Kisah Polisi yang Gagal Merampok Bank

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 27 April 2013 15:35 WIB

ilustrasi perampokan. dailyexaminer.com.au

TEMPO.CO, Riau - Kepolisian Daerah Riau memastikan pelaku perampokan Bank BRI Cabang Pasar Minggu, Desa Bencah Kelubi, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, adalah seorang anggota kepolisian berinisial Brigadir Satu FR. "Pelaku adalah seorang polisi air yang bertugas di Polres Pelalawan," kata Kepala Bidang Humas Polda Riau, Ajun Komisaris Besar Hermansyah, kepada wartawan di kantornya, Sabtu, 27 April 2013.

Hermansyah mengatakan, aksi perampokan itu dilakukan seorang diri oleh FR. “Bukan tiga orang seperti yang diberitakan media,” ujarnya.

Menurut Hermansyah, peristiwa perampokan itu terjadi pada Jumat, 27 April 2013, pukul 12.00 WIB. Saat itu kantor Bank BRI tengah sepi menjelang salat Jumat. Brigadir Satu FR, kata dia, datang dengan menutup kepala dan langsung melumpuhkan seorang anggota kepolisian yang tengah berjaga di sana, Brigadir satu Dedi. FR kemudian merampas senjata Dedi. Dia juga membekap seorang satpam bank, Khairul. Namun pelaku belum sempat menggasak uang dalam brankas.

Dijelaskan Hermansyah, warga yang melihat kejadian itu lalu menghubungi seorang polisi, Aiptu Haryono, yang kebetulan berada tidak jauh dari lokasi kejadian. Dengan berpakaian sipil, Aiptu Haryono berpura-pura menjadi seorang nasabah. Ia kemudian mendekati pelaku, lalu terjadilah pergumulan antara Haryono dan pelaku. Mereka saling rebut senjata. Merasa terdesak, pelaku mencoba lari menggunakan mobil Xenia Silver berpelat BM-1384-OT.

Bersama warga, polisi mengejar pelaku hingga perbatasan Tapung-Pekanbaru. Dalam pengejaran, mobil yang dikendarai pelaku terperosok ke dalam parit. Karena pelaku memiliki senjata api jenis V2 laras panjang, polisi terpaksa melumpuhkannya dengan dua kali tembakan pada bagian kaki.

Pelaku terancam dikenakan pasal peradilan umum Pasal 365 KUHP tentang Pencurian dan Perampasan, serta melanggar pasal kode etik disiplin kepolisian. "Pelaku bisa dipecat dari kepolisian," ujar Hermansyah.

RIYAN NOFITRA

Topik Terhangat:

Edsus Sosialita | Ustad Jefry | Caleg | Ujian Nasional | Bom Boston


Baca juga:

Pria Tampan Diusir dari Arab Angkat Bicara
Twit Terakhir, Ustad Uje Baca Doa Mau Tidur

Ini Spesifikasi Motor Gede yang Ditunggangi Uje
Pose 'Ajaib' Para Sosialita di Depan Kamera

Berita terkait

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

4 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

9 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

12 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

39 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

KJRI Hong Kong menerima informasi dari Kepolisian Hong Kong ada enam WNI terlibat aksi perampokan di sebuah toko arloji mewah

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

56 hari lalu

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

Polisi tangkap tiga dari sembilan anggota komplotan perampok yang merampas ratusan karton rokok dalam sebuah mobil boks,

Baca Selengkapnya

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

21 Februari 2024

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

Kapolres Garut mengatakan ide kejahatan ini berasal dari kedua anggota polisi dan uang hasil curian digunakan untuk membeli narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

3 Februari 2024

Polisi Usut Dugaan Keterlibatan Gangster Meksiko Penembak Turis Turki di Bali dengan Kartel

Hingga sekarang belum ada kejahatan lain yang dilakukan kelompok gangster Meksiko itu di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

26 Januari 2024

Kasus Lansia Tewas Penuh Darah di Bekasi Masih Misteri, Polisi Sempat Curigai Keluarga

Seorang lansia, Any, 75 tahun, ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah di ruang tengah rumahnya, Kota Bekasi, pada Sabtu pekan lalu

Baca Selengkapnya

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

15 Januari 2024

Pizza Hut Nagrak Dirampok 4 Pencuri Bersenjata Kapak, Satpam Diikat dan Mata Ditutup Lakban

Para perampok bersenjata kapak itu merusak CCTV milik restoran Pizza Hut untuk menghilangkan jejak.

Baca Selengkapnya

Korban Salah Tangkap Polisi Dapat Ganti Rugi Rp 222 Juta, Apa Kasus Oman Abdurohman?

14 Januari 2024

Korban Salah Tangkap Polisi Dapat Ganti Rugi Rp 222 Juta, Apa Kasus Oman Abdurohman?

Oman Abdurohman dapat uang ganti rugi Rp 222 juta setelah menjadi korban salah tangkap oleh pihak kepolisian Polres Lampung Utara, pada 2017.

Baca Selengkapnya