Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jokowi Ajak Putin Bangun Kereta di Kalimantan Timur  

Editor

Mustafa moses

image-gnews
Presiden Joko Widodo tersenyum saat berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, saat menghadiri upacara penandatanganan setelah melakukan pertemuan di Sochi, Rusia, 18 Mei 2016. Rusia dan Indonesia akan bekerjasama membangun industri perminyakan dan investasi pembangkit listrik. AP/Alexander Zemlianichenko
Presiden Joko Widodo tersenyum saat berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, saat menghadiri upacara penandatanganan setelah melakukan pertemuan di Sochi, Rusia, 18 Mei 2016. Rusia dan Indonesia akan bekerjasama membangun industri perminyakan dan investasi pembangkit listrik. AP/Alexander Zemlianichenko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perdagangan Thomas Lembong mengatakan pertemuan antara Presiden Joko Widodo dan Presiden Rusia Vladimir Putin berhasil menambah keintiman investasi. Keduanya bertemu di Sochi, Rusia, kemarin.

"Presiden Jokowi dan Presiden Putin bersepakat untuk mendukung intensitas kerja sama perdagangan dan investasi kedua negara," ujar Thomas dalam keterangan resminya, Sabtu, 21 Mei 2016.

Thomas berujar, dalam pertemuan tersebut Jokowi juga menyampaikan permintaannya kepada Putin untuk mempertimbangkan pengenaan bea masuk atas produk palm oil dari Indonesia. Saat ini, ekspor produk palm oil ke Rusia mencapai US$ 480 juta per tahun. "Jika pengenaan bea masuk produk palm oil diberlakukan oleh Rusia, dapat dipastikan harapan meningkatkan perdagangan tidak akan tercapai. Kami berharap agar Rusia dapat mempertimbangkan kembali keputusan tersebut," katanya.

Selain itu, menurut Thomas, Jokowi juga mengundang investor Rusia untuk turut serta dalam pembangunan jalur kereta api di Kalimantan Timur serta pembangunan aluminium smelter, energi, dan infrastruktur di Kalimantan Barat. Kerja sama di bidang pertahanan pun akan dilakukan, yakni pengadaan sistem persenjataan (alutsista) serta pembentukan pusat layanan perbaikan alutsista di Indonesia.

Dalam pertemuan itu, ujar Thomas, Putin juga menyambut hangat kunjungan Jokowi. Putin menyatakan, situasi ekonomi global memang mempengaruhi hubungan kerja sama antara Indonesia dan Rusia, yang menyebabkan adanya penurunan perdagangan pada 2015. "Namun, Presiden Putin meyakinkan bahwa tahun ini akan terjadi peningkatan dalam perdagangan dan investasi," tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemerintah dan Rusia pun menandatangani beberapa dokumen kerja sama dalam pertemuan tersebut, yakni Agreement on Cooperation in the Field of Defense, Joint Communiqué on Voluntary International Cooperation to Combat IUU Fishing and to Promote Sustainable Fisheries Governance, MoU on Mutual Understanding in Archival Cooperation, MoU in the Field of Archives Matters, dan Cultural Programme for 2016-2018 between Russian Ministry of Culture and the Indonesian Ministry of Culture.

Berdasarkan data dari Kementerian Perdagangan, nilai perdagangan antara Indonesia dan Rusia pada 2015 mencapai US$ 1,99 miliar. Neraca perdagangan Indonesia juga surplus, yakni US$ 1,1 miliar. Surplusnya perdagangan itu didukung komoditas ekspor andalan Indonesia, yakni produk kelapa sawit, kopra, margarin, kopi, peralatan mesin, dan suku cadang reaktor nuklir. Selain itu, nilai investasi Rusia di Indonesia selama 2011-2015 juga mencapai US$ 8 juta.

ANGELINA ANJAR SAWITRI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

19 hari lalu

Susilo Bambang Yudhoyono, Megawati dan Jokowi. Instagram, dan ANTARA
Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

Harta kekayaan Jokowi Rp 95,8 miliar selama menjabat. Bandingkan dengan harta kekayaan presiden sebelumnya, Megawati dan SBY. Ini paling tajir.


Vladimir Putin Tak Ingin Serang Negara Anggota NATO

20 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin.  Sputnik/Gavriil Grigorov/Pool via REUTERS
Vladimir Putin Tak Ingin Serang Negara Anggota NATO

Vladimir Putin memastikan Rusia tidak punya rencana apapun pada negara anggota NATO dan tidak akan menyerang.


