Mangkir, Direktur Bukaka Dipanggil Lagi Kamis  

Reporter

Editor

Selasa, 6 Desember 2011 14:04 WIB

Petugas Badan SAR Nasional bersama anggota KomandoPasukan Katak merangkai tali untuk membuat jaring pengaman saat evakuasi kendaraan yang ada di dasar Sungai Mahakam, Minggu (4/12). TEMPO/Firman Hidayat

TEMPO Interaktif, Tenggarong - Setelah mangkir pada panggilan pertama, Polres Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, kembali melayangkan panggilan kedua untuk Sofiah Balfas, Direktur PT Bukaka Teknik Utama. Sofiah rencananya diperiksa hari ini, Selasa, 6 Desember 2011.

Berdasarkan jadwal pemanggilan, Sofiah Balfas dijadwalkan akan diperiksa pada Kamis, 8 Desember 2011. Pemeriksaan itu terkait runtuhnya Jembatan Kartanegara pada Sabtu, 26 November 2011 lalu.

"Kalau sudah penyidikan, dipanggil pertama tak datang, ada panggilan kedua, panggilan ketiga. Kalau tak datang juga, ada upaya paksa," kata Kepala Bagian Humas Polres, Ajun Komisaris I Nyoman Subrata, Selasa, 6 Desember 2011.

Sebelumnya, Sofiah mangkir dari panggilan pertama Senin, 5 Desember 2011. Pada pemanggilan pertama itu, pihak PT Bukaka Teknik yang hadir di Polres adalah M. Syahrial Fahrurrozi, Project Manager PT Bukaka, dan Hendra, Pemasaran PT Bukaka Wilayah kalimantan Timur. Keduanya didampingi tiga penasihat hukum yang diketuai Ali Abas.

Ali Abas, yang juga pengacara perusahaan PT Bukaka, menyatakan pemeriksaan pertama hanya membahas soal tender dan job description internal perusahaan.

PT Bukaka Teknik Utama adalah perusahaan pemenang tender pemeliharaan Jembatan Kartanegara di Tenggarong dengan nilai kontrak Rp 2,7 miliar. Jembatan itu runtuh pada Sabtu, 26 November 2011.

Pihak Bukaka membantah ada pekerjaan pemeliharaan di atas jembatan saat runtuhnya jembatan. Yang ada, kata Ali Abas, hanya persiapan pekerjaan. "Kalau memulai pekerjaan itu selalu dilaporkan ke kantor pusat," katanya.

Ali Abas membenarkan jika Sofiah Balfas adalah orang yang menandatangani kontrak pekerjaan pemeliharan jembatan.

FIRMAN HIDAYAT

Berita terkait

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

17 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

24 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

32 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

32 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

32 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China saat ini menjadi jembatan terpanjang di dunia. Panjanganya mencapai 164 kilometer.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

35 hari lalu

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

Top 3 dunia adalah Kemlu dalami dugaan adanya WNI di kapal penabrak di Baltimore, warga AS tak setuju serangan Israel, jenazah ABK WNI dipulangkan.

Baca Selengkapnya

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

36 hari lalu

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

Jembatan Francis Scott Key ditabrak Kapal Kargo Dali di sepanjang Interstate 695, Baltimore, Maryland pada Selasa, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

36 hari lalu

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

36 hari lalu

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore

Baca Selengkapnya

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

36 hari lalu

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

Ada beberapa jalur pelayaran utama yang melewati Baltimore, diperkirakan lusinan kapal melewati jembatan itu

Baca Selengkapnya