Anggota DPRD Solo Membangkang Dari Polisi

Reporter

Editor

Rabu, 20 Oktober 2004 21:01 WIB

TEMPO Interaktif, Solo:Lima anggota DPRD Solo periode 1999-2004, Rabu (20/10) kembali mangkir dari pemeriksaan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana APBD 2003 sebesar Rp 5 miliar. Kelima anggota DPRD itu adalah Yusuf Hidayat, Poerwono, Darsono, Eriadi Dodi dan Bandung Joko Suryono. Mereka tetap datang ke Mapolwil Surakarta di Jalan Slamet Riyadi namun menolak menjalani pemeriksaan dan justru menyerahkan surat berisi penundaan pemeriksaan hari itu. Alasan yang sama dengan lima anggota DPRD yang akan diperiksa sehari sebelumnya, yakni belum mendapatkan pengacara. Sehari sebelumnya, sikap serupa telah dilakukan lima anggota DPRD : Bambang Mudiarto, Ipmawan M Iqbal, Rio Suseno, Sali Basuki dan Mujahid. Kapolwil Surakarta Komisaris Besar Abdul Madjid, menyayangkan sikap para wakil rakyat itu. Kapolwil Madjid langsung melayangkan surat panggilan kedua. "Jika panggilan pemeriksaan kedua tetap tidak dipenuhi, petugas akan menjemput tersangka,"kata Kombes Madjid.Seperti diberitakan sebelumnya, Polwil Surakarta telah menetapkan 43 anggota dewan Solo periode 1999-2004 sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dana APBD sebesar Rp 5 miliar.Anas Syahirul

Berita terkait

Ketua Bamus Betawi Minta Anak Muda Betawi Teladani Haji Lulung

16 Desember 2022

Ketua Bamus Betawi Minta Anak Muda Betawi Teladani Haji Lulung

Ketua Bamus Betawi Riano P Ahmad menilai almarhum Haji Lulung sosok yang pemberani

Baca Selengkapnya

Terlibat Korupsi UPS, Anggota DPRD DKI dari Hanura Diganti

7 November 2017

Terlibat Korupsi UPS, Anggota DPRD DKI dari Hanura Diganti

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi memberhentikan Fahmi Zulfikar, anggota DPRD DKI yang terlibat korupsi UPS.

Baca Selengkapnya

Kasus UPS, Ahok Kembali Diperiksa Bareskrim  

21 Juni 2016

Kasus UPS, Ahok Kembali Diperiksa Bareskrim  

Penyidik mengkonfirmasi sistem pelaporan anggaran kasus UPS kepada Ahok.

Baca Selengkapnya

Korupsi UPS, Polisi Tahan Firmansyah, Mantan Anggota Dewan

9 Juni 2016

Korupsi UPS, Polisi Tahan Firmansyah, Mantan Anggota Dewan

Polisi tak mendapat sinyal keterlibatan Ahok dan Lulung dalam kasus ini.

Baca Selengkapnya

Kasus UPS, Badan Reserse dan Kriminal Panggil Lulung Lagi  

15 Maret 2016

Kasus UPS, Badan Reserse dan Kriminal Panggil Lulung Lagi  

Lulung menganggap kasus UPS sudah selesai.

Baca Selengkapnya

Alex Usman Divonis 6 Tahun, Ahok: Koruptor Harus Dimiskinkan  

11 Maret 2016

Alex Usman Divonis 6 Tahun, Ahok: Koruptor Harus Dimiskinkan  

Pelaku akan tertekan, begitu juga keluarga, hingga nanti pelaku dan semua turunannya menjadi stres.

Baca Selengkapnya

Korupsi UPS, Alex Usman Dituntut 7 Tahun Penjara

3 Maret 2016

Korupsi UPS, Alex Usman Dituntut 7 Tahun Penjara

Alex juga dituntut membayar denda pidana Rp 500 juta subsider 6 bulan penjara.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Sita Berkas dari Ruang Kerja Ketua DPRD DKI

3 Maret 2016

Bareskrim Sita Berkas dari Ruang Kerja Ketua DPRD DKI

Selain melihat berkas, polisi juga membuka data mantan Ketua DPRD terdahulu

Baca Selengkapnya

Kasus UPS, Bareskrim Periksa Ruang Kerja Ketua DPRD DKI  

3 Maret 2016

Kasus UPS, Bareskrim Periksa Ruang Kerja Ketua DPRD DKI  

Prasetyo membenarkan bahwa pemeriksaan kali ini untuk menindaklanjuti kasus pengadaan uninterruptable power supply (UPS).

Baca Selengkapnya

Ruang Ferial Sofyan Ikut Digeledah Penyidik Bareskrim

3 Maret 2016

Ruang Ferial Sofyan Ikut Digeledah Penyidik Bareskrim

Penyidik masih mengumpulkan barang bukti terkait dengan kasus pengadaan uninterruptable power supply (UPS).

Baca Selengkapnya