Peran Muhaimin Hilang, KPK Ajukan Banding

Reporter

Editor

Jumat, 30 Maret 2012 05:04 WIB

Muhaimin Iskandar tiba di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta untuk menjadi saksi sidang kasus suap program Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah Transmigrasi dengan terdakwa Dadong Irbarelawan (20/2). TEMPO/Amston Probel

TEMPO.CO , Jakarta--Komisi Pemberantasan Korupsi akan mengajukan banding atas putusan hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi terhadap dua pejabat Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi dalam perkara proyek infrastruktur wilayah transmigrasi.

Banding ditempuh bukan lantaran mereka, I Nyoman Suisnaya dan Dadong Irbarelawan, divonis bersalah dan masing-masing dihukum tiga tahun penjara, melainkan karena pertimbangan hakim tak menyebutkan keterlibatan Menteri Transmigrasi Abdul Muhaimin Iskandar. "Kami akan banding untuk menguatkan dakwaan kami," kata juru bicara KPK, Johan Budi S.P., di kantornya di Jakarta Kamis 29 Maret 2012.

Menurut Johan, KPK yakin duit suap dari Dharnawati, kuasa direksi PT Alam Jaya Papua, sebesar Rp 1,5 miliar yang menjadi perkara itu sedianya akan diberikan kepada Muhaimin. Maka, tuntutan jaksa menyebut Nyoman dan Dadong sebagai perantara suap untuk Muhaimin, yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa.

Jaksa berpendapat, upeti untuk Muhaimin itu rencananya diserahkan oleh Dadong melalui M. Fauzi, orang dekat Muhaimin. Nyoman sebagai atasan mengetahui Dadong menagih uang Rp 1,5 miliar untuk Muhaimin itu.

Ia pun menyatakan hasil kajian pertimbangan hakim akan menjadi bahan banding ke pengadilan tinggi. "Kami berusaha menguatkan dakwaan pada pengadilan tingkat pertama," ucap Johan.

Hakim menyatakan Nyoman dan Dadong mengupayakan agar Dharnawati memenuhi commitment fee 10 persen dari nilai proyek di empat kabupaten di Papua sebesar Rp 73 miliar. Sebagian komisi itu, yakni Rp 1,5 miliar, dicairkan pada 25 Agustus 2011 di Bank Negara Indonesia Cabang Kantor Kementerian Transmigrasi di Kalibata, Jakarta Selatan.

Uang lantas diserahkan kepada Kepala Biro Perencanaan dan Evaluasi Pembinaan Pembangunan Kawasan Transmigrasi (P2KT) Dadong atas sepengetahuan Sekretaris Direktorat Jenderal P2KT Nyoman.

Hakim anggota Eka Budi Prijatna, yang membacakan putusan, tak menyebutkan uang itu untuk Muhaimin. Cuma dikatakan sebagai sebagian komisi yang sudah disepakati Dharnawati, Dadong, Nyoman, dan tangan kanan Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat, Sindu Malik Pribadi. Kedua terdakwa tak serta-merta menyatakan banding. Mereka menggunakan waktu tujuh hari untuk mempertimbangkannya.

Jaksa Muhibuddin mengeluhkan putusan hakim. "Pertimbangannya kering-kerontang," katanya seusai sidang. Sedangkan ketua tim jaksa M. Rum mengatakan penyidikan terhadap tersangka baru tetap bisa dilakukan oleh KPK.

Nyoman juga berkeberatan karena empat orang yang perannya sama dengan dia belum dijerat. Keempatnya adalah Sindu Malik Pribadi dan Iskandar Pasojo alias Acos, yang disebut sebagai staf khusus Badan Anggaran DPR, serta tiga orang dekat Muhaimin, yakni M. Fauzi, Dhani Nawawi, dan Ali Mudhori. Ia malah menuding aktor utama kasus suap ini adalah Ali Mudhori, Sindu Malik, dan Acos.

"Keterlibatan mereka sama dengan saya. Mereka mengetahui suap ini," ujarnya seusai sidang. Ia berharap KPK juga menjerat mereka. "Saya tahu saya salah. Tapi mbok ya ada rasa keadilan.”

ISMA S | TRI S | JOBPIE

Berita lain:
Jaksa Berkukuh Suap Nyoman untuk Muhaimin
Anak Buah Muhaimin Hadapi Tuntutan Hari Ini
SBY Tegur 3 Menteri Berpose dengan Kedi?
KPK Pelajari Kesaksian Soal Keterlibatan Muhaimin
Muhaimin Kerap Ledek Bawahannya Soal Dana Proyek

Pendemo Minta KPK Tahan Muhaimin

Berita terkait

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

20 jam lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

1 hari lalu

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

Cak Imin menyerahkan 8 agenda perubahan itu kepada Prabowo saat Ketua Umum Gerindra itu mengunjungi Kantor DPP PKB.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: PKB Tetapkan Syarat Ini untuk Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

2 hari lalu

Pilkada 2024: PKB Tetapkan Syarat Ini untuk Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

PKB Jakarta sedang menyiapkan infrastruktur partai untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

3 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

PPP Sambangi Markas PKB, Mardiono: Mau Silaturahmi

3 hari lalu

PPP Sambangi Markas PKB, Mardiono: Mau Silaturahmi

Plt Ketua Umum PPP Mardiono menyambangi markas DPP PKB hari ini. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar tampak menyambutnya.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

7 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jajaran PKS Temui Petinggi PKB Pakai Warna Khas Partai Masing-masing

7 hari lalu

Jajaran PKS Temui Petinggi PKB Pakai Warna Khas Partai Masing-masing

Syaikhu dan Aboe bersama jajaran PKS tiba pada sekitar jam 19.05 WIB. Keduanya memakai pakaian bernuansa oranye dalam kunjungan kali ini.

Baca Selengkapnya

Jadi Oposisi atau Koalisi dengan Prabowo, PKS: Ditentukan Majelis Syuro

8 hari lalu

Jadi Oposisi atau Koalisi dengan Prabowo, PKS: Ditentukan Majelis Syuro

Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakan soal sikap partainya apakah akan menjadi oposisi atau koalisi dengan Prabowo ditentukan Dewan Syuro.

Baca Selengkapnya