Polisi Nganjuk akan Razia Poster Parpol

Reporter

Editor

Jumat, 9 Januari 2004 23:39 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Ribuan poster bergambar 24 parpol ditemukan dijual secara bebas di wilayah Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Gambar tersebut ternyata tidak sama dengan tanda gambar parpol yang bersangkutan. Kasus ini ditemukan oleh Panwaslu Kabupaten Nganjuk dan dilaporkan ke Polres Nganjuk.Mendapat laporan tersebut, Kapolres Nganjuk AKBP Dunan Ismail Isja langsung memerintahkan jajaranya untukmelakukan operasi pasar. "Beredarnya gambar lambang partai di pasar yang ilegal dan bisa menimbulkan keresahan masyarakat langsung kami sikapi dengan operasi pasar. Saya perintahkan jajaran saya segera melakukan penyitaan terhadap gambar lambang partai yang dijual bebas dan ilegal tersebut," kata Kapolres kepada Tempo News Room di kantor Panwaslu Kabupaten Nganjuk, Jumat (9/1).Menurut Ismail, pihaknya yakin bahwa peredaran gambang lambang partai politik peserta pemilu itu ilegal setelah melakukan pengecekan ke KPUD Nganjuk. Apalagi gambar lambang parpol tersebut ditemukan sejumlah kekeliruan dan tidak sesuai dengan lambang resmi partai peserta pemilu. Bahkan, ada satu lambang partai politik yang keliru total, nama partai benar tapi lambang partainyasalah yaitu gambar lambang partai yang tidak mengikuti pemilu karena tidak lolos verifikasi. Jika hal itudibiarkan, dampaknya bisa memicu keresahan masyarakat karena ada penyesatan lambang parpol peserta pemilu.Ketua Panwaslu Kabupaten Nganjuk, Drs Herman menyatakan sangat mendukung operasi penyitaan terhadap gambar lambang parpol di pasar oleh Polres Nganjuk. Pasalnya, gambar lambang parpol yang keliru dan beredar luas di masyarakat tersebut bisa menimbulkan permasalahan cukup serius pada pemilu mendatang. "Kami mendukung polisi melakukan operasi pasar terhadap gambar lambang parpol yang keliru dan ilegal tersebut karena sangat berpotensi menimbulkan kerugian bagi parpol," kata Herman.Dijelaskan Herman, dalam gambar lambang parpol ilegal tersebut sedikitnya ada 12 gambar Parpol pesertaPemilu 2004 yang keliru dari 24 gambar tersebut. Partai Bintang Reformasi (PBR) dengan nomor urut 17 keliru dengan gambar Partai Persatuan Pembangunan Reformasi yang telah dinyatakan tidak bisa mengikuti pemilu.Dwidjo U. Maksum - Tempo News Room

Berita terkait

Angkat Tenun Bima, Festival Rimpu Mantika jadi Daya Tarik Turis Mancanegara

1 menit lalu

Angkat Tenun Bima, Festival Rimpu Mantika jadi Daya Tarik Turis Mancanegara

Festival Rimpu Mantika tidak hanya pawai semata, selain tradisi busana, juga disuguhkan kekayaan keindahan budaya Bima dan ekonomi kreatif.

Baca Selengkapnya

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

14 menit lalu

Hasil IBL All Star 2024: Lester Prosper Bata Tim Future Kalahkan Legacy

Tim Future kembali melibas Legacy dalam pertandingan IBL All Star 2024 yang diselenggarakan di Britama Arena, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

18 menit lalu

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

Snapdragon X Plus dibekali 10 inti CPU Oryon khusus buatan Qualcomm.

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

18 menit lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

19 menit lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

22 menit lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

27 menit lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

28 menit lalu

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Kejutan, Palembang Bank SumselBabel Tekuk Jakarta Bhayangkara Presisi

35 menit lalu

Hasil Proliga 2024: Kejutan, Palembang Bank SumselBabel Tekuk Jakarta Bhayangkara Presisi

Tim bola voli putra Palembang Bank SumselBabel secara mengejutkan menumbangkan finalis tahun lalu, Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

52 menit lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya