Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Remaja Pelaku Bom Medan Pernah Dapat Kiriman Pupuk Urea  

image-gnews
Mobil Jihandak Brimob berada di lokasi ledakan bom di Gereja Katolik Stasi Santo Yoseph, Medan, Sumatera Utara, 28 Agustus 2016. TEMPO/Sahat
Mobil Jihandak Brimob berada di lokasi ledakan bom di Gereja Katolik Stasi Santo Yoseph, Medan, Sumatera Utara, 28 Agustus 2016. TEMPO/Sahat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi belum mendeteksi kaitan antara IAH, pelaku teror di Gereja Katolik Stasi Santo Yoseph, Medan, dan kelompok teroris. Aksi IAH yang berusia 17 tahun dilakukan pada Minggu, 28 Agustus 2016, pukul 08.30 WIB.

Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Kepolisian RI Inspektur Jenderal Boy Rafli Amar menduga, motif pelaku adalah dendam pribadi. “Karena dia begitu mengincar pastor (Albert S. Pandingan),” kata Boy saat dihubungi Tempo, Minggu, 28 Agustus 2016.

Pada saat itu, IAH melukai pastor Albert sebelum pria berusia 60 tahun itu berkhotbah. Sebelum beraksi, tas ransel IAH mengeluarkan percikan api dan asap. Tas ransel tersebut diketahui berisi tiga bom pipa berdaya ledak rendah.

Boy tak menutup kemungkinan serangan IAH merupakan aksi teror. Namun, sejauh ini, IAH belum terdeteksi bergabung dengan kelompok teroris mana pun. “Kami akan dalami,” ujarnya.

Ketua Dewan Pastoral Stasi Santo Yoseph Doktor Mansyur Penetua Benar Ginting mengatakan peristiwa terjadi pukul 08.30 WIB. Dia bercerita, awalnya IAH duduk di bangku tengah dan membaur dengan jemaat yang sedang membaca Injil.

Menurut Ginting, jemaat bergegas membekuk IAH setelah Albert dilukai. Jemaat pun memadamkan asap dari dalam tas IAH. Sebagian lain langsung menghubungi polisi.

IAH, yang lulusan salah satu SMA negeri di Medan, merupakan bungsu dari tiga bersaudara. Ayahnya mantan pengacara dan ibunya pegawai negeri sipil di Pemerintah Kota Medan.

Salah satu sumber menyebut, pada 26 Agustus 2016, sekitar pukul 21.00 WIB, kakak perempuan IAH mendengar suara ledakan di atas rumahnya di Jalan Setiabudi, Medan. Diduga, IAH melakukan percobaan dengan bom pipa yang dirakit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Satu pekan sebelumnya, ibunya menerima paket untuk IAH berupa pupuk urea. Dari pemeriksaan di rumahnya, ditemukan detonator rakitan, pipa, aluminum foil, kabel, pupuk urea, dan buku-buku tentang robot.  

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumatera Utara Komisaris Besar Nur Falah memastikan tidak ada yang meledak di dalam gereja. Polisi menyita barang bukti berupa sepeda motor, pisau, ransel berisi benda yang terdiri atas pipa dan lilitan kabel, yang diduga dijadikan bom, serta pakaian.

Nur Falah belum dapat memastikan apakah aksi IAH berkaitan dengan kelompok teroris, terutama jaringan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), meski di tas nya ditemukan tulisan mirip lambang bendera ISIS.

Albert menolak berkomentar ihwal insiden yang melukainya. “Semua sudah diserahkan kepada pihak berwajib. Saya tidak dalam posisi memberi pendapat,” ujarnya dengan lengan kiri yang diperban.

Sekretaris Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) Benny Susetyo mengimbau umat Katolik tidak terpengaruh peristiwa tersebut.

Umat Katolik, kata dia, harus tetap bersikap tenang dan tidak perlu khawatir berlebihan. “Kami percaya umat beragama tidak akan terpancing. Katolik tidak akan membalas. Harus selalu melakukan tindakan cinta dan tidak boleh menghakimi agama lain,” ucapnya.

DEWI SUCI RAHAYU | SAHAT SIMATUPANG | MARIA HASUGIAN | ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bentrok TNI Vs Brimob di Sorong, Kapolda Papua: Masalah Sepele, Perkelahian Antaroknum

3 jam lalu

Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri berjalan usai mengikuti rapat koordinasi terkait kondisi terkini di Papua pasca penangkapan Gubernur non aktif Lukas Enembe, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 7 Februari 2023. Berdasarkan hasil rapat tersebut, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan bahwa kondisi Papua aman dan damai pascapenangkapan Lukas Enembe. TEMPO/Imam Sukamto
Bentrok TNI Vs Brimob di Sorong, Kapolda Papua: Masalah Sepele, Perkelahian Antaroknum

Kapolda Papua Irjen Mathius D. Fakhiri mengatakan bentrok TNI Vs Brimob di Sorong tak menganggu kondisi keamanan Papua secara keseluruhan.


