Dirut TVRI: Nanti Rhoma Irama Juga Disiarkan

Rabu, 18 September 2013 16:24 WIB

Logo TVRI

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama TVRI Farhat Syukri menegaskan bahwa jajaran direksi TVRI menayangkan deklarasi calon presiden semua partai politik karena TVRI telah menandatangani MoU dengan Dewan Perwakilan Rakyat untuk menjadi televisi pemilu.

"Sejak 10 September 2013, kami menandatangani perjanjian menjadi media pemilu," katanya pada Rabu, 18 September 2013.

Itulah, kata dia, yang mendasari keputusan direksi menayangkan secara utuh Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, Ahad, 15 September 2013. "Nanti kalau Pak Mahfud Md. atau Rhoma Irama deklarasi capres, kita juga akan siarkan utuh," kata Farhat.

Farhat menegaskan bahwa seluruh penayangan siaran politik itu tidak dipungut biaya alias gratis. "Tidak ada yang dikomersialkan, ini pendidikan politik untuk rakyat," katanya lagi.

Selama ini, kata dia, reporter TVRI dikenal kurang berintegritas di publik. Dia mengaku banyak menerima laporan soal wartawan TVRI yang meminta amplop atau jatah uang transportasi jika menayangkan siaran tertentu. "Itu yang mau saya perbaiki," katanya.

Dia mengakui sempat kecolongan ketika TVRI menayangkan acara Hizbut Tahrir Indonesia di Senayan, Juni 2013 lalu. Ketika itu, Hizbut Tahrir kabarnya membayar sampai Rp 150 juta untuk mendapat blocking time di TVRI. "Mereka yang bertanggung jawab soal siaran Hizbut Tahrir itu sudah saya skors. Sekarang tidak boleh lagi komersialisasi siaran semacam itu," katanya.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa Farhat Syukri memerintahkan penayangan siaran Konvensi secara utuh karena mendapat perintah dari Istana Presiden dan petinggi Demokrat. Farhat pun membantah tudingan itu. "Sama sekali tidak ada niat itu," katanya.

Namun, dia mengakui ada sebagian kalangan di internal TVRI yang tak setuju dengan keputusan penayangan itu. "Itu tugas saya untuk membuat kawan-kawan di dalam memahami keputusan ini," katanya.

WAHYU DHYATMIKA

Berita Terpopuler:
Enam Jenis Ikan yang Sebaiknya Dihindari
Ini Hasil Lengkap Pertandingan Liga Champions
Wali Kelas SMA Bilang Vicky Prasetyo Tak Pintar
Pembunuh Sisca Yofie Tak Punya Kesulitan Ekonomi
Ahok Tak Takut Ditinggal Jokowi Jadi Presiden

Berita terkait

Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

51 hari lalu

Singgung Indeks KPI, Kemenkominfo Minta Pengelola Stasiun TV Tingkatkan Kualitas Program Siaran

Kemenkominfo meminta pengelola stasiun televisi meningkatkan kualitas program-program siarannya. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

PWNU DKI Nilai Siaran TV tentang Percintaan Fajar Sadboy Rusak Generasi Muda

6 Januari 2023

PWNU DKI Nilai Siaran TV tentang Percintaan Fajar Sadboy Rusak Generasi Muda

Pimpinan PWNU DKI menilai anak seusia Fajar Sadboy seharusnya fokus pada pendidikan

Baca Selengkapnya

Hari Televisi Sedunia, Serba-serbi dalam Sejarah Pertelevisian

21 November 2022

Hari Televisi Sedunia, Serba-serbi dalam Sejarah Pertelevisian

Penetapan Hari Televisi Sedunia juga menjadi momentum ketika para pemimpin PBB menyadari peran televisi dalam memfokuskan perhatian publi

Baca Selengkapnya

Hari Televisi Sedunia, Bagaimana Sejarah Peringatan Setiap 21 November Itu?

21 November 2022

Hari Televisi Sedunia, Bagaimana Sejarah Peringatan Setiap 21 November Itu?

Perserikatan Bangsa-Bangsa atau PBB menetapkan 21 November sebagai Hari Televisi Sedunia

Baca Selengkapnya

Begini Cara Cek Apakah TV di Rumah Anda Sudah TV Digital atau Belum

8 November 2022

Begini Cara Cek Apakah TV di Rumah Anda Sudah TV Digital atau Belum

Anda dapat melakukan pengecekan apakah TV di rumah Anda sudah TV digital atau belum melalui laman resmi Siaran Digital Kominfo.

Baca Selengkapnya

Kapan Siaran Televisi Pertama di Indonesia?

8 November 2022

Kapan Siaran Televisi Pertama di Indonesia?

Siaran televisi pertama kalinya ditayangkan pada 17 Agustus 1962, yaitu bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-XVII.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Jakarta Buta Migrasi ke Siaran TV Digital, Lapor RT biar Dapat STB Gratis?

3 November 2022

Cerita Warga Jakarta Buta Migrasi ke Siaran TV Digital, Lapor RT biar Dapat STB Gratis?

Migrasi sepenuhnya dari siaran televisi analog ke siaran TV digital dilakukan per Rabu tengah malam, pukul 24.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Set Top Box untuk Beralih Siaran TV Digital?

3 November 2022

Apa Itu Set Top Box untuk Beralih Siaran TV Digital?

Set top box mengubah sinyal digital menjadi gambar dan suara yang bisa ditampilkan di televisi analog

Baca Selengkapnya

Kominfo Resmi Hentikan Siaran TV Analog

3 November 2022

Kominfo Resmi Hentikan Siaran TV Analog

Sejalan dengan penerapan migrasi TV analog ke TV Digital atau ASO ini, pemerintah mulai mendistribusikan set top box.

Baca Selengkapnya

Apa Perbedaan TV Digital dan Televisi Analog?

2 November 2022

Apa Perbedaan TV Digital dan Televisi Analog?

Pada masa peralihan TV digital, masyarakat tetap bisa untuk menonton siaran televisi analog. Tapi?

Baca Selengkapnya