Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Rafi Dapat Hadiah Sepeda dari Jokowi di Hari Anak Nasional

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Presiden Jokowi menyapa warga seusai berbelanja  di salah satu toko di Mall Panakukang Makassar, Sulawesi Selatan, 12 Juli 2017. Jokowi sempat membeli beberapa kemeja di mal ini. TEMPO/Iqbal Lubis
Presiden Jokowi menyapa warga seusai berbelanja di salah satu toko di Mall Panakukang Makassar, Sulawesi Selatan, 12 Juli 2017. Jokowi sempat membeli beberapa kemeja di mal ini. TEMPO/Iqbal Lubis
Iklan

TEMPO.CO, Pekanbaru - Di puncak Hari Anak Nasional di Pekanbaru, Riau, hari ini Presiden Joko Widodo berinteraksi bersama ribuan anak dan menggelar kuis. Tema Hari Anak 2017 adalah Perlindungan Anak Dimulai dari Keluarga, dengan pesan utama "Saya Anak Indonesia, Saya Gembira."

Bagi anak-anak kehadiran Jokowi sangat dinantikan, selain ingin bertemu sang presiden, tentunya berharap ditunjuk naik ke atas panggung, menjawab pertanyaan presiden lalu dapat sepeda. 

Baca : Hari Anak, Bocah Kaum Marjinal Sulit Tinggalkan Jalanan

Saat sesi tanya jawab, riuh gemuruh teriakan anak-anak sembari mengacungkan telunjuk membuat kegiatan hari anak kian meriah. "Yang teriaknya paling kencang saya tunjuk," ujarnya disambut teriakan anak-anak.

"Iya itu yang di sana ayo maju," ujarnya sembari menunjuk seorang anak di sebelah kanan.

Seorang anak murid Kelas VI SDN 36 Pekanbaru Rafi Fadilah beruntung siang itu. Ia naik panggung dan menjawab pertanyaan Jokowi. Presiden Jokowi bertanya perihal cita-cita Rafi jika sudah dewasa nanti. "Rafi, cita-citanya pengen jadi apa?," katanya.

"Jadi Youtubers," pak, ucap sang bocah. Seketika Jokowi pun menunjukkan ekspresi kaget lalu tertawa. Jawaban Rafi disambut tawa dan tepuk tangan gemuruh anak-anak lainnya. 

"Ini pasti seneng main medsos," ujar Jokowi.    

Jokowi lalu meminta Rafi bercerita alasannya bercita-cita menjadi Youtubers. "Yuotubers itu seperti apa sih, kok ingin jadi Youtubers," dia bertanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jawaban Rafi tak kalah lugas. "Youtubers itu, kalau banyak suscribe-nya bisa menghasilkan uang," ujarnya. 

Jokowi tersenyum lebar mendengar jawaban Rafi. "Anak-anak mau bercita-cita apa saja boleh, mau jadi petani yang sukses bolah, jadi dokter boleh, jadi presiden juga boleh," ucapnya disambut tepuk tangan anak. 

Jokowi berpesan kepada anak agar rajin belajar untuk menggapai masa depan yang lebih cerah.  Jokowi berkisah soal masa lalunya yang hidup di bantaran kali dan penuh keterbatasan.

Simak juga : Hari Anak Nasional, Siti Nurbaya: Cinta Alam Mulai dari Keluarga

Namun hal itu tidak mengurungkan niatnya untuk sukses. Ia berpesan agar anak Indonesia meningkatkan kerajinan dalam belajar.  

"Kalau teman belajar satu jam,  kita tingkatkan harus dua jam, " ujarnya. 

Sejumlah menteri Kabinet Kerja tampak hadir mendampingi Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo di Hari Anak Nasional 2017. Yakni Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Yambise, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani, Menteri Sekretariat Kabinet Pratikno, Kepala Badan Kreatif Indonesia, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman serta Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan istri.

RIYAN NOFITRA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

1 menit lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.


Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

52 menit lalu

Presiden Joko Widodo menjenguk Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura. FOTO/Instagram
Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.


Timnas AMIN Jelaskan Urgensi Pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk Bahas RAPBN 2025

1 jam lalu

Presiden Jokowi bersama rombongan terbatas termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertolak menuju Jawa Timur untuk kunjungan kerja, Lanud TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat, 8 Maret 2024. Foto Biro Pers Sekretariat Presiden
Timnas AMIN Jelaskan Urgensi Pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk Bahas RAPBN 2025

Awalil menilai pertemuan dan koordinasi antara Jokowi dan Prabowo memang diperlukan dan sangat penting dilakukan saat ini.


Penjelasan Guru Besar FKUI Soal Kenapa 1 Juta Lebih WNI Pilih Berobat di Luar Negeri

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Penjelasan Guru Besar FKUI Soal Kenapa 1 Juta Lebih WNI Pilih Berobat di Luar Negeri

Jokowi menyebut 1 juta lebih WNI berobat ke luar negeri. Apa alasannya?


Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

2 jam lalu

Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan Jokowi mendukung program-program unggulan Prabowo-Gibran termasuk yang bisa segera dieksekusi pasca 20 Oktober 2024, setelah Presiden-Wakil Presiden Terpilih dilantik.


Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

3 jam lalu

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana saat ditemui di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Istana Kepresidenan Jakarta, pada Senin, 29 Januari 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan Jokowi mendukung inisiatif dan langkah Prabowo-Gibran merangkul semua komponen bangsa.


Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

3 jam lalu

Dari kiri: Edhy Baskoro Yudhoyono berfoto dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden terpilih Prabowo Subianto dalam acara Bukber Partai Demokrat di St. Regis Setiabudi, Jakarta, Rabu, 27 Maret 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

Partai Demokrat menegaskan langkah Prabowo yang akan menempatkan orang berdasarkan kebutuhan itu bukan sebagai bentuk politik bagi-bagi kue.


Pesan Jokowi kepada Prabowo-Gibran saat Bertemu di Istana

3 jam lalu

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana. ANTARA/Andi Firdaus
Pesan Jokowi kepada Prabowo-Gibran saat Bertemu di Istana

Istana Kepresidenan menyebut Jokowi mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran dan menegaskan kembali dukungan penuh pemerintah baru


Jokowi Sebut RI Ketergantungan Impor Produk Farmasi dan Alat Kesehatan

4 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Sebut RI Ketergantungan Impor Produk Farmasi dan Alat Kesehatan

Presiden Jokowi mengharapkan industri kesehatan dalam negeri makin diperkuat.


Struktur dan Tugas Satgas Gula dan Bioetanol di Merauke yang Dipimpin Bahlil

4 jam lalu

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, mendatangi Markas Besar Polisi Republik Indonesia atau Mabes Polri untuk melaporkan terkait dugaan pencemaran nama baik, pada Selasa, 19 Maret 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Struktur dan Tugas Satgas Gula dan Bioetanol di Merauke yang Dipimpin Bahlil

Jokowi menunjuk Bahlil menjadi Ketua Satgas Gula dan Bioetanol di Merauke. Berikut struktur satgas beserta tugasnya.