Harta Bersama Sefti dan Fathanah Disita KPK

Reporter

Senin, 13 Mei 2013 18:09 WIB

Seorang petugas berjaga di depan rumah mewah milik Ahmad Fathanah di Blok BS nomor 5 Perumahan Pesona Kayangan, Depok, (10/05). Rumah mewah seharga 5,8 miliar ini telah disita oleh KPK. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta -Terkait kasus suap daging impor yang dilakoni Ahmad Fathanah, membuat seluruh harta kekayaannya disita KPK. "Ada harta bersama ikut disita. Tidak apa-apa diserahkan saja ke KPK," kata Sefti Sanustika, istri tersangka Ahmad Fathanah yang ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Senin, 13 Mei 2013.

Sefti meyakini untuk kebenarannya nanti akan ada pembuktian di KPK. "Sebenarnya untuk proses hukum saya nggak mengerti. Saya menyerahkan kepada kuasa hukum Bapak, Pak Rozi," katanya.

Menurut Latief, paman Sefti, beberapa barang yang sebenarnya milik Sefti pun ikut disita seperti perhiasan pemberian orangtua. Selain itu, rumah tinggal yang berada di Permata Depok, Jawa Barat, merupakan harta berdua.

"Tadinya, Sefti punya dua rumah, satu di Beji, Depok atas namanya, satu lagi masih di Depok atas nama adiknya," kata Latief. Dia menjelaskan saat ditemui di lokasi yang sama. Latief mengatakan di tahun 2010, Sefti kemudian menjual kedua rumah tersebut dan membeli rumah di Permata Depok.

Dalam perjalanan cicilan pembayaran rumah tersebut, Sefti mengenal dan akhirnya menikah dengan Ahmad Fathanah. Dan pada sisa pembayaran cicilan rumahnya lalu dilunasi Fathanah.

"Rumahnya ikut disita, tapi nanti pasti ada prosesnya," kata Latief.

Sementara Sefti sangat percaya hukum akan membahas kasus suaminya sampai tuntas. Sebagai seorang istri, dia hanya bisa mendukung pria yang dipanggilnya dengan sebutan Bapak.

NANDA HADIYANTI

Berita Terpopuler:

Teka-teki Wiji Thukul, Tragedi Seorang Penyair

Menikah, Sefti Tak Tahu Fathanah Dibui 5 Tahun

Tri Kurnia, Istri Fathanah, Pernah Juara Sinetron

Wartawan Masuk Gedung PKS, Kader Diam 5 Menit

Datang ke KPK, Anis Matta Didampingi Petinggi PKS

Berita terkait

Hari Pertama Puasa, Harga Daging Sapi di Pasar Palmerah Naik jadi Rp 145 Ribu per Kilogram

52 hari lalu

Hari Pertama Puasa, Harga Daging Sapi di Pasar Palmerah Naik jadi Rp 145 Ribu per Kilogram

Sejumlah pedagang di Pasal Pamerah, Jakarta Barat, menyebutkan harga daging sapi naik di hari pertama di bulan puasa.

Baca Selengkapnya

Mau Bikin Steak di Rumah? Chef Bagi Saran Pemilihan Daging Sapi

17 Juni 2023

Mau Bikin Steak di Rumah? Chef Bagi Saran Pemilihan Daging Sapi

Chef membagi tips memilih bagian daging sapi seperti sirloin atau tenderloin untuk memasak steak di rumah. Ketahui juga merek daging.

Baca Selengkapnya

Kenali 4 Ciri Daging Sapi Giling yang Sudah Busuk

10 Juli 2022

Kenali 4 Ciri Daging Sapi Giling yang Sudah Busuk

Daging sapi giling dapat ditemukan di berbagai supermarket atau toko terdekat, namun tak jarang juga banyak daging yang tidak fresh atau sudah busuk.

Baca Selengkapnya

KPK Lelang Tanah dan Bangunan Terpidana Kasus Impor Daging Ahmad Fathanah

30 Juni 2022

KPK Lelang Tanah dan Bangunan Terpidana Kasus Impor Daging Ahmad Fathanah

KPK akan melelang tanah dan bangunan sitaan milik terpidana kasus suap pengurusan kuota impor daging dan tindak pidana pencucian uang Ahmad Fathanah.

Baca Selengkapnya

Stok Terbatas, Harga Daging Sapi di Sumut Kini Rp 160 Ribu Per Kilo

24 April 2022

Stok Terbatas, Harga Daging Sapi di Sumut Kini Rp 160 Ribu Per Kilo

Harga daging sapi segar akhir pekan ini bergerak naik lagi di pasar Sumatera Utara atau Rp140. 000- Rp160. 000 per kg.

Baca Selengkapnya

Ketua JAPPDI Sebut Kenaikan Harga Daging Sapi karena Pasokan Australia Berkurang

1 Maret 2022

Ketua JAPPDI Sebut Kenaikan Harga Daging Sapi karena Pasokan Australia Berkurang

Kenaikan harga daging sapi sudah terjadi sejak hulu karena persaingan dengan Cina dan Vietnam.

Baca Selengkapnya

Pengusaha Minta Pemerintah Buka Jalur Impor Sapi Bakalan dari Brazil

7 Mei 2021

Pengusaha Minta Pemerintah Buka Jalur Impor Sapi Bakalan dari Brazil

Direktur Eksekutif Asosiasi Pengusaha Daging dan Feedlot Indonesia Joni Liano mengatakan impor sapi bakalan dari Australia menurun sejak Covid-19.

Baca Selengkapnya

Impor Daging Sapi dari Australia Belum Stabil Jadi Penyebab Harganya Tinggi

7 Mei 2021

Impor Daging Sapi dari Australia Belum Stabil Jadi Penyebab Harganya Tinggi

Oke Nurwan mengatakan harga daging sapi impor dari Australia terus mengalami kenaikan sejak akhir 2020..

Baca Selengkapnya

420 Ton Daging Sapi Impor dari Brasil Mulai Datang di Indonesia Secara Bertahap

3 Mei 2021

420 Ton Daging Sapi Impor dari Brasil Mulai Datang di Indonesia Secara Bertahap

PT RNI dan PT Berdikari (Persero) mendatangkan daging sapi beku boneless asal Brasil sebanyak 420 ton secara bertahap ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Susi Pudjiastuti Heran Daging Sapi Impor Australia di Vietnam Bisa Lebih Murah

23 Februari 2021

Susi Pudjiastuti Heran Daging Sapi Impor Australia di Vietnam Bisa Lebih Murah

Susi Pudjiastuti heran harga daging sapi di Vietnam bisa lebih murah dibanding di Indonesia padahal sama-sama impor dari Australia.

Baca Selengkapnya