Eksekutor Kasus Cebongan Terancam Hukuman Mati

Reporter

Editor

Raihul Fadjri

Selasa, 11 Juni 2013 16:34 WIB

Ilustrasi pelaku yang menggedor pintu Lembaga Pemasyarakatan Cebongan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. (ILUSTRASI: TEMPO/INDRA FAUZI)

TEMPO.CO, Yogyakarta - Tersangka penembakan empat tahanan titipan Kepolisian Daerah (Polda) Daerah Istimewa Yogyakarta terancam hukuman mati. Berkas dakwaan tersangka penyerangan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Sleman sudah dilimpahkan ke Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta."Kalau dakwaannya pembunuhan berencana jelas ancaman pidananya hukuman mati," kata Wakil Kepala Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta Mayor (Chk) Warsono, Senin 10 Juni 2013.

Kasus Cebongan menyeret 12 anggota Kopassus sebagai tersangka. Mereka semua anggota Kopassus (Komando Pasukan Khusus) grup II Kandang Menjangan Kartosuro, Sukoharjo, Jawa Tengah. Mereka kini ditahan di tahanan Polisi Militer, Semarang, Jawa Tengah. Meski tersangka diadili di pengadilan militer, mereka dikenai pasal 340 Kitab Undang-undang Hukum Pidana tentang pembunuhan berencana. Hukumannya mati atau seumur hidup.

Menurut Warsono, oditur biasanya memakai pasal itu terhadap terdakwa. Tapi dia mengaku belum mempelajari empat berkas yang sudah diberikan dari Oditurat Militer Yogyakarta. Dia mengatakan, belum bisa mengungkap pasal lain yang dipakai untuk menjerat tersangka. “Lagi pula peran masing-masing saat penyerangan juga berbeda-beda,” ujarnya.

Penyerangan LP yang terkenal dengan sebutan LP Cebongan itu terjadi pada 23 Maret 2013. Akibat penyerangan itu, empat tahanan tewas mengenaskan. Mereka adalah tersangka penganiayaan Sersan Kepala Heru Santoso, mantan anggota Kopassus hingga tewas di Hugo's Cafe Yogyakarta, 19 Maret 2013.

Pengadilan Militer masih mempelajari berkas tersangka yang sudah masuk. Dalam dua hari ke depan, akan ditentukan hakim yang akan menyidangkan kasus ini. Lalu pihak panitera pengadilan akan membuat jadwal persidangn. Kemuadian pihak pengadilan akan memanggil terdakwa dan saksi-saksi. "Pemanggilan baru dilakukan kalau sudah ada jadwal persidangan. Seminggu sebelum sidang surat sudah dikirim," kata Warsono.

Menurut dia, hingga kini belum ada jadwal rencana sidang kasus Cebongan. Sebelumnya beredar kabar persidangan itu akan digelar pada 17 Juni 2013. "Yang menentukan jadwal sidang adalah pengadilan militer," katanya.

Kepala Oditurat Militer (Otmil) II-11 Yogyakarta Letnan Kolonel (Sus) Budiharto menolak membeberkan isi dakwaan. "Nanti saja di persidangan," kata dia.

MUH SYAIFULLAH

Terhangat: EDSUS Aksi Alay | Priyo Budi Santoso | Rusuh KJRI Jeddah | Taufiq Kiemas

Baca juga

Susah Jadi Artis, Mereka Jadi Anak Alay
Aksi Alay, KPI Menegur Penonton Anak Sekolah

Penyanyi Ini Betah di Kamar Mandi Sampai 2 Jam

Berita terkait

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

11 jam lalu

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

Pelaku pembunuhan dan korban telah dua kali berhubungan intim. Permintaan korban untuk segera dinikahi membuat pelaku marah.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

11 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

12 jam lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

Seorang suami memutilasi istrinya. Pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

14 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

15 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

16 jam lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

16 jam lalu

Pelaku Pembunuhan di Bandung Beli Koper Dua Kali, Pertama Kekecilan Tak Bisa Memuat Tubuh Korban

Pelaku pembunuhan perempuan di Bandung yang mayatnya dimasukkan dalam koper membeli koper usai menghabisi nyawa korban.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

1 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

1 hari lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

1 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya