Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sampan Tenggelam di Pantai Namosain Kupang, 2 Nelayan Tewas  

image-gnews
TEMPO/ Imam Yunni
TEMPO/ Imam Yunni
Iklan

TEMPO.CO, Kupang - Dua nelayan kapal ikan Makarios asal Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas setelah sampan yang digunakan untuk menuju tepian Pantai Namosain, Kota Kupang, tenggelam akibat kemasukan air.

"Ada tiga orang yang tenggelam, tapi hanya dua orang yang meninggal dunia," kata Kepala Bidang Humas Polda NTT Ajun Komisaris Besar Jules Abraham Abast kepada Tempo, Jumat, 30 Juni 2017.

Tiga korban yang tenggelam itu adalah Semuel Bansoma, Jhoni Mone, dan Mad Sari. Dua di antaranya, yakni Semuel dan Jhoni, meninggal dunia, sedangkan Mad Sari masih dalam kondisi kritis dan dirawat di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Kupang.

Menurut Jules, berdasarkan keterangan saksi, Fatur Isak dan Abdul Gani Pello, sampan itu tenggelam pada Kamis, 29 Juni 2017, sekitar pukul 15.30 Wita. Fatur mengantar dua nelayan, yakni Hasan dan Ian, menggunakan sampan dari kapal Makarios menuju tepi Pantai Namosain dengan selamat.

Namun, ketika hendak kembali menjemput tiga orang lain di kapal tersebut, sampan kemasukan air laut. Fatur sempat membuang air dari dalam sampan, tapi ketiga korban tersebut spontan menaiki sampan dan langsung mendayung menuju Pantai Namosain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sekitar 50 meter dari Kapal Makarios, sampan tersebut terbalik karena banyaknya air laut yang masuk dan beban muatan yang berlebihan sehingga ketiga korban tenggelam.

Fatur berteriak meminta pertolongan warga sekitar. Lalu Abdul Gani datang menolong menggunakan kapal. Ketiga korban tenggelam langsung dilarikan ke RSAL Kupang, tapi nyawa dua korban, yakni Jhony dan Semuel, tidak bisa diselamatkan.

Jenazah Jhoni telah diambil keluarga dan disemayamkan di rumah duka di Kelurahan Manutapen, sedangkan jenazah Semuel disemayamkan di rumah duka di Kelurahan Bakunase. Menurut Jules, ketiga korban baru sepekan bekerja sebagai nelayan di kapal itu. Dua korban yang tewas diketahui tidak bisa berenang.

YOHANES SEO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Cirarab, Tim SAR Temukan 1 Korban Tenggelam

11 hari lalu

Ilustrasi tenggelam di sungai/kali. northernstar.com.au
Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Cirarab, Tim SAR Temukan 1 Korban Tenggelam

Korban tenggelam Achmad Supryadi dan anaknya Kaira Juliani Salma (3) diduga terpeleset dan terbawa arus sungai.


Dua Anak yang Tenggelam di Danau Puri Kartika Tangerang Ditemukan

7 Januari 2024

Ilustrasi orang tenggelam. FOX2now.com
Dua Anak yang Tenggelam di Danau Puri Kartika Tangerang Ditemukan

Kedua korban tenggelam pada Sabtu siang ketika berenang bersama teman-temannya di Danau Puri Kartika.


Destinasi Wisata Kawasan Pantai Kelapa Lima Kupang yang Dikunjungi Jokowi

9 Desember 2023

Pantai Kelapa Lima di Kupang. Shutterstock
Destinasi Wisata Kawasan Pantai Kelapa Lima Kupang yang Dikunjungi Jokowi

Presiden Jokowi mengunungi Kawasan Pantai Kelapa Lima, Kupang belum lama ini. Apa keistimewaan pantai ini?


Beda dengan Bali, Kupang Terima Nyamuk Wolbachia Perangi Demam Berdarah

24 November 2023

Pengamatan sampel nyamuk Aedes aegipty ber-Wolbachia di Laboratorium WMP Yogyakarta. Riset ini dipimpin Profesor Adi Utarini dari UGM yang terpilih menjadi satu di antara 100 orang paling berpengaruh 2021 versi Majalah Time. Dok Tim WMP
Beda dengan Bali, Kupang Terima Nyamuk Wolbachia Perangi Demam Berdarah

Pemerintah Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur menyatakan mendukung penggunaan nyamuk ber-Wolbachia untuk mengatasi penularan demam berdarah.


5 Rekomendasi Kuliner Khas Kupang, Memanjakan Lidah

17 November 2023

Kuliner khas dari Nusa Tenggara Timur atau NTT, Sei sapi dengan sambal luat. Foto: Instagram Se.suap
5 Rekomendasi Kuliner Khas Kupang, Memanjakan Lidah

Kupang memiliki berbagai kuliner yang patut dicoba. Simak daftarnya.


Tiga Korban Kapal Tenggelam di Kepulauan Seribu Belum Ditemukan, Tim SAR Perluas Area Pencarian

21 Agustus 2023

Ilustrasi kapal tenggelam. Shutterstock
Tiga Korban Kapal Tenggelam di Kepulauan Seribu Belum Ditemukan, Tim SAR Perluas Area Pencarian

Area pencarian korban hilang dalam kecelakaan kapal tenggelam di perairan Kepulauan Seribu itu diperluas sampai dengan 150 mil laut


Kapal Tenggelam di Perairan Kepulauan Seribu: 1 Korban Meninggal, 3 Hilang

19 Agustus 2023

Ilustrasi kapal tenggelam. Alexander Koerner/Getty Images
Kapal Tenggelam di Perairan Kepulauan Seribu: 1 Korban Meninggal, 3 Hilang

Sebuah kapal tenggelam di perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu dini hari tadi. Insiden ini menyebabkan satu korban meninggal dan tiga lainnya hilang.


Hari Kedua Pencarian, Bocah Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Meninggal

2 Agustus 2023

Tim SAR gabungan melakukan upaya pencarian seorang anak laki-laki tenggelam terpeleset di Kali Ciliwung, Jakarta Timur. Doc. Istimewa.
Hari Kedua Pencarian, Bocah Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Meninggal

Bocah tenggelam di Kali Ciliwung ditemukan meninggal hari ini. Anak 12 tahun itu terpeleset saat tengah buang air besar di bantaran kali.


2 Remaja Putri Tewas di Sungai Kalimalang Bekasi, Awalnya Ingin Rayakan Ulang Tahun

23 Juli 2023

Suasana Kalimalang Bekasi yang dalam proses revitalisasi di Kota Bekasi,  Rabu, 25 September 2019. Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil berencana mengubah Kalimalang seindah Sungai Cheonggyecheon, Korea Selatan. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
2 Remaja Putri Tewas di Sungai Kalimalang Bekasi, Awalnya Ingin Rayakan Ulang Tahun

Dua remaja putri ditemukan tewas di Sungai Kalimalang, Kabupaten Bekasi kemarin. Polisi menjelaskan dua anak ini semula ingin merayakan ulang tahun.


Dorong Ekonomi NTT, Bank BTN Gelar Kupang Doldolu

22 Juli 2023

Dorong Ekonomi NTT, Bank BTN Gelar Kupang Doldolu

Pameran Kupang Doldolu melibatkan pengembang properti dan UMKM.