Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dimas Kanjeng Dilaporkan Atas Kasus Penistaan Agama  

image-gnews
Kursi (kiri) dan songkok yang biasa dijadikan 'singgasana' dan 'mahkota' Dimas Kanjeng Taat Pribadi yang bergelar Sri Raja Prabu Rajasanagara. TEMPO/ISHOMUDDIN
Kursi (kiri) dan songkok yang biasa dijadikan 'singgasana' dan 'mahkota' Dimas Kanjeng Taat Pribadi yang bergelar Sri Raja Prabu Rajasanagara. TEMPO/ISHOMUDDIN
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Gerakan Umat Islam Bersatu (GUIB) Jawa Timur melaporkan Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi dan orang-orang yang terlibat di dalamnya ke Kepolisian Daerah Jawa Timur. Laporan itu terkait dengan dugaan penodaan dan penistaan agama yang diajarkan padepokan yang ada di Kabupaten Probolinggo tersebut.

"Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi berpotensi melakukan penistaan dan penodaan agama Islam," kata Sekretaris Jenderal GUIB Jawa Timur Muhammad Yunus kepada wartawan saat melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Jawa Timur, Rabu sore, 12 Oktober 2016.

Yunis mencontohkan sejumlah penodaan agama di padepokan itu. Di antaranya doktrin kun fayakun, salat radhiyatul qubri dua rakaat dengan membaca kata hu sebanyak 41 kali setelah bacaan Al-Fatihah, dan ajaran manunggaling kawulo lan gusti. "Ritual seperti itu tidak pernah diajarkan Al-Quran dan hadis," tuturnya.

Baca juga:
Disebut Penipu oleh Reza, Gatot Brajamusti Menangis
Tragis, Bocah 3 Tahun Ini Tewas Tertimpa Pintu Geser di Mal

Yunus menambahkan, ritual-ritual tersebut masuk dalam wilayah akidah yang berpotensi menodai agama. "Walaupun di sana diklaim bukan hanya orang Islam saja, tapi di sana aktivitas padepokan diberi aroma agama," kata Yunus yang juga mengaku menjabat Sekretaris Majelis Ulama Indonesia Jawa Timur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Karena itu, Yunus meminta Polda Jawa Timur segera menutup padepokan. Terlebih, kata dia, MUI Jawa Timur telah mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 64 Tahun 2016 terkait kesesatan padepokan. "Polisi tidak perlu menunggu fatwa MUI pusat karena keputusan MUI Jatim sudah bisa dijadikan acuan untuk untuk menutup padepokan itu," katanya.

Yunus juga mengajukan permintaan penutupan padepokan agar kasus serupa tidak kembali terjadi. Dia berharap polisi berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Probolinggo dan Provinsi Jawa Timur segera merehabilitasi ratusan pengikut Dimas Kanjeng Taat Pribadi yang masih bertahan tinggal di tenda-tenda padepokan.

Saat ditanya soal pelaporan kasus penistaan agama, "Nanti kami jawab karena kami masih rapatkan," kata Neshawaty Arsyad, salah satu pengacara Taat Pribadi kepada Tempo. (Selengkapnya berita Dimas Kanjeng Taat Pribadi klik di sini)

NUR HADI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

1 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.


Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

15 hari lalu

Petugas melakukan pemantauan hilal atau rukyatulhilal di Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi DKI Jakarta, Jakarta, Selasa, 9 April 2024. Kementerian Agama menurunkan tim ke 120 lokasi di seluruh Indonesia untuk memantau hilal yang hasilnya akan dibahas dalam sidang isbat guna menentukan 1 Syawal 1445 H. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.


Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

35 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.


Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Gerbang Pecinan Kya-Kya di Surabaya (Sumber: shutterstock)
Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya


Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.


Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

12 Januari 2024

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

Puluhan ribu umat Kristiani memeriahkan malam Natal di Taman Surya


Polisi Tangkap Dukun Pengganda Uang di Yogyakarta, Ini Sederet Kasus Penipuan Modus Serupa

12 Desember 2023

Ilustrasi penggandaan uang. Shutterstock
Polisi Tangkap Dukun Pengganda Uang di Yogyakarta, Ini Sederet Kasus Penipuan Modus Serupa

Eksistensi dukun pengganda uang ternyata masih dipercaya oleh masyarakat. Terbaru, seorang dukun pengganda uang inisial AS alias Agus, umur 60 tahun, asal Kresnomulyo, Ambarawa, Pringsewu, Jawa Tengah.


Ada Beasiswa Gandeng Kampus Top Jatim, Mengapa Banyak yang Tak Memanfaatkan?

6 November 2023

Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
Ada Beasiswa Gandeng Kampus Top Jatim, Mengapa Banyak yang Tak Memanfaatkan?

Pimpinan DPRD Kota Surabaya meminta pemerintah kota setempat menjalankan program unggulan Beasiswa Pemuda Tangguh untuk jenjang SMA.


Piala Dunia U-17 2023: Penguat Sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo Mulai Dipasang

25 Oktober 2023

Pekerja melakukan perawatan rumput lapangan Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Jawa Timur, Senin 13 Maret 2023. Perbaikan sejumlah fasilitas agar sesuai standar FIFA di stadion itu dalam rangka persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di stadion itu pada Mei mendatang. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Piala Dunia U-17 2023: Penguat Sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo Mulai Dipasang

Pemerintah Kota Surabaya dan provider memasang penguat sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo menjelang Piala Dunia U-17 2023.


Bahagia Bocah Trenggalek, Raih Gelar Doktor Fisika ITS di Usia 27 Tahun

26 September 2023

Vinda Zakiyatuz Zulfa, peraih gelar doktor fisika di ITS Surabaya yang diwisuda pada 16-17 September 2023. Istimewa
Bahagia Bocah Trenggalek, Raih Gelar Doktor Fisika ITS di Usia 27 Tahun

Kebahagiaan menghampiri Vinda Zakiyatuz Zulfa, 27 tahun, yang meraih gelar doktor bidang fisika di Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau ITS.