Kontras: Polisi Lalai Cegah Bentrokan Lampung Tengah

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Jumat, 9 November 2012 16:09 WIB

Ratusan petugas kepolisian dan TNI dikerahkan setelah terjadi bentrokan antar warga di Kampung Bekri, Lampung Tengah, Kamis (8/11). ANTARA/Deddy Irawan

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan, Haris Azhar, menyoroti kinerja kepolisian terhadap bentrok antarwarga di Lampung Tengah. "Kerusuhan tersebut hanya ekses besar dan buruk dari gejala umum di masyarakat, yaitu tidak percaya pada polisi," kata Haris saat dihubungi Tempo, Jumat, 9 November 2012.

Menurut dia, polisi tidak menjalankan mekanisme penegakan hukum guna mencegah terjadinya bentrokan tersebut. Bentrokan di Lampung Tengah secara jelas menunjukkan masyarakat tidak percaya kepada aparat penegak hukum. "Yang dituduh mencuri sapi dihakimi massa, bukan diserahkan ke polisi," ujar Haris.

Gejala seperti ini, ucap Haris, sudah umum terjadi di mana-mana. "Yang dituduh maling, dihabisi," katanya. Namun, ia melanjutkan, kali ini keluarga atau warga satu kampung dari korban yang dituduh maling merasa bahwa tindakan penghakiman massa sudah kelewatan dan akhirnya mereka berbalik marah.

Bentrokan antarwarga terjadi di Kecamatan Bekri, Lampung Tengah. Bentrokan yang pecah pada Kamis, 8 November 2012, ini menyebabkan sejumlah rumah milik warga Desa Kusumadadi terbakar. Massa yang membakarnya diduga berasal dari Kampung Buyut, Kecamatan Gunung Sugih, Lampung Tengah.

Bentrokan itu dipicu oleh terbunuhnya seorang warga Buyut yang dicurigai sebagai pencuri sapi milik warga Kusumadadi. Sebenarnya, warga sudah menyerahkan kasus pembunuhan warga yang diduga mencuri sapi itu ke polisi, kemarin. "Kami sepakat sudah menyerahkan semuanya ke polisi, tapi mereka tetap saja menyerang," kata Mujiman, warga Bekri.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Lampung, Ajun Komisaris Besar Sulistyaningsih, mengatakan pihaknya berusaha melerai bentrokan agar tidak jatuh korban. Ratusan aparat keamanan sudah dikerahkan ke lokasi bentrokan. Mereka berulang kali mengeluarkan tembakan peringatan ke udara untuk menghalau warga Desa Buyut yang terus merangsek menyerang kampung yang dihuni transmigran asal Pulau Jawa itu.

PRIHANDOKO

Berita terkait

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

5 hari lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

5 hari lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

28 hari lalu

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan mencabut Kartu Jakarta Pintar (KJP) pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat konvoi di Senen

Baca Selengkapnya

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

29 hari lalu

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

Polres Metro Depok AKBP Markuat pengamanan 38 remaja itu berawal dari tim patroli melihat mereka sedang berkumpul.

Baca Selengkapnya

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

30 hari lalu

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

39 hari lalu

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

Dari para peserta sahur on the road itu, polisi menyita 16 unit sepeda motor, satu buat petasan yang sudah kosong, hingga bambu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

39 hari lalu

Polisi Tangkap 6 Remaja Diduga Bakal Tawuran di Jatinegara Bawa Celurit dan Botol Air Keras

Polisi menangkap keenam pemuda bersenjata tajam yang diduga hendak tawuran itu ketika berpatroli di wilayah Jalan Cipinang Lontar, Jatinegara,

Baca Selengkapnya

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

40 hari lalu

Hendak Tawuran dengan Senjata Tajam Jelang Sahur, 12 Remaja di Ciledug Tangerang Ditangkap

Polsek Ciledug menangkap 12 remaja yang diduga hendak tawuran di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Ahad dini hari.

Baca Selengkapnya

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

40 hari lalu

Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

Polresta Solo menggagalkan perang sarung yang terjadi di Kampung Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo Minggu dini hari.

Baca Selengkapnya

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

46 hari lalu

Tinjau Lokasi Rawan Tawuran di Cilincing dan Koja, Kapolres Jakut Apresiasi Posko Keamanan Bikinan Masyarakat

Ada tempat di kawasan Koja yang dijadikan lokasi tawuran pada malam pertama Ramadan.

Baca Selengkapnya