Mundur, Ibas Diminta Segera Bersihkan Demokrat  

Reporter

Jumat, 15 Februari 2013 10:39 WIB

Ketua fraksi Partai Demokrat DPR Nurhayati Ali Assegaf bersama anggota fraksi PD Eddie Baskoro Yudhoyono atau Ibas (kiri), sebelum memberikan keterangan kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, (14/2). Eddie Baskoro Yudhoyono menyatakan secara resmi mundur sebagai anggota dewan dengan alasan akan lebih berkonsentrasi pada posisinya sebagai Sekretaris Jenderal Partai Demokrat. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, SEMARANG - Sekretaris Partai Demokrat Jawa Tengah, Dani Sriyanto, berharap keputusan pengunduran diri Sekretais Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono, (Ibas) dari keanggotaan DPR karena alasan ingin berkonsentrasi pada penyelamatan partai, segera diikuti dengan langkah konkret penyelamatan partai.

Menurutnya, penyelamatan yang harus segera dilakukan adalah membersihkan partai dari kader yang dinilai membebani partai.

Kader yang membebani partai adalah kader yang sedang menghadapi masalah hukum, anggota legislatif yang tak berkontribusi pada pengembangan partai. Juga, kader yang tidak menandatangani pakta integritas. "Kalau partai terus terbebani, upaya konsolidasi dan penyelamatan partai akan terganggu," kata Dani kepada Tempo, Kamis, 14 Februari 2013.

Pembersihan, ia menambahkan, bukanlah pemecatan, tapi posisinya diberikan kepada kader potensial yang berkomitmen pada penyelamatan partai. Sedangkan kader yang tersandung kasus hukum diberi kesempatan untuk berkonsentrasi pada penyelesaian kasusnya. "Pembersihan dilakukan mulai dari DPC sampai DPP".

Dani sangat berharap pada ketegasan Ibas, sebaliknya, ia tak bisa berharap banyak kepada Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, karena Anas juga harus berkonsentrasi pada kasus hukum yang menderanya.

Hal lain yang harus segera dilakukan Ibas, ujar Dani, adalah melakukan pendidikan pengkaderan partai serta menyusun petunjuk teknis pemilihan kepala daerah yang selama ini belum dilakukan oleh Anas.

SOHIRIN

Berita terkait
Mundurnya Ibas, Seberapa Efeknya Bagi Demokrat?
Kasus 'Absen Antar', Ibas Terancam Sanksi BK
Rapat Paripurna DPR, Ibas Absen Lalu Pergi
Ibas Absen Rapat, Demokrat: Jangan Dipersoalkan
Demokrat Anjlok, Sopacua Akui Ibas Temui Wacik
Ibas Desak KPK: Kalau Salah, Ya Salah

Berita terkait

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

27 Februari 2024

Daftar Caleg Tiap Provinsi dengan Real Count Tertinggi, Ada Puan dan Grace Natalie

Real count sementara Caleg DPR 2024 di 84 dapil dengan perolehan suara tertinggi, di antaranya Puan Maharani, Grace Natalie, dan Ibas Yudhoyono.

Baca Selengkapnya

AHY Sebut Perseteruan dengan Moeldoko di Demokrat Sudah Lewat

26 Februari 2024

AHY Sebut Perseteruan dengan Moeldoko di Demokrat Sudah Lewat

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut tidak ingin membesar-besarkan perseteruannya dengan Moeldoko yang ia anggap sudah lewat.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan AHY Duga Moeldoko Ingin Jegal Pencapresan Anies Baswedan

4 April 2023

Ini Alasan AHY Duga Moeldoko Ingin Jegal Pencapresan Anies Baswedan

AHY mengungkapkan alasan dugaan Moeldoko ingin menghalangi pencapresan Anies Baswedan dengan mengambil alih Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

AHY hingga Moeldoko Angkat Bicara Soal Klaim Bukti Baru di PK Kasus Kudeta Partai Demokrat

4 April 2023

AHY hingga Moeldoko Angkat Bicara Soal Klaim Bukti Baru di PK Kasus Kudeta Partai Demokrat

AHY, Kuasa Hukum Partai Demokrat, hingga Moeldoko memberikan tanggapannya terkait klaim bukti baru di peninjauan kembali kasus kudeta Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Moeldoko Ajukan PK Kasus KLB Partai Demokrat, Andi Mallarangeng: Moeldoko Lagi, Lagi-lagi Moeldoko

4 April 2023

Moeldoko Ajukan PK Kasus KLB Partai Demokrat, Andi Mallarangeng: Moeldoko Lagi, Lagi-lagi Moeldoko

KSP Moeldoko mengajukan PK selang sehari setelah Partai Demokrat usung Anies Baswedan sebagai capres 2024. Ini kata AHY dan Andi Mallarangeng.

Baca Selengkapnya

Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

23 April 2022

Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

Politikus Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas SBY mengendarai sepeda motor dan berjalan kaki menuju air terjun Srambang di Ngawi.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat Sebut Kubu Moeldoko Sudah Cerai Berai

3 Oktober 2021

Partai Demokrat Sebut Kubu Moeldoko Sudah Cerai Berai

Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono, Herzaky Mahendra Putra, menyebut kubu Moeldoko sudah cerai berai.

Baca Selengkapnya

Donal Fariz Sebut Konflik Demokrat Menarik Karena Libatkan Orang Luar Partai

13 Maret 2021

Donal Fariz Sebut Konflik Demokrat Menarik Karena Libatkan Orang Luar Partai

Donal Fariz, mengatakan polemik Demokrat tak menarik jika hanya melibatkan internal partai politik.

Baca Selengkapnya

Kubu KLB Tuding Ada Setoran Wajib DPC ke DPP, Kubu AHY: Jangan Mengada-Ada

10 Maret 2021

Kubu KLB Tuding Ada Setoran Wajib DPC ke DPP, Kubu AHY: Jangan Mengada-Ada

Herzaky Mahendra Putra membantah keras tudingan dari Kubu KLB bahwa ada setoran wajib dari daerah untuk kepengurusan AHY

Baca Selengkapnya

Kata Marzuki Alie KLB Demokrat Kembalikan Marwah Partai

9 Maret 2021

Kata Marzuki Alie KLB Demokrat Kembalikan Marwah Partai

Marzuki Alie menjelaskan perubahan di tubuh Demokrat terjadi sejak Kongres 2015. Ada perubahan AD/ART.

Baca Selengkapnya