Hari Batik, Pegawai di Bojonegoro Berbatik Ria

Reporter

Selasa, 2 Oktober 2012 15:20 WIB

Sejumlah pegawai Pemkab Madiun, mengenakan baju batik ketika mengikuti apel pagi di depan Pendapa Muda Graha Pemkab Madiun, Jatim, (2/10). Pemakaian baju batik tersebut untuk memperingati Hari Batik Nasional. ANTARA/Siswowidodo

TEMPO.CO, Bojonegoro - Tidak seperti biasanya, seluruh pegawai negeri sipil (PNS) di Pemerintah Kabupaten Bojonegoro berbusana batik. Maklum, busana peninggalan leluhur ini dipakai guna memperingati Hari Batik Nasional yang jatuh pada hari ini, Selasa, 2 Oktober 2012.

Praktis, hampir seluruh PNS dari pejabat hingga staf di Bojonegoro berbatik ria. Busana batik warna-warni ini juga dikenakan oleh instansi perwakilan pemerintah pusat. Seperti Badan Pertanahan Nasional, Pajak, juga juga pegawai perbankan.

Produk batik yang dikenakan juga bermacam ragam. Mulai dari batik Jonegoroan--sebutan khas batik Bojonegoro, bermotif batik daun, akar, pohon jati, dan seterusnya. Ada juga yang menggunakan produki batik Madura, Pekalongan, hingga batik dari Surakarta.

Menurut Ali Hartanto, pegawai di BPN Bojonegoro memakai baju batik sebagai bentuk penghormatan kepada pakaian tradisional. Selain itu, juga ada instruksi dari pemimpin untuk menghormati Hari Batik Nasional. “Jadi, saya dan para staf lain, semua berbusana batik,” ia menegaskan kepada Tempo, Selasa, 2 Oktober 2012.

Di lingkungan kantor Pemerintah Bojonegoro sendiri juga terlibat beragam. Busana batik yang dikenakan para PNS ini menjadi daya tarik tersendiri. Terutama batik-batik motif mencolok, seperti warna kuning kunir, merah marun, hijau daun, bahkan juga cokelat muda. Ada juga batik warna biru yang dipadu corak hitam.

Dalam lima tahun terakhir industri batik di Bojonegoro terus berkembang. Di sejumlah kecamatan terdapat home industry batik. Seperti di Kecamatan Sumberejo, Kecamatan Kota Bojonegoro, dan di Kecamatan Temayang. Batik khas Jonegoroan ini dijual dengan harga relatif terjangkau, dari harga Rp 60 ribu per meter hingga Rp 400 ribu per meter untuk batik cap. Sedangkan batik tulis, harganya cukup tinggi, yaitu di atas Rp 800 per meternya.

Pemerintah Bojonegoro memberikan bantuan modal berikut pelatihan membatik bagi pengusaha menengah ke bawah yang mengembangkan usaha ini. Selain itu, untuk menggairahkan usaha batik dan para desainer batik, Dinas Perindustrian dan Perdagangan bersama Ibu-ibu PKK, menyelenggarakan lomba desain batik ala Jonegoroan dengan piala Bupati Bojonegoro.

Lomba desain batik ini terbukti banyak memunculkan motif dan corak baru busana batik. “Terbukti, batik Bojonegoro kian dikenal,” tutur Bupati Bojonegoro Suyoto di Pendopo Bojonegoro.

Kewajiban berbusana batik bagi para PNS di Pemerintahan Kabupaten Bojonegoro ini merujuk pada pengumuman Badan Kepegawaian Daerah yang ditembuskan ke seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah di Bojonegoro. BKD mendapat radiogram dari Sekretaris Kabinet Nomor 541/Seskab/IX/2012 tertanggal 28 September 2012 perihal memakai baju batik dalam rangka Hari Batik Nasional dan Radiogram Menteri Dalam Negeri Nomor 025/3827/Sj tanggal 1 Oktober 2012. Tembusan juga disampaikan ke 27 kantor kecamatan dan 430 desa/kelurahan di Bojonegoro.


SUJATMIKO

Berita terkait

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

4 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

4 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

5 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Dukcapil DKI Jakarta Akan Nonaktifkan 92. 493 NIK Warga, Begini Cara Cek Status NIK Anda

7 hari lalu

Dukcapil DKI Jakarta Akan Nonaktifkan 92. 493 NIK Warga, Begini Cara Cek Status NIK Anda

Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri pekan ini

Baca Selengkapnya

Jangan Lupakan 7 Destinasi Wisata Semarang, Kota Lama sampai Mangrove Edu Park

8 hari lalu

Jangan Lupakan 7 Destinasi Wisata Semarang, Kota Lama sampai Mangrove Edu Park

Kota Lama Semarang hingga Taman Lele, Semarang tak pernah kehabisan destinasi wisata.

Baca Selengkapnya

PNM Berikan Pelatihan Batik Ecoprint kepada Nasabah

33 hari lalu

PNM Berikan Pelatihan Batik Ecoprint kepada Nasabah

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) mengadakan pelatihan untuk membantu pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) para nasabah.

Baca Selengkapnya

Kampung Karangkajen Yogyakarta Dipromosikan Sebagai Kampung Religius, Ini Daya Tariknya

35 hari lalu

Kampung Karangkajen Yogyakarta Dipromosikan Sebagai Kampung Religius, Ini Daya Tariknya

Kampung Karangkajen Kecamatan Mergangsan Kota Yogyakarta dikenalkan sebagai Kampung Religius jelang Ramadhan atau awal Maret 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Irjen Kemendagri Minta Pemda Lakukan Operasi Pasar

45 hari lalu

Irjen Kemendagri Minta Pemda Lakukan Operasi Pasar

Tomsi Tohir berpesan kepada pemda jangan sampai hingga mendekati perayaan Idulfitri, harga komoditas, khususnya beras, belum terkendali

Baca Selengkapnya

AHY Beri Penghargaan untuk Dirjen Dukcapil

51 hari lalu

AHY Beri Penghargaan untuk Dirjen Dukcapil

Ditjen Dukcapil menyediakan database kependudukan dalam aplikasi komputerisasi kegiatan pertanahan.

Baca Selengkapnya

Begini Saran Didiet Maulana Merawat Batik agar Awet dan Tetap Otentik

52 hari lalu

Begini Saran Didiet Maulana Merawat Batik agar Awet dan Tetap Otentik

Desainer dan Direktur Kreatif IKAT Indonesia Didiet Maulana membeberkan cara menjaga kain batik agar tetap awet.

Baca Selengkapnya