembalikan pemberian tidak akan jadi masalah, tidak dipanggil berulang-ulang karena jadi kasus. Kalau itu dipertimbangkan, saya yakin yang kembalikan gratifikasi lebih banyak lagi," tuturnya.

Di tingkat pemerintah daerah, nilai terbesar pelaporan gratifikasi diraih oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Kota Semarang. Adapun pada kategori perusahaan pelat merah, Bank Jabar Banten menjadi juaranya.

KPK juga memberi penghargaan bagi PT Pertamina sebagai instansi pelat merah yang menerapkan sistem pengendalian gratifikasi.

Sayangnya, KPK tak mengumumkan berapa nilai gratifikasi yang diterima lembaga-lembaga penerima penghargaan itu. "Saya lupa nilainya," kata Giri.

BUNGA MANGGIASIH

Berita terkait

Lelang Barang KPK Sitaan Hasil Gratifikasi, Begini Syarat dan Cara Mengikuti Lelangnya

18 Desember 2023

Lelang Barang KPK Sitaan Hasil Gratifikasi, Begini Syarat dan Cara Mengikuti Lelangnya

KPK menggelar lelang atas barang sitaan hasil gratifikasi dalam Hakordia 2023. Begini tata cara dan syarat mengikuti lelangnya.

Baca Selengkapnya

Momentum Hakordia, Ahli Hukum Nilai Kejagung Kurang Greget Tangani Kasus Korupsi

13 Desember 2023

Momentum Hakordia, Ahli Hukum Nilai Kejagung Kurang Greget Tangani Kasus Korupsi

Ahli Hukum Universitas Trisakti, Abdul Fickar Hadjar menilai kinerja Kejaksaan Agung (Kejagung) khususnya dalam pemberantasan korupsi kurang greget.

Baca Selengkapnya

Momentum Hakordia, Pengamat Nilai Penanganan Kasus Korupsi oleh Polri Masih Mengecewakan

13 Desember 2023

Momentum Hakordia, Pengamat Nilai Penanganan Kasus Korupsi oleh Polri Masih Mengecewakan

Herdiansyah Hamzah menulai kinerja Polri dalam pemberantasan korupsi yang masih mengecewakan publik jika dilihat secara kualitatif.

Baca Selengkapnya

KPK Beri Skor 95,75 untuk Pencegahan Korupsi di DKI, Heru Budi: Kita Sudah di Zona Tertinggi

12 Desember 2023

KPK Beri Skor 95,75 untuk Pencegahan Korupsi di DKI, Heru Budi: Kita Sudah di Zona Tertinggi

Ini tentang aplikasi yang dikembangkan oleh KPK untuk memantau capaian kinerja program pencegahan korupsi melalui perbaikan tata kelola pemerintahan.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Firli Bahuri Diundang ke Hari Antikorupsi Sedunia, tapi Tak Hadir

12 Desember 2023

KPK Sebut Firli Bahuri Diundang ke Hari Antikorupsi Sedunia, tapi Tak Hadir

KPK mengatakan telah mengundang semua insan KPK melalui email kantor, termasuk kepada Ketua nonaktif Firli Bahuri. Tapi Firli tak hadir.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta RUU Perampasan Aset Segera Diselesaikan

12 Desember 2023

Jokowi Minta RUU Perampasan Aset Segera Diselesaikan

Presiden Jokowi meminta DPR segera membahas dan menyelesaikan RUU Perampasan Aset. Mekanisme untuk pengembalian kerugian negara.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Banyak Pejabat Ditangkap tapi Tak Hentikan Korupsi di Indonesia

12 Desember 2023

Jokowi Sebut Banyak Pejabat Ditangkap tapi Tak Hentikan Korupsi di Indonesia

Presiden Jokowi mengatakan sudah terlalu banyak pejabat Indonesia yang ditangkap dan dipenjarakan karena korupsi.

Baca Selengkapnya

Ketua KPK Nawawi Pomolango Sebut Butuh Sinergi untuk Berantas Korupsi

12 Desember 2023

Ketua KPK Nawawi Pomolango Sebut Butuh Sinergi untuk Berantas Korupsi

Nawawi Pomolango mengatakan, sinergi gerak dari seluruh elemen bangsa harus kembali dipimpin untuk melakukan pemberantasan korupsi bisa bergerak maju.

Baca Selengkapnya

Hari Antikorupsi Sedunia, Saut Situmorang Minta Independensi KPK Dikembalikan

12 Desember 2023

Hari Antikorupsi Sedunia, Saut Situmorang Minta Independensi KPK Dikembalikan

Saut Situmorang mengatakan hal yang perlu direfleksikan KPK di Hari Antikorupsi, seperti mengembalikan independensi KPK.

Baca Selengkapnya

Hari Antikorupsi Sedunia Diperingati Tiap 9 Desember, Ketika Dunia Sadar Harus Perangi Korupsi

9 Desember 2023

Hari Antikorupsi Sedunia Diperingati Tiap 9 Desember, Ketika Dunia Sadar Harus Perangi Korupsi

Tiap 9 Desember masyarakat internasional memperingati Hari Antikorupsi Sedunia. Begini asal mula dicetuskan PBB.

Baca Selengkapnya