Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kasus Mirip YY di Surabaya, Korban Ditampung di Shelter  

image-gnews
Ilustrasi perkosaan. tehelka.com
Ilustrasi perkosaan. tehelka.com
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memerintahkan kepada Badan Pemberdayaan Masyarakat (Bapemas) Kota Surabaya untuk menangani korban dan pelaku pemerkosaan gadis 13 tahun. Setelah kasus terungkap, diketahui Nona (nama samaran) telah mengalami kekerasan seksual sejak usia 4 tahun sehingga ketagihan seks dan pil koplo.

Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bapemas Kota Surabaya Ana Fajriyatin mengatakan, berdasarkan perintah itu, maka pihaknya menampung korban di shelter dan memulangkan pelaku kepada orang tuanya. Namun antara pelaku dan korban diberikan pembinaan dan pendampingan secara intensif oleh lembaga swadaya masyarakat, tokoh agama, dokter, dan psikiater.

“Para pelaku kami minta lapor setiap Senin dan Kamis,” kata Ana kepada Tempo di kampus Universitas Muhammadiyah Surabaya, Rabu, 18 Mei 2016.

Baca: Pencabulan Gadis di Surabaya, Enam Pelaku Dipulangkan 

Ana menuturkan korban pemerkosaan itu sudah dibawa dua kali ke dokter untuk mendapatkan obat bagi penyakitnya. Korban juga sudah berkali-kali diberi pembinaan oleh psikiater untuk mengurangi traumanya. “Tapi yang namanya trauma itu akan terbawa sampai mati,” tuturnya.

Meski begitu, ia bersama jajarannya ingin membantu korban untuk mengurangi trauma itu dan menjamin seluruh hak-hak anak terpenuhi. Adapun untuk kecanduan seks yang melanda korban, Ana mengatakan, harus melalui beberapa tahap. “Tim dokter dan psikiater juga telah berkali-kali turun ke shelter kami untuk memberikan pendampingan kepada korban,” ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Risma Sebut Pemerkosaan Gadis di Surabaya Terkait Gang Dolly

Sedangkan untuk para pelaku, kata Ana, pihaknya juga memberikan pendampingan dan pembinaan kepada mereka serta orang tuanya. Namun ia tidak bisa menjamin para pelaku ini tidak akan mengulangi perbuatan mereka. “Memang tidak bisa menjamin, tapi melalui pendampingan ini paling tidak mereka sadar dan mengerti dan tidak mengulangi lagi,” tuturnya.

Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Surabaya, Supatmi, mengatakan tindakan yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya kepada para pelaku dan korban pencabulan ini sudah benar. Sebab, anak-anak itu belum mengetahui apa yang mereka perbuat sehingga tidak bisa dijerat pidana. “Saya kira itu sudah tepat karena kita semua harus menjamin masa depan mereka,” ujarnya.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

1 hari lalu

Pemandangan dari udara menunjukkan kerusakan yang terjadi setelah infiltrasi massal oleh kelompok bersenjata Hamas dari Jalur Gaza, di Kibbutz Beeri di Israel selatan, 11 Oktober 2023. REUTERS/ Ilan Rosenberg
New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober


Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

7 hari lalu

Robinho. Foto/Instagram/Robinho
Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho, akan menjalani hukuman penjara selama sembilan tahun atas kasus pemerkosaan.


Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

7 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.


Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

17 hari lalu

Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com
Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

Survei yang dilakukan Thomson Reuters Foundation pada 2018 silam pernah mengungkap India sebagai salah satu negara tak aman untuk perempuan.


Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

20 hari lalu

Sebuah tanah lapang tempat terjadinya perkosaan terhadap turis asal Inggris yang sedang berlibur ke Goa, India. Sumber: CNN.com
Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

Perkosaan kepada turis perempuan asal Spanyol di India mencoreng pariwisata di negara tersebut


Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

27 hari lalu

ilustrasi pelecehan seksual (pixabay.com)
Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

Febriansyah, Pengacara TA menjelaskan kliennya yang sedang hamil tersebut bukan mengalami perkosaan oleh dokter MY.


Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

49 hari lalu

Gerbang Pecinan Kya-Kya di Surabaya (Sumber: shutterstock)
Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya


Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

50 hari lalu

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.


Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

12 Januari 2024

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

Puluhan ribu umat Kristiani memeriahkan malam Natal di Taman Surya


Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

5 Desember 2023

Pemandangan rumah-rumah yang rusak, menyusul infiltrasi mematikan oleh kelompol Hamas dari Jalur Gaza, di Kibbutz Kfar Aza di Israel selatan, 18 Oktober 2023. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

Hamas membantah tuduhan bahwa anggotanya melakukan pemerkosaan dan kekerasan seksual terhadap warga Israel.