Imbas Perang Iran-Israel terhadap Ekonomi Indonesia

14 jam lalu

Imbas Perang Iran-Israel terhadap Ekonomi Indonesia

Serangan balasan Iran terhadap Israel meningkatkan eskalasi konflik di Timur Tengah. Ketegangan ini menambah beban baru bagi ekonomi Indonesia.


Bentrok TNI AL dan Brimob di Sorong, Pengamat Singgung Cara Pandang Keliru tentang Jiwa Korsa

17 jam lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Bentrok TNI AL dan Brimob di Sorong, Pengamat Singgung Cara Pandang Keliru tentang Jiwa Korsa

Menurut Al Araf, TNI dan Polri harus mengubah pola pikir tentang jiwa korsa untuk menghentikan bentrok TNI vs Polri yang kerap terjadi.


Kasatgas Operasi Damai Cartenz Bantah Pernyataan Jubir TPNPB-OPM soal Pengerahan TNI-Polri

17 jam lalu

Kasatgas Damai Cartenz Kombes Pol. Faizal Rahmadani. ANTARA/Evarukdijati
Kasatgas Operasi Damai Cartenz Bantah Pernyataan Jubir TPNPB-OPM soal Pengerahan TNI-Polri

Kepala Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz membantah tudingan adanya pengarahan pasukan gabungan TNI-Polri setelah penembakan Dandim.


Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

1 hari lalu

Polisi mengevakuasi jenazah korban kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

Tol Cikampek Kilometer atau KM 50-an kembali menjadi lokasi tragedi. Sebuah kecelakaan maut terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada arus mudik lalu


Polri Catat 2.895 Kecelakaan selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

1 hari lalu

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan bersama Dirut PT Jasa Raharja Rivan Purwantono meninjau lokasi kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, Kamis, 11 April 2024. Dok. Korlantas Polri
Polri Catat 2.895 Kecelakaan selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Korban meninggal akibat kecelakaan saat arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini mencapai 429 orang.


Puncak Arus Balik, Polisi Catat 58 Ribu Kendaraan Masuki Jakarta

1 hari lalu

Foto udara sejumlah kendaraan arus balik arah Jakarta terjebak kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Karawang Timur, Jawa Barat, Senin 15 April 2024. Korlantas Polri memberlakukan contraflow dua lajur pada KM 72 Tol Cipali hingga KM 66 Tol Japek, tiga lajur pada KM 66-47 Tol Japek dan satu lajur pada 47-36 Tol Japek guna memperlancar arus balik Lebaran 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Puncak Arus Balik, Polisi Catat 58 Ribu Kendaraan Masuki Jakarta

Berdasarkan data resmi Polri, volume kendaraan yang memasuki Jakarta pada puncak arus balik melalui GT Cikupa Utama mencapai 17.552 unit.


Bentrok TNI AL dan Brimob di Kota Sorong, Polri: Harus Selalu Sinergi

2 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Bentrok TNI AL dan Brimob di Kota Sorong, Polri: Harus Selalu Sinergi

Kapolda Papua Barat memastikan kasus bentrok antara anggota TNI AL dan anggota Brimob di Sorong itu akan diselesaikan secara tuntas.


Bukan Sekali Kejadian Bentrok TNI Vs Polri, Terakhir Baku Pukul di Pelabuhan Kota Sorong

2 hari lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Bukan Sekali Kejadian Bentrok TNI Vs Polri, Terakhir Baku Pukul di Pelabuhan Kota Sorong

Bentrokan antara prajurit TNI dan personel Polri beberapa kali terjadi, terakhir 5 hari usai lebaran bentrok di pelabuhan Kota Sorong, Papua Barat.


Kapuspen TNI Sebut Pembunuhan Prajurit TNI di Papua oleh OPM sebagai Pelanggaran HAM Berat, Ini Batasannya

2 hari lalu

Kapuspen TNI Mayjend Nugraha Gumilar (kedua dari kiri), Panglima Daerah Militer XVII/Cenderawasih Mayjend Izak Pangemanan (ketiga dari kiri), Kadispenad Brigjen Kristomei Sianturi (paling kanan) dalam konferensi pers video viral penganiayaan warga Papua oleh anggota TNI di Subden Mabes TNI, Jakarta Pusat, pada Senin, 25 Maret 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Kapuspen TNI Sebut Pembunuhan Prajurit TNI di Papua oleh OPM sebagai Pelanggaran HAM Berat, Ini Batasannya

Pembunuhan terhadap Danramil Aradide oleh OPM disebut sebagai Pelanggaran HAM Berat. Pelanggaran HAM seperti apa yang masuk kategori berat?