Kata Andi Mallarangeng Soal Audit Proyek Hambalang

Reporter

Editor

Pruwanto

Senin, 22 Oktober 2012 05:51 WIB

Gubernur Riau HM Rusli Zainal (kiri) dan Menpora Andi Mallarangeng (kanan) dalam rapat kerja mengenai persiapan PON XVIII 2012 di Riau dengan Komisi X DPR di kompleks MPR DPR, Senayan Jakarta, (5/9). ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO , Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng yakin tak ada intervensi di Badan Pemeriksa Keuangan dalam menuntaskan audit investigasi proyek pusat olahraga terpadu Hambalang. "Tidak ada intervensi dan saya (juga) tidak ada niat (untuk melakukan) intervensi," kata Andi di Kantor Presiden, Jakarta, Ahad, 21 Oktober 2012.

Andi berharap BPK bisa menjalankan tugas audit proyek Hambalang dengan profesional dan adil. "Tanpa ada intervensi apapun dari siapapun," ucap dia.

Hasil audit BPK dalam proyek Hambalang merupakan kunci penuntasan kasus korupsi Hambalang yang menyeret sejumlah petinggi Partai Demokrat, termasuk Andi Mallarangeng. Sejumlah dana dari proyek berbiaya Rp 1,2 triliun ditengarai mengalir ke beberapa orang.

Andi enggan banyak berkomentar ihwal keterlibatannya dalam dalam kasus dugaan korupsi proyek Hambalang. Kendati begitu, ia mengaku mengetahui keberadaan program pembangunan proyek Hambalang. "Tetapi kalau penyimpangan, tidak (tahu)," ujarnya.

Karena itu, ia berharap hasil audit BPK dapat menjelaskan duduk perkara persoalan yang terjadi dalam proyek Hambalang. Ia menyerahkan sepenuhnya persoalan hukum kasus ini kepada Komisi Pemberantasan Korupsi. "Sehingga kita tahu apa dan bagaimana duduk perkaranya, bagaimana kejelasannya, dan sebagainya," ucap Andi.

Ihwal kasus korupsi proyek Hambalang, Andi mengaku telah dipanggil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk menjelaskan persoalannya. Pertemuan berlangsung beberapa waktu lalu. "Respon presiden adalah jalankan tugas dengan sebaik-baiknya," kata Andi.

PRIHANDOKO

Berita Terkait
KPK Panggil Lagi Manajer Proyek Hambalang

Tersangka Baru Hambalang, Busyro-Samad Berbantahan

Nazar: Anas dan Andi Seharusnya Sudah Tersangka

BPK Serahkan Audit Investigasi Kasus Hambalang

Besok, KPK Periksa Tersangka Hambalang

Berita terkait

Demokrat Kasihani Anas Urbaningrum, Sebut Jadi Korban Adu Domba Kubu Moeldoko dan PKN

13 April 2023

Demokrat Kasihani Anas Urbaningrum, Sebut Jadi Korban Adu Domba Kubu Moeldoko dan PKN

Politikus Demokrat Herman Khaeron menilai pidato Anas Urbaningrum lebih cenderung mengarahkan pada politik persahabatan, alih-alih politik permusuhan.

Baca Selengkapnya

Pengembangan Kawasan Olahraga Hambalang Terganjal Masalah Hukum

17 Maret 2021

Pengembangan Kawasan Olahraga Hambalang Terganjal Masalah Hukum

Menpora Zainuddin Amali merespons kemungkinan Kawasan Olahraga Hambalang sebagai lokasi pemusatan latihan nasional.

Baca Selengkapnya

KPK Beri Lampu Hijau Pembangunan Hambalang Dilanjutkan, tapi ...

21 Juli 2020

KPK Beri Lampu Hijau Pembangunan Hambalang Dilanjutkan, tapi ...

Pembangunan proyek Hambalang sebagai lokasi pelatnas sudah mendapat lampu hijau dari KPK untuk dilanjutkan, namun terkendala wabah Covid-19.

Baca Selengkapnya

Menpora Susun Grand Design Olahraga, Akan Lahirkan Zohri Baru

27 Mei 2020

Menpora Susun Grand Design Olahraga, Akan Lahirkan Zohri Baru

Kemenpora sedang menyusun Grand Design Olahraga Nasional untuk menghasilkan atlet berprestasi secara sistematik

Baca Selengkapnya

SBY: Saya Menahan Emosi Difitnah Soal Century dan Hambalang

11 November 2018

SBY: Saya Menahan Emosi Difitnah Soal Century dan Hambalang

Curahan hati ini diungkapkan SBY saat menutup pembekalan calon anggota legislatif Partai Demokrat yang sudah berlangsung sejak kemarin.

Baca Selengkapnya

Ajukan PK, Anas Urbaningrum Minta Divonis Bebas

12 Juli 2018

Ajukan PK, Anas Urbaningrum Minta Divonis Bebas

Bekas Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum meminta divonis bebas lewat permohonan PK dalam kasus Hambalang.

Baca Selengkapnya

Ajukan PK, Anas Urbaningrum Gunakan Empat Novum Ini

24 Mei 2018

Ajukan PK, Anas Urbaningrum Gunakan Empat Novum Ini

Dalam peninjauan kembali atau PK tersebut, Anas Urbaningrum mengajukan empat bukti baru atau novum.

Baca Selengkapnya

Jalani Hukuman 3,5 Tahun, Choel Dikirim ke Penjara Sukamiskin

21 Juli 2017

Jalani Hukuman 3,5 Tahun, Choel Dikirim ke Penjara Sukamiskin

Choel Mallarangeng akan menjalani hukumannya selama 3,5 tahun penjara di Lapas Sukamiskin, Bandung.

Baca Selengkapnya

Setelah Bebas, Andi Mallarangeng Kembali ke Demokrat Bantu SBY  

20 Juli 2017

Setelah Bebas, Andi Mallarangeng Kembali ke Demokrat Bantu SBY  

Selain kembali bergabung dengan Partai Demokrat dan membantu SBY, Andi Mallarangeng berencana kembali mengajar di kampus.

Baca Selengkapnya

Andi Alifian Malarangeng Hari Ini Bebas Murni

19 Juli 2017

Andi Alifian Malarangeng Hari Ini Bebas Murni

Andi Mallarangeng terpidana kasus korupsi Hambalang telah dinyatakan bebas murni, mulai hari ini.

Baca Selengkapnya