24 Tahun Vladimir Putin Menjadi Presiden Rusia, Pemilu Tahun ini Menang Besar

23 hari lalu

Presiden Rusia, Vladimir Putin. Kremlin via RUETERS
24 Tahun Vladimir Putin Menjadi Presiden Rusia, Pemilu Tahun ini Menang Besar

24 tahun, Vladimir Putin berhasil mempertahankan tahta politiknya. Bagaimana rekam jejaknya berkuasa sebagai Presiden Rusia terlama?


Teror Penembakan di Gedung Konser Moskow, Sebelumnya Terjadi di Austria, Belanda, dan Amerika Serikat

24 hari lalu

Orang-orang bersenjata melepaskan tembakan saat berlangsungnya konser musik di Balai Kota Crocus, di Krasnogorsk, wilayah Moskow, Rusia, 22 Maret 2024, Video obtained by Reuters/via REUTERS
Teror Penembakan di Gedung Konser Moskow, Sebelumnya Terjadi di Austria, Belanda, dan Amerika Serikat

Serangan teror penembakan di gedung konser Moskow tewaskan ratusan orang. Kejadian penembakan massa pernah terjadi di beberapa negara. Mana saja?


Kilas Balik Teror Moskow Tewaskan 143 Orang, Rusia Tangkap 4 Tersangka

24 hari lalu

Orang-orang bersenjata melepaskan tembakan saat berlangsungnya konser musik di Balai Kota Crocus, di Krasnogorsk, wilayah Moskow, Rusia, 22 Maret 2024, Video obtained by Reuters/via REUTERS
Kilas Balik Teror Moskow Tewaskan 143 Orang, Rusia Tangkap 4 Tersangka

143 orang tewas dalam serangan teror di Balai Kota Crocus Moskow, Rusia. Berikut kronologi teror tersebut.


Menengok Pemimpin Negara yang Ucapkan Selamat ke Vladimir Putin Usai Menang Pilpres Rusia

28 hari lalu

Seorang pria berdiri di samping layar yang menampilkan hasil awal pemilihan presiden Rusia, di markas besar Komisi Pemilihan Umum Pusat di Moskow, Rusia, 18 Maret 2024. Menurut exit polls lembaga survei Public Opinion Foundation (FOM), Putin berhasil meraup 87,8 persen suara, mengalahkan tiga kandidat capres lainnya. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Menengok Pemimpin Negara yang Ucapkan Selamat ke Vladimir Putin Usai Menang Pilpres Rusia

Komentar pemimpin di Eropa dan AS ini sangat kontras dengan pesan-pesan ucapan selamat yang mengalir dari Asia dan Amerika Latin ke Vladimir Putin.


Vladimir Putin Menang Mutlak dalam Pilpres Rusia, Arah Kebijakannya?

28 hari lalu

Kandidat presiden Rusia dan Presiden petahana Vladimir Putin berbicara setelah TPS ditutup, di Moskow, Rusia, 18 Maret 2024. Komisi Nasional Pemilu Rusia (CEC), suara pemilih yang terkumpul mencapai 72,22 persen, naik dari pemilu 2018 sebesar 67,5 persen. REUTERS/Maxim Shemetov
Vladimir Putin Menang Mutlak dalam Pilpres Rusia, Arah Kebijakannya?

Hasil raihan Vladimir Putin menunjukkan dia akan menjadi Presiden Rusia enam tahun mendatang, yang membuatnya menjadi pemimpin terlama Rusia


Vladimir Putin Raup 87 Persen Suara, Prabowo Butuh 58 Persen Suara untuk Menang Pemilu

29 hari lalu

Vladimir Putin Raup 87 Persen Suara, Prabowo Butuh 58 Persen Suara untuk Menang Pemilu

Vladimir Putin kembali jadi Presiden Rusia setelah meraup 87 persen suara. Sementara, Prabowo memimpin di rekapitulasi nasional KPU dengan 58 persen.


Presiden Aljazair Ucapkan Selamat ke Presiden Vladimir Putin

30 hari lalu

Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune melakukan isolasi mandiri cegah terjangkit virus corona.
Presiden Aljazair Ucapkan Selamat ke Presiden Vladimir Putin

Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune menyampaikan ucapan selamat pada Vladimir Putin atas kemenangannya dalam pemilu Rusia


Top 3 Dunia; Mahasiswa Asing di India Diserang dan Putin Menang di Pemilu Rusia

30 hari lalu

Orang-orang memberikan suara di tempat pemungutan suara selama pemilihan presiden Rusia, di Vidnoye, Wilayah Moskow, Rusia 15 Maret 2024. REUTERS/Maxim Shemetov
Top 3 Dunia; Mahasiswa Asing di India Diserang dan Putin Menang di Pemilu Rusia

Top 3 dunia, diurutan pertama berita tentang mahasiswa asing di India yang diserang saat salat tarawih.