Uang Palsu Rp 300 Juta Disita

Reporter

Editor

Rabu, 12 November 2008 19:27 WIB

TEMPO Interaktif, Pandeglang:Kepolisian Sektor Pandeglang, Banten, menyita uang palsu senilai Rp 300 juta dari Suroto, 25 tahun. Warga Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, ini ditangkap saat bertransaksi dengan petugas polisi di sebuah rumah makan Padang di kawasan Pasar Badak, Kabupaten Pandeglang. Petugas langsung mengamankan 3.000 lembar uang pecahan Rp 100 ribu.

Kepala Kepolisian Sektor Pandeglang Ajun Komisaris Resmini Dewi mengatakan terungkapnya kasus itu bermula dari laporan warga. Mereka melihat kejanggalan uang bergambar mantan Presiden Soekarno dan Muhammad Hatta itu. "Uang diperjualbelikan dengan harga murah," kata dia.

Dalam penyelidikan selama beberapa hari, polisi mendapatkan nomor seluler milik tersangka. Polisi lalu menjebak Suroto dengan berpura-pura membeli uang palsu itu.

Transaksi pembelian disepakati. Uang palsu senilai Rp 300 juta ditukar dengan uang asli Rp 150 juta. Transaksi jual-beli berlangsung di rumah makan Padang Bundo, yang berlokasi di sekitar Pasar Badak. Saat itu juga, tersangka langsung dibekuk bersama barang bukti dan digelandang ke markas polisi.

Kepada polisi yang memeriksanya, Suroto, yang berkerja sebagai pedagang kain batik eceran, mengaku hanya sebagai pengedar. Uang palsu itu, menurut tersangka, adalah milik Wendi, temannya di Jakarta. "Saya hanya disuruh mengedarkan, lainnya saya tidak tahu," kata pria ini. Dia mendapat upah sebesar 2 persen dari nilai uang yang terjual.

Kasus serupa pernah terjadi di Pandeglang. April lalu, polisi menyita beberapa gepok uang dolar Amerika palsu pecahan 100 dolar. Uang tersebut diproduksi di kamar seorang kolektor uang kuno bernama Didin Abdul Kadir, 51 tahun.

Mabsuti Ibnu Marhas

Berita terkait

Waspada Uang Palsu Jelang Lebaran, Cegah dengan Tips Ini

19 hari lalu

Waspada Uang Palsu Jelang Lebaran, Cegah dengan Tips Ini

Waspada peredaran uang palsu saat bagi-bagi THR menjelang Lebaran.

Baca Selengkapnya

Waspada Peredaran Uang Palsu, Begini Cara Bedakan Uang Asli dan Palsu

19 hari lalu

Waspada Peredaran Uang Palsu, Begini Cara Bedakan Uang Asli dan Palsu

Kebutuhan terhadap uang tunai mendekati lebaran meningkat. Namun, perlu waspada peredaran uang palsu. Ingat lagi bedakan uang asli dan palsu.

Baca Selengkapnya

Waspada Menjelang Lebaran, Ini Ciri-Ciri Uang Palsu dan Cara Menghindarinya

32 hari lalu

Waspada Menjelang Lebaran, Ini Ciri-Ciri Uang Palsu dan Cara Menghindarinya

Menjelang idul fitri, banyak orang yang menawarkan penukaran uang baru. Sebaiknya tetap waspada dan pahami ciri-ciri uang palsu agar tidak tertipu.

Baca Selengkapnya

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

34 hari lalu

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

Polres Jakarta Barat membongkar peredaran uang palsu di Cengkareng,

Baca Selengkapnya

Pengedar Dolar Singapura Palsu di Batam Ditangkap, Nilainya Rp 45 Miliar Mau Ditukar di Casino Marina Bay

31 Januari 2024

Pengedar Dolar Singapura Palsu di Batam Ditangkap, Nilainya Rp 45 Miliar Mau Ditukar di Casino Marina Bay

Polda Kepri menangkap pengedar uang palsu dolar Singapura di Batam. Ketahuan saat mau ditukarkan di casino Marina Bay.

Baca Selengkapnya

BI Ajak Masyarakat Waspada Peredaran Uang Palsu di Tahun Politik, Lakukan Ini Jika Menemukannya

5 Desember 2023

BI Ajak Masyarakat Waspada Peredaran Uang Palsu di Tahun Politik, Lakukan Ini Jika Menemukannya

Bank Indonesia atau BI melakukan berbagai antisipasi untuk mencegah peredaran uang palsu terutama di tahun politik ini.

Baca Selengkapnya

Ragam Modus yang Sering Dipakai dalam Kejahatan Peredaran Uang Palsu

5 Desember 2023

Ragam Modus yang Sering Dipakai dalam Kejahatan Peredaran Uang Palsu

Pelaku tindak pidana pemalsuan uang dan peredaran uang palsu menggunakan beragam modus operandi untuk melancarkan aksinya.

Baca Selengkapnya

Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

3 Desember 2023

Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

Polisi tetap melakukan penyelidikan percobaan peredaran uang palsu modus isi ulang saldo digital, meski tidak ada korban.

Baca Selengkapnya

BI: Waspadai Peredaran Uang Palsu Terutama di Masa Kampanye Pemilu

3 Desember 2023

BI: Waspadai Peredaran Uang Palsu Terutama di Masa Kampanye Pemilu

BI menyarankan masyarakat untuk menggunakan uang digital agar terhindar dari penyalahgunaan uang palsu.

Baca Selengkapnya

Transaksi COD Pakai Uang Palsu, Pemuda di Tangerang Ditangkap Polisi

8 Oktober 2023

Transaksi COD Pakai Uang Palsu, Pemuda di Tangerang Ditangkap Polisi

Polisi mengungkap sejumlah pengaduan masyarakat yang resah dengan peredaran uang palsu saat bertransaksi secara COD.

Baca Selengkapnya