Raih Adipura, Wali Kota Terima Kasih ke Petugas Kebersihan

Reporter

Editor

Senin, 14 Juni 2010 08:50 WIB

TEMPO Interaktif, Kupang - Kota Kupang di Nusa Tenggara Timur (NTT) menerima penghargaan Adipura 2010 dalam kategori sampah dan sanitasi dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Adipura yang diterima Kota Kupang pada 2010 merupakan yang ketiga kalinya secara berturut. Pada 2008 dan 2009, Kota Kupang juga meraih penghargaan yang sama.

Setelah tiba di Bandara El Tari Kupang, Senin (14/6), Adipura yang dibawa langsung Wali Kota Kupang Daniel Adoe diarak keliling Kota Kupang oleh ribuan warga Kota Kupang.

Wali Kota Kupang Daniel Adoe mengatakan pihaknya sangat berterima kasih kepada masyarakat yang memprioritaskan masalah lingkungan hidup, khususnya sampah dan sanitasi. "Terima kasih kepada warga yang telah mendukung program lingkungan hidup pemerintah, sehingga kita bisa meraih penghargaan adipura ini," katanya.

Selain warga, wali kota juga berterima kasih kepada petugas kebersihan yang setiap subuh selalu menjalankan tugasnya membersihkan jalan dan mengumpulkan sampah-sampah rumah tangga. "Mereka yang paling berjasa dengan raihan adipura ini," katanya.

Ia berharap prestasi yang telah dicapai selama tiga tahun berturut-turut ini terus dipertahankan oleh warga kota dengan menjaga kebersihan di kota ini. "Saya harap masyarakat tidak membuang dan membakar sampah di sembarang tempat," katanya.

Harapan serupa juga disampaikan tokoh masyarakat Kota Kupang, Yes Lawu. Ia berharap Adipura yang diraih ini terus dipertahankan oleh warga kota dengan tetap menjaga kebersihan dan menjaga lingkungan hidup.

Namun, ia meminta kepada walikota agar memperhatikan masalah tata ruang, prasarana kota dan penyelamatan lingkungan hidup. "Masalah ini yang harus menjadi perhatian pemerintah kota," katanya.

YOHANES SEO

Berita terkait

Kota Bontang Raih Penghargaan Adipura Kencana

53 hari lalu

Kota Bontang Raih Penghargaan Adipura Kencana

Keseriusan Pemerintah Kota Bontang dalam menangani masalah lingkungan, membuat Kota Bontang mendapatkan penghargaan Adipura Kencana yang diberikan oleh Kementrian Lingkungan Hidup (KLHK), di Jakarta, pada Selasa, 5 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Balikpapan Raih Penghargaan Adipura Kencana

53 hari lalu

Balikpapan Raih Penghargaan Adipura Kencana

Kementrial Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI memberikan penghargaan Adipura kepada Kota Balikpapan atas kinerjanya mengatasi masalah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Kabupaten Agam Raih Penghargaan Adipura

53 hari lalu

Kabupaten Agam Raih Penghargaan Adipura

Kabupaten Agam meraih penghargaan Adipura untuk kedua kalinya. Penghargaan ini diberikan oleh Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI, berkat komitmen Kabupaten Agam dalam menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Adipura Kencana 2023 untuk 5 Daerah, Ini Daftarnya

53 hari lalu

Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Adipura Kencana 2023 untuk 5 Daerah, Ini Daftarnya

Siti Nurbaya memberikan penghargaan itu kepada lima daerah. Apa saja?

Baca Selengkapnya

KLHK Abaikan Kota yang Mengalami Kebakaran TPA dari Penghargaan Adipura

6 Februari 2024

KLHK Abaikan Kota yang Mengalami Kebakaran TPA dari Penghargaan Adipura

Terdapat 35 TPA yang terbakar sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Surabaya Gelar Kirab 14 Penghargaan

2 Maret 2023

Surabaya Gelar Kirab 14 Penghargaan

Wali Kota Eri Cahyadi berterima kasih atas kolaborasi seluruh elemen masyarakat menjadikan Surabaya semakin baik.

Baca Selengkapnya

Jelang HUT DKI Jakarta ke-495, Kanstin Petojo Selatan Dibenahi

23 Mei 2022

Jelang HUT DKI Jakarta ke-495, Kanstin Petojo Selatan Dibenahi

RT dan RW setempat diminta untuk mempercantik lingkungannya untuk memeriahkan HUT DKI Jakarta dan penilaian Adipura.

Baca Selengkapnya

Wakil Wali Kota Depok: Siapa yang Bisa Mengelola Sampah Kami Berikan Anggaran

19 September 2021

Wakil Wali Kota Depok: Siapa yang Bisa Mengelola Sampah Kami Berikan Anggaran

Imam mengatakan, masalah persampahan masih menjadi persoalan utama di setiap daerah tak terkecuali di Depok.

Baca Selengkapnya

Setiap Hari Kota Depok Hanya Sanggup Kelola 900 Ton Sampah

12 Februari 2019

Setiap Hari Kota Depok Hanya Sanggup Kelola 900 Ton Sampah

Padahal Kota Depok setiap hari menghasilkan sampah rumah tangga sebanyak 1.320 ton,

Baca Selengkapnya

Menteri LHK Jelaskan Alasan Kota Depok Tak Mungkin Dapat Adipura

10 Februari 2019

Menteri LHK Jelaskan Alasan Kota Depok Tak Mungkin Dapat Adipura

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya bilang Kota Depok belum rapi dan sedang dibina.

Baca Selengkapnya