Buruh Tangerang Ancam Demo Besar  

Reporter

Editor

Budi Riza

Kamis, 21 November 2013 12:52 WIB

Ratusan buruh saat melakukan aksi unjuk rasa di Jalan Sudirman Kota Tangerang, Banten (30/10). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Tangerang -- Buruh di Kota Tangerang mengancam akan mengerahkan massa lebih banyak setelah rapat pleno upah minimum kota (UMK) menemui jalan buntu (deadlock) hingga Rabu malam, 20 November 2013. "Kami rencananya akan membuat aliansi dengan kawan-kawan Kabupaten Tangerang dan mengerahkan massa lebih besar," kata Sunarno, salah satu ketua serikat buruh, Kamis, 21 November 2013.

Sunarno mengatakan serikat buruh/serikat pekerja tetap mempertahankan rekomendasi UMK 2014 sebesar Rp 3,162 juta sesuai kehidupan hidup layak (KHL) buruh lajang. Namun, dalam beberapa kali rapat Dewan Pengupahan, Asosiasi Pengusaha Indonesia Kota Tangerang hanya sepakat pada angka Rp 2.220.375, sedangkan Pemerintah Kota Tangerang setuju pada angka Rp 2.444.301.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Tangerang, Abduh Surahman, mengatakan pemerintah mengeluarkan dua angka KHL dan UMK karena Apindo dan serikat pekerja tidak sepakat. "Kami menyerahkan kepada plh (pelaksana harian) Wali Kota Tangerang Rakhmansyah untuk memilih angka dan merekomendasikan kepada Gubernur Banten untuk diterbitkan surat keputusan," kata Abduh.

Unjuk rasa para buruh telah terjadi selama beberapa pekan terakhir di sejumlah kota terkait penentuan jumlah besaran upah di masing-masing wilayah. Pemerintah kota dan kabupaten beserta jajaran pengusaha dan perwakilan para buruh di sejumlah kota terus melakukan negosiasi untuk menemukan besaran angka yang bisa diterima oleh kedua belah pihak, yaitu pengusaha dan buruh.

Sejauh ini, aksi unjuk rasa berjalan dengan tertib dan lancar meski ada beberapa kejadian sejumlah buruh yang memaksa kawan-kawannya yang memilih bekerja untuk ikut meramaikan aksi unjuk rasa mereka.

AYU CIPTA

Berita terkait

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

42 hari lalu

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

Polsek Ciledug menangkap 11 remaja yang hendak perang sarung di Jalan Sukarela, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

31 Januari 2024

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

Kakek lansia berusia 60 tahun melakukan pencabulan kepada tiga bocah di kontrakannya, Cipadu, Kota Tangerang

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

8 Januari 2024

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

Kota Tangerang macet menjelang peresmian Jembatan Cisadane oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

6 Januari 2024

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

Komplotan curanmor di Tangerang ini mempreteli motor curian kemudian menjualnya secara online di platform media sosial.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

26 Desember 2023

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

Pj Gubernur Banten itu berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai Pj Wali Kota Tangerang dengan penuh integritas, transparans dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

8 November 2023

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

Kepolisian setempat juga minta warganya bijak di medsos dan tokoh masyarakat berperan aktif cegah gangguan kamtibmas di masa pemilu.

Baca Selengkapnya

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

8 November 2023

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

Polisi mengungkap identitas mayat laki-laki yang ditemukan mengambang di Sungai Cisadane di Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Petugas Imigrasi Jatuh dari Lantai 19 Apartemen, Paman: Baru 2 Tahun Jadi PNS

27 Oktober 2023

Petugas Imigrasi Jatuh dari Lantai 19 Apartemen, Paman: Baru 2 Tahun Jadi PNS

Paman korban, Kusnaedi, membenarkan jika korban tewas terjatuh dari lantai 19 apartemen adalah petugas Imigrasi.

Baca Selengkapnya

Petugas Imigrasi Diduga Dilempar WNA dari Lantai 19 Apartemen, Tetangga Dengar Keributan

27 Oktober 2023

Petugas Imigrasi Diduga Dilempar WNA dari Lantai 19 Apartemen, Tetangga Dengar Keributan

Petugas Imigrasi jatuh dari lantai 19 Apartemen Metro Garden Karang Tengah, Kota Tangerang, diduga dilempar temannya WNA Korea

Baca Selengkapnya

Kebakaran TPA Rawa Kucing Meluas ke Pemukiman, Warga Dievakuasi

21 Oktober 2023

Kebakaran TPA Rawa Kucing Meluas ke Pemukiman, Warga Dievakuasi

Warga Dievakuasi setelah kebakaran Tempat Pembuangan Akhir atau TPA Rawa Kucing meluas pada Sabtu sore, 21 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya