7.007 Keluarga Miskin di Madiun Mendapat Bantuan Gizi

Reporter

Editor

Kamis, 20 Desember 2007 13:58 WIB

TEMPO Interaktif, Madiun:Sebanyak 7.007 keluarga miskin yang berada di delapan kecamatan di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, mendapat bantuan uang tunai untuk tambahan gizi bagi generasi penerus. Bantuan ini khususnya bagi ibu-ibu yang sedang hamil serta mempunyai anak yang berpotensi masih sekolah, yaitu antara umur 0 sampai 15 tahun.Bantuan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Madiun ini besarnya bervariasi disesuaikan kondisi tanggungan anak sekolah di masing-masing keluarga, mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 733 ribu per keluarga. Total anggaran yang digunakan untuk bantuan ini sebesar Rp 2,5 milyar.Wakil Bupati Madiun Muhtarom mengatakan bantuan yang dikenal dengan program keluarga harapan ini dimaksudkan untuk menanggulangi kemiskinan dengan meningkatkan sumber daya manusia pada keluarga rumah tangga miskin. "Sehingga anak-anak yang menjadi generasi mendatang akan cerdas karena mendapat asupan gizi yang cukup," kata Muhtarom, Kamis (20/12).Menurut dia, bantuan ini bukan kelanjutan bantuan (subsidi) langsung tunai (BLT), melainkan program khusus untuk memutus rantai kemiskinan.Bantuan ini diberikan bagi warga di daerah miskin, meliputi 1.539 keluarga miskin di Kecamatan Balerejo, 601 keluarga di Kecamatan Mejayan, 434 keluarga di Kecamatan Dolopo, 300 keluarga di Kecamatan Jiwan dan sebanyak 1.067 keluarga di Kecamatan Pilangkenceng. Selain itu diberikan kepada 2.145 keluarga di Kecamatan Saradan 156 keluarga di Kecamatan Wonoasri dan 765 keluarga di Kecamatan Wungu.DINI MAWUNTYAS

Berita terkait

Mahmoud Abbas Menuntut Israel Secepatnya Tarik Pasukan dari Jalur Gaza

28 hari lalu

Mahmoud Abbas Menuntut Israel Secepatnya Tarik Pasukan dari Jalur Gaza

Mahmoud Abbas menuntut agar Israel secepatnya dan sepenuhnya menarik pasukan dari Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

UNICEF Peringatkan Kasus Gizi Buruk di Utara Gaza Lebih Banyak dari Data yang Tercatat

40 hari lalu

UNICEF Peringatkan Kasus Gizi Buruk di Utara Gaza Lebih Banyak dari Data yang Tercatat

UNICEF yakin kasus gizi buruk di Gaza lebih banyak dari data yang tertulis di rumah sakit karena banyak yang tak bisa berobat.

Baca Selengkapnya

UNRWA Ingatkan Gizi Buruk pada Anak di Gaza Sudah di Level Akut

42 hari lalu

UNRWA Ingatkan Gizi Buruk pada Anak di Gaza Sudah di Level Akut

Satu dari tiga balita usia di bawah dua tahun di utara Gaza saat ini mengalami gizi buruk akut.

Baca Selengkapnya

Menteri Kesehatan Gaza Peringatkan Ribuan Anak Kena Komplikasi karena Tak Ada Susu Formula

44 hari lalu

Menteri Kesehatan Gaza Peringatkan Ribuan Anak Kena Komplikasi karena Tak Ada Susu Formula

Ada ribuan anak yang sedang menderita penyakit komplikasi serius karena kelangkaan susu di wilayah Gaza utara.

Baca Selengkapnya

WHO dan UNICEF Catat Angka Malnutrisi Anak di Gaza Utara di Level Ekstrem

53 hari lalu

WHO dan UNICEF Catat Angka Malnutrisi Anak di Gaza Utara di Level Ekstrem

WHO dan UNICEF mencatat angka malnutrisi pada anak yang akut di wilayah utara Gaza mencapai level ekstrem.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Buka Pendaftaran KIP untuk Kuliah Gratis sampai Lulus, Cek Syaratnya

20 Februari 2024

Pemerintah Buka Pendaftaran KIP untuk Kuliah Gratis sampai Lulus, Cek Syaratnya

Pemerintah membuka pendaftaran Kartu Indonesia Pintar atau KIP Kuliah Merdeka 2024 yang berlangsung mulai 12 Februari hingga 31 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Cara-cara Mencegah Stunting

19 Februari 2024

Cara-cara Mencegah Stunting

Tidak hanya tinggi badan kurang dari standar saja, tetapi stunting juga dapat menyebabkan kerusakan otak dan penyakit kronis.

Baca Selengkapnya

Serupa Tapi Tak Sama, Kenali Perbedaan Stunting dan Gizi Buruk

19 Februari 2024

Serupa Tapi Tak Sama, Kenali Perbedaan Stunting dan Gizi Buruk

Masih banyak yang mengira anak stunting dan anak mengalami gizi buruk adalah sama. Meski serupa, stunting dan gizi buruk adalah dua hal yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Soal Politik Gentong Babi, Direktur IDEAS Beberkan Penyebab Bansos Rentan Dipolitisasi

13 Februari 2024

Soal Politik Gentong Babi, Direktur IDEAS Beberkan Penyebab Bansos Rentan Dipolitisasi

Politik gentong babi merupakan istilah yang muncul pada masa perbudakan di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Ketahui Apa Itu Stunting, Gejala, dan Cara Mencegahnya

7 Februari 2024

Ketahui Apa Itu Stunting, Gejala, dan Cara Mencegahnya

Memahami apa itu stunting dan cara pencegahannya penting diketahui. Sebab, hal ini berkaitan dengan tumbuh kembang anak. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya