Perahu Dihantam Ombak, Satu Penumpang Hilang

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 17 Oktober 2013 23:14 WIB

ilustrasi kapal tenggelam. coachella.com

TEMPO.CO, Sumenep - Perahu layar motor Monalisa tenggelam di perairan antara Pulau Tanjung dan Giligenting, Kabupaten Sumenep akibat dihantam ombak, Kamis, 17 Oktober 2013. Seorang penumpang bernama Sali, warga Pulau Giligenting dinyatakan hilang.

Perahu yang dinahkodai Rahman tersebut berangkat dari pelabuhan Kalianget menuju pulau Giligenting untuk mengirim genteng. Namun perjalanan baru 45 menit, tiba-tiba ombak besar menghantam, perahu lalu oleng dan tenggelam.

Kepala Satpolair Polres Sumenep, Ajun Komisaris Muhardi mengatakan saat tenggelam, selain Sali, pemilik genting dan nahkoda Rahman, ada dua penumpang lain yakni Ahmat dan Sumawi."Setelah terombang-ambing selama 3,5 jam dilautan, tiga penumpang bisa bertahan sebelum kemudian ditolong kapal nelayan, sedangkan Sali hilang ditelan ombak," kata dia.

Bersama anak buah kapal (ABK), Ahmad dan seorang penumpang, Sumawi (59), warga Sumber Putih, Sumber Anyar, Kecamatan Banyu Putih-Situbondo, serta Sali, pemilik genting, berlayar dari Pelabuhan Kalianget menuju Pulau Giligenting, pada Rabu 16 Oktober 2013 sekitar pukul 17.00 Wib, dengan memuat genting. Namun, ketika perjalanan sekitar 45 menit, di sekitar perairan Tanjung dan Giligenting, tiba-tiba datang ombak besar dan langsung menghantam PLM Monalisa. Akibatnya, perahu oleng dan tenggelam.

Dalam musibah itu, nahkoda, ABK, dan seorang penumpang selamat. Informasinya, mereka berpegangan pada bambu di tiang anjungan. Sekitar 3,5 jam mereka terkatung-katung di laut, sampai akhirnya ditolong oleh perahu nelayan yang lewat. Namun Sali, pemilik dan pedagang genting, hilang ditelan ombak. "Sudah kami sisir lokasi perahu tenggelam, tapi korban tidak ditemukan," katanya.

Proses pencarian, lanjut Muhardi, akan dilakukan selama 3 hari. Berdasarkan pengalaman, kata dia, jasad Sali akan mengambang lalu diseret arus ke tepi pantai sekitar 2-3 hari berikutnya. "Mudah-mudahan perkiraan ini betul," ujarnya.

MUSTHOFA BISRI
Berita Terpopuler:
Ani Yudhoyono Marah di Instagram, Pakai Kata Bodoh
Setahun Gubernur: Ini Kisah-kisah Lucu Jokowi
Detik-detik Pembunuhan Holly Angela Versi Polisi
Gatot Supiartono, Karier Moncer Berakhir Tragis?
Dimarahi Ani Yudhoyono, Erie: Sudahlah Tak Penting


Berita terkait

Amerika Akan Pensiunkan 19 Kapal Perang, Ada yang Baru Dipakai 7 Tahun

26 hari lalu

Amerika Akan Pensiunkan 19 Kapal Perang, Ada yang Baru Dipakai 7 Tahun

Terungkap dari anggara belanja pertahanan, berikut daftar 19 kapal perang Amerika yang akan dipensiunkan tahun depan beserta alasannya.

Baca Selengkapnya

Filipina Modernisasi Militer Tahap Ketiga

2 Februari 2024

Filipina Modernisasi Militer Tahap Ketiga

Fase ketiga modernisasi militer ini meliputi pembelian kapal selam pertama agar bisa mempertahankan kedaulatan maritim Filipina

Baca Selengkapnya

Debat Capres 2024: Ganjar dan Anies Baswedan Tanya Soal Alutsista yang Pernah Dibeli Prabowo

8 Januari 2024

Debat Capres 2024: Ganjar dan Anies Baswedan Tanya Soal Alutsista yang Pernah Dibeli Prabowo

Saat debat capres Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan persoalkan pembelian alutsista bekas oleh Prabowo. Berikut daftar alutsista yang dibeli Kemenhan.

Baca Selengkapnya

Debat Capres 2024: Ganjar Sentil Prabowo Soal Batalnya Proyek Kapal Selam Kerja Sama PT PAL dan Korea Selatan

8 Januari 2024

Debat Capres 2024: Ganjar Sentil Prabowo Soal Batalnya Proyek Kapal Selam Kerja Sama PT PAL dan Korea Selatan

Ganjar Pranowo saat debat capres ketiga mempertanyakan soal proyek kapal selam kerja sama PT PAL dan Korsel yang dibatalkan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Ganjar Singgung Prabowo Batalkan Kerja Sama Pembuatan Kapal Selam dengan Korsel

7 Januari 2024

Ganjar Singgung Prabowo Batalkan Kerja Sama Pembuatan Kapal Selam dengan Korsel

Di sesi debat pilpres 2024 ketiga, Ganjar Pranowo sempat menyinggung Prabowo Subianto soal pembatalan kerja sama pembuatan kapal selam.

Baca Selengkapnya

Putin Luncurkan Lagi Kapal Selam Nuklir Rusia yang Baru

12 Desember 2023

Putin Luncurkan Lagi Kapal Selam Nuklir Rusia yang Baru

Presiden Rusia Vladimir Putin meluncurkan kapal selam nuklir yang baru.

Baca Selengkapnya

Qatar Hukum Mati 8 Mantan Personel AL India, Dituding Mata-mata untuk Israel

27 Oktober 2023

Qatar Hukum Mati 8 Mantan Personel AL India, Dituding Mata-mata untuk Israel

Pengadilan Qatar mengumumkan hukuman mati bagi delapan warga India, yang diduga menjadi mata-mata Israel

Baca Selengkapnya

Cina Kembangkan Kapal Selam Bersenjata Nuklir Siluman

9 Oktober 2023

Cina Kembangkan Kapal Selam Bersenjata Nuklir Siluman

Cina memulai produksi kapal selam bersenjata nuklir generasi baru dengan kemampuan siluman, sehingga membuat persaingan semakin intensif.

Baca Selengkapnya

Taiwan Selidiki Pembocoran Rahasia Kapal Selam ke Cina

2 Oktober 2023

Taiwan Selidiki Pembocoran Rahasia Kapal Selam ke Cina

Kejaksaan Taiwan sedang menyelidiki tuduhan ada pihak yang membocorkan program kapal selam negeri itu ke Cina.

Baca Selengkapnya

Taiwan Luncurkan Kapal Selam Pertama Buatan Dalam Negeri, Hadapi Tekanan CIna

28 September 2023

Taiwan Luncurkan Kapal Selam Pertama Buatan Dalam Negeri, Hadapi Tekanan CIna

Taiwan meluncurkan kapal selam pertama hasil pengembangan dalam negeri sebagai langkah besar untuk menghadapi tekanan Cina.

Baca Selengkapnya